Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Melihat dari Dekat “Mirrorless Selfie” Fujifilm X-A3

Kompas.com - 17/11/2016, 11:16 WIB
Oik Yusuf

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Fujifilm akan segera merilis kamera mirrorless entry-level terbarunya, X-A3, ke pasaran Indonesia dalam waktu dekat, tepatnya 25 November mendatang dengan banderol Rp 8,8 juta.

Produk yang ditujukan bagi penggemar traveling serta para pemula fotografi ini memiliki sejumlah fitur andalan seperti layar sentuh yang bisa dilipat 180 derajat ke arah depan, USB charging, dan aneka filter seperti soft focus dan miniature.

Ada juga kemampuan close focus untuk membidik objek dengan jarak7 cm dari ujung lensa, serta flash yang dirancang khusus agar memberikan exposure optimal dalam pemotretan jarak sangat dekat seperti ketika memotret makanan.

Di sektor jeroan, X-A3 diperkuat sensor gambar APS-C dengan resolusi 24 megapiksel, meningkat dari 16 megapiksel di produk terdahulu, X-A2.

Fujifilm menyediakan sejumlah unit X-A3 yang bisa dicoba dalam acara peluncurannya di Jakarta, Rabu (16/11/2016) lalu.

KompasTekno pun menyempatkan diri menjajal kamera mirrorless untuk para penyuka traveling dan selfie ini. Simak rupa selengkapnya dari X-A3 dalam rangkaian foto berikut.

Oik Yusuf/ KOMPAS.com Fujifilm memasangkan X-A3 dengan lensa kit Fujinon XC 16-50mm F3.5-5.6 OIS II. Kamera ini didesain ulang sehingga tampak mirip dengan X-T10 dengan bagian kotak berwarna silver di sekeliling mount lensa. Seperti X-A2, X-A3 juga akan tersedia dalam beberapa pilihan warna seperti cokelat dan pink.

Oik Yusuf/ KOMPAS.com Sisi belakang X-A3 relatif tak berubah dibanding X-A2, masih dengan D-pad yang dikelilingi tombol playback, record video, display, dan Q button. Ada juga rear command dial yang ditempatkan dengan posisi vertikal.

Oik Yusuf/ KOMPAS.com Berbeda dari saudara-saudaranya di papan tengah dan atas, top plate X-A3 (foto kanan) memuat mode dial PSAM konvensional, berikut tombol daya, shutter release, Fn, dan command dial kedua. Cangkang X-A3 terbuat dari plastik yang dilabur warna silver sehingga tampak mirip logam. Port micro USB X-A3 (foto kiri) kini mendukung USB charging sehingga bisa dipakai mengisi daya dari charger gadget ataupun powerbank.

Oik Yusuf/ KOMPAS.com Salah satu fitur andalan X-A3 adalah titling LCD screen yang mendukung touch input serta bisa ditekuk 180 derajat menghadap ke depan sehingga memudahkan pemotretan atau pengambilan video selfie.

Oik Yusuf/ KOMPAS.com Layar sentuh itu juga bisa ditekuk ke atas atau ke bawah untuk mempermudah pemotretan dengan sudut tinggi atau rendah.

Oik Yusuf/ KOMPAS.com Unit flash X-A3 memiliki guide number 5 m di ISO 100 dan 7 m di ISO 200. Flash pop-up diakses melalui kenop di sisi kiri kamera. Fujifilm mengoptimalkan kerja flash sehingga diklaim mampu memberikan exposure ideal saat dipakai memotret dalam jarak sangat dekat sekalipun.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Axiata-Sinar Mas Sepakati Merger XL dan Smartfren, Lahir Entitas Baru MergeCo

Axiata-Sinar Mas Sepakati Merger XL dan Smartfren, Lahir Entitas Baru MergeCo

e-Business
Tanda-tanda Oppo Reno 12 Pro Segera Masuk Indonesia

Tanda-tanda Oppo Reno 12 Pro Segera Masuk Indonesia

Gadget
Cara Bikin Stiker Langsung di Instagram Stories, Cepat dan Otomatis

Cara Bikin Stiker Langsung di Instagram Stories, Cepat dan Otomatis

Software
Berkat AI, Cari Foto di Google Photos Jadi Gampang

Berkat AI, Cari Foto di Google Photos Jadi Gampang

Software
Starlink Terpapar Gelombang Geomagnetik Luar Biasa Selama Badai Matahari

Starlink Terpapar Gelombang Geomagnetik Luar Biasa Selama Badai Matahari

e-Business
2 Cara Cek Kelayakan Bus Secara Online, Penting buat Memastikan Keselamatan

2 Cara Cek Kelayakan Bus Secara Online, Penting buat Memastikan Keselamatan

e-Business
'PUBG Mobile' PMSL SEA Summer 2024 Pekan Kedua Dimulai Hari Ini, Tim Indonesia di Tiga Besar

"PUBG Mobile" PMSL SEA Summer 2024 Pekan Kedua Dimulai Hari Ini, Tim Indonesia di Tiga Besar

Game
Tampilan WhatsApp di iOS Berubah, Begini Bedanya dengan yang Lama

Tampilan WhatsApp di iOS Berubah, Begini Bedanya dengan yang Lama

Software
Google Rilis AI Gemini 1.5 Pro, Bisa Analisis Lebih Banyak Data dan Input

Google Rilis AI Gemini 1.5 Pro, Bisa Analisis Lebih Banyak Data dan Input

Software
Menjajal Sennheiser Momentum True Wireless 4, TWS Premium Rp 5 Juta

Menjajal Sennheiser Momentum True Wireless 4, TWS Premium Rp 5 Juta

Gadget
Peringatan tentang AI yang Pintar Menipu dan Bahayanya bagi Manusia

Peringatan tentang AI yang Pintar Menipu dan Bahayanya bagi Manusia

Internet
Perbandingan Spesifikasi iPad Pro 2024 dan iPad Air 2024

Perbandingan Spesifikasi iPad Pro 2024 dan iPad Air 2024

Gadget
Meta Tutup Facebook Workplace, Jejaring Sosial Khusus Perkantoran

Meta Tutup Facebook Workplace, Jejaring Sosial Khusus Perkantoran

e-Business
5 Pro Player Wanita Asal Indonesia Jadi Pemain Utama Tim Mobile Legends di Perancis

5 Pro Player Wanita Asal Indonesia Jadi Pemain Utama Tim Mobile Legends di Perancis

Game
Pendiri Facebook Rayakan Ultah Ke-40, Nostalgia dan Pamer Foto Tempat Bersejarah di Hidupnya

Pendiri Facebook Rayakan Ultah Ke-40, Nostalgia dan Pamer Foto Tempat Bersejarah di Hidupnya

Internet
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com