Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menjajal Asus Zenfone 4 Max Pro Berbaterai 5.000 mAH

Kompas.com - 21/08/2017, 14:37 WIB
Yoga Hastyadi Widiartanto

Penulis

KOMPAS.com - Pekan lalu, tepatnya pada Kamis (17/8/2017), KompasTekno berkesempatan menghadiri peluncuran Asus Zenfone 4 di Taipei, Taiwan. Dalam peluncuran itu disebutkan ada enam tipe Zenfone 4, dan salah satunya bakal lebih dulu meluncur di Indonesia.

Smartphone yang bakal meluncur lebih dulu adalah Zenfone 4 Max Pro, yakni seri yang dibekali keunggulan berupa baterai berkapasitas jumbo dan kamera ganda. Harga banderolnya pun dijanjikan bakal terjangkau, yakni lebih kurang Rp 3 juta.

Soal spesifikasi, Asus merancang Zenfone 4 Max Pro ini dengan hardware kelas menengah. Chipset yang digunakan adalah Qualcomm Snapdragon 425 atau 430 dengan GPU Adreno 505 atau 308, RAM hingga 3 GB, serta penyimpanan internal 32 GB.

Sistem operasinya menggunakan Android Nougat 7.0 dan bisa diperbarui ke Android O, saat sudah tersedia nanti.

Kemudian ada juga kamera utama berlensa ganda, yakni lensa bersudut pandang standar dan sudut pandang lebar 120 derajat. Kamera ganda ini menggunakan sensor OV16880 dengan ketajaman 16 megapiksel, aperture F/2.0, teknologi PDAF, serta electronic image stabilization.

Sedangkan kamera depan menggunakan sensor serupa, dengan ketajaman 16 megapiksel, aperture F/2.0, dan tambahan softlight flash.

Hal paling diunggulkan dari Zenfone 4 Max Pro ini adalah kapasitas baterainya yang mencapai 5.000 mAh. Baterai sebesar itu tetap bisa diisi dengan cepat dan bisa difungsikan sebagai power bank untuk perangkat genggam lain.

Sedangkan soal desain, Asus menggunakan layar IPS berukuran 5,5 inci dengan resolusi 720 x 1280 piksel. Pada tepi layar terdapat sedikit lekukan yang menandakan desain 2.5D.

Sementara itu bodi Zenfone 4 Max Pro ini, seperti tipe lainnya, dirancang unibody dan dibuat menggunakan bahan logam. Ada juga berbagai fitur tambahan seperti Bluetooth 4.1, port micro USB (OTG), 4G, WiFi Direct, GPS, GLONASS dan microphone untuk noise cancellation.

Lebih jelasnya, Anda bisa melihat Asus Zenfone 4 Max Pro tersebut dalam galeri di bawah ini atau melalui tautan berikut ini.

Asus Zenfone 4 Max ProYoga Hastyadi Widiartanto/KOMPAS.com Asus Zenfone 4 Max Pro
Asus Zenfone 4 Max Pro memiliki baterai berkapasitas 5.000 mAhYoga Hastyadi Widiartanto/KOMPAS.com Asus Zenfone 4 Max Pro memiliki baterai berkapasitas 5.000 mAh

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

iPad Pro 2024 Meluncur, Tablet Apple Paling Tipis dan Pakai Chip M4

iPad Pro 2024 Meluncur, Tablet Apple Paling Tipis dan Pakai Chip M4

Gadget
Cara Atur Margin dan Ukuran Kertas di Google Docs

Cara Atur Margin dan Ukuran Kertas di Google Docs

Software
Cara Membuat Abstrak Otomatis dengan Mudah dan Cepat, Bisa buat Skripsi, Jurnal, dll

Cara Membuat Abstrak Otomatis dengan Mudah dan Cepat, Bisa buat Skripsi, Jurnal, dll

e-Business
Jadwal Maintenance 'Honkai Star Rail' Versi 2.2, Siap-siap Ada Karakter Baru

Jadwal Maintenance "Honkai Star Rail" Versi 2.2, Siap-siap Ada Karakter Baru

Game
'PUBG Mobile' PMSL SEA Summer 2024 Mulai 8 Mei, Ini Jadwal dan Tim yang Main

"PUBG Mobile" PMSL SEA Summer 2024 Mulai 8 Mei, Ini Jadwal dan Tim yang Main

Game
Internet Starlink Elon Musk Cocok di Daerah Terpencil yang Tak Terjangkau Fiber Optic

Internet Starlink Elon Musk Cocok di Daerah Terpencil yang Tak Terjangkau Fiber Optic

e-Business
Jokowi Prihatin Indonesia Hanya Punya 2 dari 320 'Supplier' Produk Apple

Jokowi Prihatin Indonesia Hanya Punya 2 dari 320 "Supplier" Produk Apple

e-Business
Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

e-Business
Cara Mengatasi Background Google Meet Terbalik

Cara Mengatasi Background Google Meet Terbalik

Software
Cara Nonton Apple Event Nanti Malam Pukul 21.00 WIB, iPad Baru Dirilis?

Cara Nonton Apple Event Nanti Malam Pukul 21.00 WIB, iPad Baru Dirilis?

Gadget
Bos TikTok Tampil Glamor di Met Gala 2024, Jadi 'Tuan Rumah Kehormatan' di Tengah Ancaman Pemblokiran

Bos TikTok Tampil Glamor di Met Gala 2024, Jadi "Tuan Rumah Kehormatan" di Tengah Ancaman Pemblokiran

e-Business
Komparasi: Samsung Galaxy S24 Plus Vs Samsung Galaxy S24 Ultra

Komparasi: Samsung Galaxy S24 Plus Vs Samsung Galaxy S24 Ultra

Gadget
Blackview BL9000 Pro Meluncur, Ponsel Tangguh dengan Pendeteksi Panas Tubuh

Blackview BL9000 Pro Meluncur, Ponsel Tangguh dengan Pendeteksi Panas Tubuh

Gadget
Cara Login WhatsApp Tanpa Kode Verifikasi dengan Mudah dan Cepat

Cara Login WhatsApp Tanpa Kode Verifikasi dengan Mudah dan Cepat

Software
Bocoran Gadget Baru yang Rilis di Apple Event Nanti Malam, Ada iPad Pro?

Bocoran Gadget Baru yang Rilis di Apple Event Nanti Malam, Ada iPad Pro?

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com