Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Android Kini Bisa Merekam Adegan Video Game

Kompas.com - 01/11/2015, 16:02 WIB
Yoga Hastyadi Widiartanto

Penulis

Sumber TechCrunch
KOMPAS.com - Google semakin serius menggarap YouTube Gaming miliknya. Kali ini mereka mendukung layanan streaming video itu dengan meluncurkan sebuah fitur perekaman untuk Android.

Pengguna sistem operasi berlogo robot hijau itu bisa mengaksesnya melalui aplikasi Google Play Games yang sudah diperbarui.

Selanjutnya cukup masuk ke dalam aplikasi dan pilih game yang ingin dimainkan. Sentuh juga tombol berlogo lingkaran yang berfungsi untuk merekam permainan tersebut.

Dengan fitur ini, pengguna bisa merekam adegan permainan dalam bentuk video dengan resolusi HD 720p atau 480p, menambahkan video dari kamera depan atau merekam komentar-komentarnya.

Dilansir KompasTekno dari TechCrunch, Jumat (30/10/2015), fitur seperti ini jelas dibuat dengan tujuan merangsang pengguna supaya lebih banyak mengunggah video permainaan mobile ke YouTube Gaming.

Google memang sedang bersaing dengan Twicth, sebuah layanan streaming video yang kerap dipakai menyiarkan adegan gameplay permainan mereka.

Keberadaan fitur rekaman tersebut tentu memberi nilai tambah bagi Google, karena pengguna Android bisa merekam dengan mudah tanpa harus memasang alat tambahan. Sedangkan bagi pengguna lama YouTube, integrasi fitur ini mempermudah mereka jika suatu saat ingin mengunggah video tentang permainan tertentu.

Sementara ini fitur perekaman tersebut baru diluncurkan untuk pengguna Android di Amerika Serikat (AS) serta Inggris. Mereka berencana meluncurkannya ke berbagai negara lain dalam waktu dekat.

Google juga berjanji akan merilis software development kit (SDK) untuk para developer aplikasi sehingga mereka bisa menyematkan fitur perekaman tersebut langsung dalam game.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Mau Pakai Starlink, Siapkan Kartu Kredit dan Rp 8 Jutaan untuk Pembayaran Pertama

Mau Pakai Starlink, Siapkan Kartu Kredit dan Rp 8 Jutaan untuk Pembayaran Pertama

e-Business
HP Oppo yang Sanggup Belah Durian Bisa Dibeli di Indonesia, Harga Rp 2 Jutaan

HP Oppo yang Sanggup Belah Durian Bisa Dibeli di Indonesia, Harga Rp 2 Jutaan

Gadget
Selamat Tinggal Twitter.com, X.com Resmi Ambil Alih

Selamat Tinggal Twitter.com, X.com Resmi Ambil Alih

Software
'PUBG Mobile' 3.2 Dirilis, Bawa Mode Baru 'Mecha Fusion'

"PUBG Mobile" 3.2 Dirilis, Bawa Mode Baru "Mecha Fusion"

Game
Bukti Tablet Xiaomi Redmi Pad Pro Segera Masuk Indonesia

Bukti Tablet Xiaomi Redmi Pad Pro Segera Masuk Indonesia

Gadget
Belum Banyak yang Tahu, Logo Apple di iPad Pro 2024 Punya Fungsi 'Tersembunyi'

Belum Banyak yang Tahu, Logo Apple di iPad Pro 2024 Punya Fungsi "Tersembunyi"

Hardware
Game 'GTA 6' Dipastikan Meluncur September-November 2025

Game "GTA 6" Dipastikan Meluncur September-November 2025

Game
Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Software
Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5'S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5"S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Gadget
Game PlayStation 'Ghost of Tsushima Director's Cut' Kini Hadir di PC

Game PlayStation "Ghost of Tsushima Director's Cut" Kini Hadir di PC

Game
iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

Gadget
Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

e-Business
Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Internet
Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

e-Business
Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com