Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fitur Gaming di iOS 18 Ternyata Sudah Lama Ada di Android

Kompas.com - 16/06/2024, 18:08 WIB
Lely Maulida,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

Sumber TechSpot

KOMPAS.com - Di balik kecanggihan yang ditawarkan Apple lewat ponselnya, sejumlah fitur di sistem operasi iOS untuk iPhone terkadang ketinggalan dibanding Android. Sebab, beberapa fitur yang ada di iPhone seringkali sudah lebih dulu hadir di Android.

Hal yang sama terjadi di sistem operasi untuk iPhone, iOS 18, yang baru diumumkan Apple lewat konferensi pengembang tahunan Worldwide Developers Conference (WWDC) pada Senin (10/6/2024) lalu.

Salah satu fitur baru di iOS 18 yakni Game Mode, yaitu mode khusus yang bisa meningkatkan performa iPhone saat dipakai untuk memainkan game mobile.

Persis seperti mode game di ponsel Android, Game Mode di iOS 18 akan mengesampingkan aktivitas lain yang berjalan di background sistem, sehingga performa iPhone bisa lebih difokuskan ke permainan.

Walaupun secara teknis iPhone 15 Pro dan iPhone 15 Pro Max sudah ditopang chip mumpuni dari Apple yakni A17 Pro, Game Mode akan membantu ponsel mengerahkan lebih banyak daya untuk game berat. Misalnya game Death Stranding versi iOS.

Baca juga: Daftar iPhone yang Dapat Fitur AI di iOS 18, Tak Semua Model Kebagian

Mode yang sama bisa membantu iPhone yang lebih lawas tetapi kebagian iOS 18, untuk mengoptimalkan performa saat bermain game.

Pengalaman bermain game di iPhone kian nyaman lagi berkat fitur Personalized Spatial Audio yang ada di AirPods 3, AirPods Pro dan AirPods Max.

Dengan fitur itu, pengguna bisa lebih menyelami arena permainan karena asal audio game terasa cukup nyata sebagaimana pengalaman audio di bioskop.

Jadi, kombinasi Game Mode dengan Personalized Spatial Audio menjadi paket lengkap bagi pengguna iPhone yang ingin merasakan pengalaman bermain game mobile lebih imersif.

Adapun di Android, fitur mode game sudah hadir sejak Android 12. Saat mengaktifkan Gaming mode, akan ada fitur perekaman layar, mode DnD (Do-not-Disturb), menghitung frame per second (fps). Tujuannya akhirnya sama, mengoptimalkan pengalaman bermain game sambil menawarkan kinerja terbaik.

Kustomisasi home sreen hingga aplikasi rahasia

Selain Game Mode, sejumlah fitur iOS 18 juga seolah meniru Android. Misalnya fitur kustomisasi home screen atau tampilan layar utama ponsel hingga fitur untuk menghapus objek foto.

Untuk pertama kalinya, pengguna iPhone bisa mengotak-atik tampilan Home Screen-nya sesuka hati di iOS 18. Pengguna bisa menempatkan beberapa ikon aplikasi di mana saja di Home Screen. Jadi, penempatan ikon aplikasi ini bisa per ikon atau beberapa ikon sekaligus.

Fitur baru di iOS 18, bisa kustomisasi tampilan Home Screen dan Lock ScreenMobile Syrup Fitur baru di iOS 18, bisa kustomisasi tampilan Home Screen dan Lock Screen

Sebelumnya, sistem secara otomatis mengatur tata letak ikon aplikasi sehingga tidak ada celah antara aplikasi. Smartphone Android sudah lebih dulu memiliki kemampuan kustomisasi ini.

Ikon aplikasi di iOS 18 juga memiliki mode gelap. Dengan mode ini, warna ikon bakal berubah lebih redup. Elemen warnanya akan didominasi warna gelap. Apple juga turut menyuguhkan kemampuan mengubah warna ikon, supaya bisa lebih senada dengan wallpaper ponsel.

Sebenarnya, kehadiran fitur ini tidak sepenuhnya sama dengan Android karena ada sedikit perbedaan, seperti pilihan warna ikon-ikon di aplikasi.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Macam-macam Perangkat Jaringan Komputer beserta Pengertian dan Fungsinya

Macam-macam Perangkat Jaringan Komputer beserta Pengertian dan Fungsinya

Internet
Blok M dalam Bidikan Kamera Infinix GT 20 Pro

Blok M dalam Bidikan Kamera Infinix GT 20 Pro

Gadget
'Call of Duty Mobile Season 6' Dirilis, Ada Peta Baru dan Senjata 'Legendary' Permanen Gratis

"Call of Duty Mobile Season 6" Dirilis, Ada Peta Baru dan Senjata "Legendary" Permanen Gratis

Game
Jepretan Kamera Leica Xiaomi 14 untuk Street Photography, Warna Apik, Hitam Putih Asyik

Jepretan Kamera Leica Xiaomi 14 untuk Street Photography, Warna Apik, Hitam Putih Asyik

Gadget
Kamera Samsung Galaxy A55 Dipakai Merekam Suasana Blok M: Kontras dan Tajam

Kamera Samsung Galaxy A55 Dipakai Merekam Suasana Blok M: Kontras dan Tajam

Gadget
Sudut-sudut Kota Milan dan Stadion San Siro dalam Bidikan Kamera Realme GT 6

Sudut-sudut Kota Milan dan Stadion San Siro dalam Bidikan Kamera Realme GT 6

Gadget
Laptop Huawei MateBook X Pro dan MateBook 14 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Laptop Huawei MateBook X Pro dan MateBook 14 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Gadget
Ini Harga Huawei MatePad 11.5 S di Indonesia, Tablet dengan Layar Bebas Pantulan Cahaya

Ini Harga Huawei MatePad 11.5 S di Indonesia, Tablet dengan Layar Bebas Pantulan Cahaya

Gadget
Ransomware pada PDN: Pentingnya 'Backup' dan 'Disaster Recovery'

Ransomware pada PDN: Pentingnya "Backup" dan "Disaster Recovery"

Internet
Segera Klaim! Ini 4 Kode Redeem 'Honor of Kings' Terbaru, Ada 'Starstones' dan 'Diamonds' Gratis

Segera Klaim! Ini 4 Kode Redeem "Honor of Kings" Terbaru, Ada "Starstones" dan "Diamonds" Gratis

Game
Mengenal PDN yang Diserang Ransomware, Data Center Penting buat Sistem Elektronik Pemerintah

Mengenal PDN yang Diserang Ransomware, Data Center Penting buat Sistem Elektronik Pemerintah

e-Business
Elon Musk Jadi CEO dengan Gaji Tertinggi di Dunia

Elon Musk Jadi CEO dengan Gaji Tertinggi di Dunia

e-Business
Kenapa Google Play Store Tidak Bisa Download Aplikasi? Begini Cara Mengatasinya

Kenapa Google Play Store Tidak Bisa Download Aplikasi? Begini Cara Mengatasinya

Software
Cara Membuat Video dari Teks dengan Dream Machine Luma AI, Gratis

Cara Membuat Video dari Teks dengan Dream Machine Luma AI, Gratis

Internet
Mengenal Ransomware LockBit 3.0 Brain Chiper yang Serang PDNS dan Minta Tebusan Rp 130 Miliar

Mengenal Ransomware LockBit 3.0 Brain Chiper yang Serang PDNS dan Minta Tebusan Rp 130 Miliar

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com