Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Promosi Tablet, Microsoft Rugi Miliaran Dollar

Kompas.com - 08/08/2014, 09:05 WIB
Reska K. Nistanto

Penulis

Sumber BGR

KOMPAS.com - Tablet PC garapan Microsoft, Surface pada awalnya belum mampu menggaet perhatian penggila gadget. Namun, kini Surface telah berevolusi sehingga banyak yang menyukainya.

Untuk mempopulerkan Surface, Microsoft disebut telah merugi dalam jumlah yang tak sedikit. Situs BGR pada Rabu (6/8/2014) menulis, perusahaan yang bermarkas di Redmond, Washington itu telah mengalami kerugian sebsar 1,7 Miliar Dollar AS.

Jumlah tersebut terungkap dari pernyataan dalam Formulir 8-K yang diserahkan Microsoft ke pihak Securities and Exchange Commission pada minggu ini.

Formulir tersebut lazim digunakan untuk memberitahukan, kepada investor atau pemegang saham, kejadian-kejadian penting dalam perusahaan, termasuk ditujukan kepada Komisi Sekuritas dan Bursa Amerika Serikat.

Jumlah kerugian yang diderita Microsoft itu ternyata dua kali lipat dari kerugian di tahun lalu, atau 900 juta Dollar AS, akibat tidak lakunya tablet Surface di pasaran.

Kini, Microsoft mulai menarik perhatian setelah meluncurkan tablet Surface Pro 3 pada bulan Mei 2014 yang lalu. Tablet ini disebut-sebut mampu menggantikan laptop.

Banyak fitur menarik dalam Surface Pro 3, di antaranya adalah dimensi yang lebih tipis dan ringan (800 gram), serta aksesoris kickstand yang mendukung beragam posisi dan Type Cove yang bisa dipasang dengan magnet.

Surface Pro 3 telah mulai dijual di luar AS dengan kisaran harga antara 799 Dollar AS (Core i3), hingga 1.550 Dollar AS (Core i7).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Axiata-Sinar Mas Sepakati Merger XL dan Smartfren, Lahir Entitas Baru MergeCo

Axiata-Sinar Mas Sepakati Merger XL dan Smartfren, Lahir Entitas Baru MergeCo

e-Business
Tanda-tanda Oppo Reno 12 Pro Segera Masuk Indonesia

Tanda-tanda Oppo Reno 12 Pro Segera Masuk Indonesia

Gadget
Cara Bikin Stiker Langsung di Instagram Stories, Cepat dan Otomatis

Cara Bikin Stiker Langsung di Instagram Stories, Cepat dan Otomatis

Software
Berkat AI, Cari Foto di Google Photos Jadi Gampang

Berkat AI, Cari Foto di Google Photos Jadi Gampang

Software
Starlink Terpapar Gelombang Geomagnetik Luar Biasa Selama Badai Matahari

Starlink Terpapar Gelombang Geomagnetik Luar Biasa Selama Badai Matahari

e-Business
2 Cara Cek Kelayakan Bus Secara Online, Penting buat Memastikan Keselamatan

2 Cara Cek Kelayakan Bus Secara Online, Penting buat Memastikan Keselamatan

e-Business
'PUBG Mobile' PMSL SEA Summer 2024 Pekan Kedua Dimulai Hari Ini, Tim Indonesia di Tiga Besar

"PUBG Mobile" PMSL SEA Summer 2024 Pekan Kedua Dimulai Hari Ini, Tim Indonesia di Tiga Besar

Game
Tampilan WhatsApp di iOS Berubah, Begini Bedanya dengan yang Lama

Tampilan WhatsApp di iOS Berubah, Begini Bedanya dengan yang Lama

Software
Google Rilis AI Gemini 1.5 Pro, Bisa Analisis Lebih Banyak Data dan Input

Google Rilis AI Gemini 1.5 Pro, Bisa Analisis Lebih Banyak Data dan Input

Software
Menjajal Sennheiser Momentum True Wireless 4, TWS Premium Rp 5 Juta

Menjajal Sennheiser Momentum True Wireless 4, TWS Premium Rp 5 Juta

Gadget
Peringatan tentang AI yang Pintar Menipu dan Bahayanya bagi Manusia

Peringatan tentang AI yang Pintar Menipu dan Bahayanya bagi Manusia

Internet
Perbandingan Spesifikasi iPad Pro 2024 dan iPad Air 2024

Perbandingan Spesifikasi iPad Pro 2024 dan iPad Air 2024

Gadget
Meta Tutup Facebook Workplace, Jejaring Sosial Khusus Perkantoran

Meta Tutup Facebook Workplace, Jejaring Sosial Khusus Perkantoran

e-Business
5 Pro Player Wanita Asal Indonesia Jadi Pemain Utama Tim Mobile Legends di Perancis

5 Pro Player Wanita Asal Indonesia Jadi Pemain Utama Tim Mobile Legends di Perancis

Game
Pendiri Facebook Rayakan Ultah Ke-40, Nostalgia dan Pamer Foto Tempat Bersejarah di Hidupnya

Pendiri Facebook Rayakan Ultah Ke-40, Nostalgia dan Pamer Foto Tempat Bersejarah di Hidupnya

Internet
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com