Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video Detik-detik Proklamasi dan Cerita Soekarno yang Tunggu Hatta

Kompas.com - 17/08/2023, 09:01 WIB
Caroline Saskia,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

Momen bersejarah Indonesia pun di mulai. Sebanyak 300 hadirin berkumpul di depan Soekarno saat pembacaan teks Proklamasi. Pembacaan teks dibuka dengan kalimat yang berbunyi:

Saudara-saudara sekalian, saya telah meminta saudara yang hadir di sini untuk menyaksikan satu peristiwa maha penting dalam sejarah kita.

Baca juga: 100 Gambar Bendera Merah Putih buat Bikin Desain Rayakan HUT Ke-78 RI

Usai kalimat itu, Soekarno dengan lantang dan semangat membacakan isi teks proklamasi. Suasana haru dan bangga menyelubungi tempat kediaman Soekarno di Jalan Pegangsaan Timur 56, Jakarta Pusat.

Beberapa orang yang hadir dilaporkan mengucurkan air mata. Pembacaan teks ditutup dengan Soekarno dan Hatta yang bersalaman.

Pengibaran Bendera Merah Putih

 *** Local Caption *** Upacara penaikan bendera sang merah putih di halaman gedung pegangsaan timur 56 (Gedung Proklamasi). Tampak antara lain Bung Karno, Bung Hatta, Let,Kol. Latief Hendraningrat (menaikkan bendera) Ny. Fatmawati Sukarno dan Ny.S.K Trimurti.

A 01 T 1945 H 04Frans Mendur *** Local Caption *** Upacara penaikan bendera sang merah putih di halaman gedung pegangsaan timur 56 (Gedung Proklamasi). Tampak antara lain Bung Karno, Bung Hatta, Let,Kol. Latief Hendraningrat (menaikkan bendera) Ny. Fatmawati Sukarno dan Ny.S.K Trimurti. A 01 T 1945 H 04

Agenda setelah pembacaan teks proklamasi adalah pengibaran bendera Merah Putih. Dua orang yang membawa baki berisi bendera adalah Soehoed dan SK Trimurti, lalu baki diberikan kepada Latief selaku Komandan Upacara.

Bendera Merah Putih langsung dikerek oleh Latif. Hadirin mengiringinya dengan menyanyikan lagu “Indonesia Raya” hingga bendera sampai di atas tiang. Bagian lagu yang dinyanyikan hanyalah bagian refrain “Indonesia Raya, merdeka, merdeka”.

Pengibaran bendera lalu dilanjutkan dengan kata sambutan dari Suwiryo dan Muwardi. Dalam momen itu, bendera Merah Putih pun berkibar untuk pertama kalinya, tanpa didampingi oleh bendera dari negara lain.

Dan hari ini, Kamis (17/8/2023) bertepatan dengan 17 Agustus 1945. Indonesia telah merdeka selama 78 tahun.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com