Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PBESI Gelar Liga Esports Nasional 2023, Pemain dan Tim Amatir Bisa Ikutan

Kompas.com - 05/07/2023, 14:40 WIB
Bill Clinten,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

 

KOMPAS.com - Pengurus Besar Esports Indonesia (PBESI) menggelar kompetisi e-sports Liga Esports Nasional (LEN) 2023. 

Kompetisi berhadiah total sebesar Rp 3 miliar ini mempertandingkan game Mobile Legends (MLBB) ini terbuka untuk umum.

Artinya, pemain atau tim amatir bisa ikutan berkompetisi untuk memperebutkan total hadiah miliaran rupiah tersebut. 

Nah, LEN 2023 ini terdiri dari tiga divisi yakni Liga 3 (bawah), Liga 2 (menengah), dan Liga 1 (atas). 

Adapun sistem dalam LEN 2023 ini akan mengadopsi sistem degradasi liga, di mana tim yang memiliki performa apik akan naik ke divisi yang lebih tinggi. Sementara tim dengan performa buruk akan turun ke liga di bawahnya. 

Nah, karena merupakan turnamen perdana, maka seluruh tim yang berpartisipasi di LEN 2023 akan mulai dari Liga 3 terlebih dahulu. Mereka yang memiliki performa baik akan lolos ke Liga 2, dan selanjutnya ke Liga 1. 

Baca juga: Mobile Legends Punya Hero Baru Ixia, Ini Kemampuannya

Tim yang akan berpartisipasi di LEN 2023 sendiri akan berasa dari umum atau tim amatir yang didapatkan dari pendaftaran tim Terbuka. Selain itu, tim yang berpartisipasi juga bakal berasal dari tim profesional MLBB yang sudah mendaftarkan tim mereka di registrasi tim Tertutup. 

Di Liga 3, jalur pendaftaran tim Terbuka dan Tertutup ini akan dipisah, dan PBESI akan mengambil 8 tim terbaik di kualifikasi tim Terbuka, serta 8 tim terbaik di kualifikasi tim Tertutup, untuk naik ke Liga 2. 

Format liga dan jadwal lengkap penyelenggaraan Liga Esports Nasional 2023 adalah sebagai berikut:

Ilustrasi format Liga Esports Nasional 2023.Instagram/pbesi_official Ilustrasi format Liga Esports Nasional 2023.

Liga 3 (total hadiah Rp 400 juta)

  • Pendaftaran Terbuka: 27 Juni - 18 Juli 2023
  • Pendaftaran Tertutup: 27 Juni - 18 Juli 2023
  • Kualifikasi Terbuka (Online): 22 Juli - 28 Juli 2023 (8 tim akan naik ke Liga 2)
  • Kualifikasi Tertutup (Online): 29 Juli - 6 Agustus 2023 (8 tim akan naik ke Liga 2)

Liga 2 (total hadiah Rp 600 juta)

  • Jumlah 16 tim (8 tim dari Kualifikasi Tertutup, 8 tim dari Kualifikasi Terbuka)
  • Jadwal pertandingan 18 Agustus - 17 September 2023
  • 6 tim akan naik ke Liga 1

Baca juga: Indonesia Juara Umum Cabor E-sports SEA Games 2023

Liga 1 (total hadiah Rp 2 miliar)

  • Jumlah peserta 16 tim (6 dari Liga 2, 10 dari tim Wildcard atau tim profesional undangan yang tak bertanding di Liga 3 dan Liga 2)
  • Jadwal pertandingan Group Stage Liga 1 29 September - 29 Oktober 2023
  • 6 tim terbaik akan lolos ke babak Playoff LEN 2023
  • Jadwal pertandingan Playoff Liga 1 9 - 12 November 2023

Perlu dicatat, sistem degradasi di LEN 2023 ini akan diterapkan pada 2024 mendatang. Artinya, kompetisi Liga Esports Nasional 2023 ini dipakai untuk mengetahui siapa-siapa saja tim e-sports yang akan berada di Liga 3, Liga 2, dan kasta tertinggi Liga 1. 

Tertarik untuk mengikuti kompetisi Liga Esports Nasional 2023? Pengguna bisa langsung mendaftarkan tim MLBB-nya melalui laman Garudaku di tautan berikut ini. Pendaftaran tim berlangsung pada 27 Juni - 18 Juli 2023.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com