Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengguna Waze Ditemani Dian Sastrowardoyo Selama Asian Games 2018

Kompas.com - 20/08/2018, 15:16 WIB
Wahyunanda Kusuma Pertiwi,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Artis peran Dian Sastrowardoyo akan meramaikan perhelatan Asian Games 2018. Namun partisipasinya adalah dengan menyumbang suara ke aplikasi peta Waze.

"Dian memiliki karakteristik yang sesuai dengan brand kami. Tidak hanya berprestasi, Dian juga merupakan pengguna setia Waze," jelas Marlin R. Siahaan, Country Manager Waze Indonesia dalam keterangan tertulis yang diterima KompasTekno, Senin (20/8/2018)

Tak hanya menemani pengguna Waze di jalan lewat suara navigasi, Dian juga akan membacakan beberapa dialog populer dari filmnya Ada Apa Dengan Cinta dan film anyarnya yang segera rilis, Aruna & Lidahnya.

Untuk mendengarkan suara Dian Sastrowardoyo di aplikasi Waze, pengguna cukup mengubah pengaturan melalui menu "setting". Kemudian pilih "Voice Direction" > "Waze Voice" > English US/Bahasa Indonesia Dian Sastrowardoyo - Asian Games.

Suara Dian yang telah terkustomisasi ini telah tersedia di Waze versi Android dan iOS sejak 18 Agustus 2018, dan berlaku selama periode ajang olahraga terbesar se-Asia ini berlangsung.

Fitur ganjil-genap

Waze yang bernaung di bawah perusahaan search engine, Google juga kembali mempromosikan fitur pelat nomor ganjil-genap.

Fitur ini bisa digunakan khusus untuk wilayah DKI Jakarta untuk mencari rute alternatif sesuai pelat nomor kendaraan yang digunakan. 

Cara mengecek jalur alternatif ganjil-genap menggunakan Waze, cukup buka menu "setting" lalu pilih navigasi, lanjut menu "license plate restriction" atau "pembatasan pelat nomor" yang ada di bawah.

Baca juga: Cara Menghindari Rute Ganjil-Genap dengan Google Maps dan Waze

Kemudian masukan dua digit terakhir pelat nomor kendaraan yang digunakan. Secara otomatis, Waze akan mencarikan rute alternatif sesuai implementasi aturan ganjil-genap. Jangkauan ganjil-genap telah diperluas, seusai dengan peraturan terbaru yang ditetapkan.

"Kami berharap perluasan jangkauan peraturan ganjil/genap ini dapat mendorong pengendara untuk mencari alternatif rute perjalanan yang lebih efisien," imbuh Marlin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Samsung Experience Lounge Hadir di Jakarta, 'Ruangan' Smart Home dan Serba AI

Samsung Experience Lounge Hadir di Jakarta, "Ruangan" Smart Home dan Serba AI

Gadget
Bocoran iPhone 16 Series, Bawa Layar Lebih Luas dari iPhone 15

Bocoran iPhone 16 Series, Bawa Layar Lebih Luas dari iPhone 15

Gadget
Cara Mengatur Durasi Layar dan Aplikasi di iPhone

Cara Mengatur Durasi Layar dan Aplikasi di iPhone

Gadget
Microsoft Akan Beri Pelatihan AI Skilling untuk 840.000 Orang di Indonesia

Microsoft Akan Beri Pelatihan AI Skilling untuk 840.000 Orang di Indonesia

e-Business
Kenapa Aplikasi di iPhone Menginstal Ulang dengan Sendirinya? Begini Cara Mengatasinya

Kenapa Aplikasi di iPhone Menginstal Ulang dengan Sendirinya? Begini Cara Mengatasinya

Gadget
Merger XL Axiata-Smartfren, Siapa Berkuasa?

Merger XL Axiata-Smartfren, Siapa Berkuasa?

Internet
Bos Microsoft Satya Nadella Ungkap Peluang Komunitas Developer Indonesia Masuk 5 Besar Dunia

Bos Microsoft Satya Nadella Ungkap Peluang Komunitas Developer Indonesia Masuk 5 Besar Dunia

Software
Cara Mengaktifkan Passkey di WhatsApp Android

Cara Mengaktifkan Passkey di WhatsApp Android

Software
OpenAI Rilis Fitur 'Memory' di ChatGPT, Bisa Ingat dan Kenali Pengguna

OpenAI Rilis Fitur "Memory" di ChatGPT, Bisa Ingat dan Kenali Pengguna

Software
Daftar 20 HP Terlaris Sepanjang Sejarah, Nomor 1 Bukan Smartphone

Daftar 20 HP Terlaris Sepanjang Sejarah, Nomor 1 Bukan Smartphone

Gadget
Microsoft Investasi Rp 27 Triliun di Indonesia, Terbesar dalam 29 Tahun

Microsoft Investasi Rp 27 Triliun di Indonesia, Terbesar dalam 29 Tahun

e-Business
'Microsoft Build: AI Day' Digelar di Jakarta, Dihadiri CEO Microsoft Satya Nadella

"Microsoft Build: AI Day" Digelar di Jakarta, Dihadiri CEO Microsoft Satya Nadella

e-Business
Bukti Investasi Apple Rp 1,6 Triliun di Indonesia Masih Sekadar Janji

Bukti Investasi Apple Rp 1,6 Triliun di Indonesia Masih Sekadar Janji

e-Business
Smartphone Vivo Y18e Meluncur, Bawa Layar 90 Hz dan Baterai 5.000 mAh

Smartphone Vivo Y18e Meluncur, Bawa Layar 90 Hz dan Baterai 5.000 mAh

Gadget
Tablet Xiaomi Pad 6S Pro Meluncur di Indonesia 5 Mei, Ini Bocoran Spesifikasinya

Tablet Xiaomi Pad 6S Pro Meluncur di Indonesia 5 Mei, Ini Bocoran Spesifikasinya

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com