Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Cara Mengatasi WiFi Terhubung tapi Tidak Ada Internet, Mudah dan Praktis

Kompas.com - 19/12/2023, 16:30 WIB
Zulfikar Hardiansyah

Penulis

2. Restart router

Berikutnya, pengguna bisa mencoba untuk restart router. Caranya, matikan router dengan menekan tombol power, yang biasanya berada di bagian punggung perangkat. Setelah itu, tunggu beberapa saat, kurang lebih 30 detik, lalu nyalakan kembali.

Setelah lampu indikator perangkat nyala, tunggu beberapa saat, biasanya perlu waktu sekitar 1 menit hingga lampu DSL (digital subscriber line) berkedip dengan stabil, sebagai penanda koneksi internet telah masuk dan bisa dicoba untuk digunakan.

Tindakan ini juga dapat menyegarkan kembali sistem pada perangkat router yang mengalami gangguan, sehingga mungkin menyebabkan WiFi tersambung tapi tidak bisa dipakai untuk mengakses internet.

3. Restart perangkat

Cara mengatasi WiFI terhubung tapi tidak ada internet yang ketiga dalah dengan restart laptop. Tindakan ini bisa menyegarkan kembali sistem perangkat yang mengalami gangguan, sehingga mungkin bisa menyebabkan masalah sinyal WiFi lemah di laptop.

Untuk restart, caranya matikan perangkat. Setelah perangkat dimatikan, pengguna dapat menghidupkannya kembali. Setelah nyala, pengguna bisa mencoba untuk menghubungkan ulang perangkat dengan WiFi dari router.

4. Matikan koneksi WiFi pada perangkat yang tidak digunakan

Cara mengatasi WiFi terhubung tapi tidak bisa akses internet yang keempat adalah dengan mematikan koneksi WiFi pada perangkat yang sedang tidak digunakan. Cara ini berguna berguna agar bandwidth pada jaringan WiFi tidak penuh.

Sebagai informasi, semakin banyak perangkat yang terhubung ke router maka bandwidth bisa menjadi semakin penuh. Ketika terlampau penuh, kecepatan akses internet akan melambat atau bahkan tidak bisa sama sekali.

5. Pilih channel WiFi yang tidak ramai

Jika tinggal di lingkungan yang ramai seperti apartemen, perumahan, atau kos, dan menggunakan beberapa router untuk mengakses internet bersama, pengguna bisa memilih channel WiFi yang minim dipakai supaya bisa mengakses internet di HP ataupun laptop.

Sebagai informasi, tiap router dapat diatur jumlah perangkat yang bisa terhubung. Jadi, jika salah satu saluran WiFi sudah penuh dipakai atau melebih batas jumlah perangkatnya, pengguna tak akan bisa menggunakannya untuk mengakses internet.

Baca juga: 4 Cara Mengetahui IP Address WiFi di Laptop atau Komputer dengan Mudah

6. Reset driver WiFi

Cara mengatasi WiFi terhubung tapi tidak bisa akses internet di laptop yang berikutnya adalah dengan reset driver atau perangkat lunak yang menghubungkan perangkat keras adaptor WiFi dengan laptop.

Masalah WiFi tersambung tapi tidak bisa internetan dapat muncul karena terdapat gangguan pada driver WiFi. Oleh karena itu, seandainya mengalami masalah tersebut, pengguna bisa mencoba untuk reset driver WiFi di laptop.

Cara ini berguna untuk menyegarkan kembali sistem driver WiFi yang mungkin mengalami gangguan, sehingga membuat laptop mengakses internet dari jaringan WiFi dengan optimal.

Jika menggunakan laptop Windows, untuk reset driver WiFi, caranya adalah klik ikon Windows dan cari kata kunci “Settings”, lalu pilih menu “Settings App”. Kemudian, pilih menu “Network and Internet”.

Selanjutnya, pilih menu “Status” dan klik opsi “Change adapters options”. Cari adaptor WiFi yang tengah digunakan dan hendak direset. Lalu, klik kanan pada nama adaptor WiFi itu dan pilih opsi “Disable”.

Setelah itu, sistem bakal menonaktifkan adaptor WiFi tersebut. Tunggu sekitar 60 detik, lalu klik kanan lagi pada nama adaptor itu dan klik opsi “Enable”. Setelah direset, coba sambungkan kembali laptop dengan jaringan WiFi dari router.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Elon Musk Resmikan Internet Satelit Starlink di Indonesia

Elon Musk Resmikan Internet Satelit Starlink di Indonesia

Internet
Telkomsel Hadirkan Aneka Layanan dan Paket Khusus Haji

Telkomsel Hadirkan Aneka Layanan dan Paket Khusus Haji

Internet
Saingi AMD, Nvidia dan MediaTek Dikabarkan Bikin Chip Konsol Game

Saingi AMD, Nvidia dan MediaTek Dikabarkan Bikin Chip Konsol Game

Hardware
Cara Menjadwalkan Ulang dan Membatalkan Rapat di Google Meet

Cara Menjadwalkan Ulang dan Membatalkan Rapat di Google Meet

Software
Apa Itu Ambient Mode di YouTube dan Cara Mengaktifkannya?

Apa Itu Ambient Mode di YouTube dan Cara Mengaktifkannya?

Software
Komparasi: Samsung Galaxy S24 Vs Samsung Galaxy S24 Plus

Komparasi: Samsung Galaxy S24 Vs Samsung Galaxy S24 Plus

Gadget
Telkomsat Gandeng Starlink untuk Hadirkan Layanan Enterprise di Indonesia

Telkomsat Gandeng Starlink untuk Hadirkan Layanan Enterprise di Indonesia

e-Business
Cara Membagi Layar Laptop Menjadi 2 di Macbook dengan Mudah dan Praktis

Cara Membagi Layar Laptop Menjadi 2 di Macbook dengan Mudah dan Praktis

Software
Foto WhatsApp Tidak Ada di Galeri, Begini Cara Mengatasinya

Foto WhatsApp Tidak Ada di Galeri, Begini Cara Mengatasinya

Internet
Cara Melihat Status WhatsApp Tanpa Diketahui dengan Mudah dan Praktis

Cara Melihat Status WhatsApp Tanpa Diketahui dengan Mudah dan Praktis

e-Business
Samsung Sindir Iklan Apple iPad Pro: Kreativitas Tak Bisa Dihancurin

Samsung Sindir Iklan Apple iPad Pro: Kreativitas Tak Bisa Dihancurin

e-Business
Microsoft Bikin Controller Xbox Khusus Penyandang Disabilitas, Bisa Dicopot dan Disusun Sesuai Kebutuhan

Microsoft Bikin Controller Xbox Khusus Penyandang Disabilitas, Bisa Dicopot dan Disusun Sesuai Kebutuhan

Game
Elon Musk Tiba di Bali untuk Resmikan Starlink di Indonesia

Elon Musk Tiba di Bali untuk Resmikan Starlink di Indonesia

e-Business
Cara Membuat Tulisan Bergaris Bawah di WhatsApp dengan Mudah dan Praktis

Cara Membuat Tulisan Bergaris Bawah di WhatsApp dengan Mudah dan Praktis

Software
Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Sering Makan di Kantin Bareng Karyawan

Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Sering Makan di Kantin Bareng Karyawan

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com