Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ponsel Android BlackBerry Tak Hanya Satu

Kompas.com - 13/07/2015, 20:07 WIB
Reska K. Nistanto

Penulis

KOMPAS.com - BlackBerry dikabarkan bukan hanya membuat satu atau dua smartphone Android, seperti yang dirumorkan selama ini, melainkan lebih banyak lagi.

Dikutip KompasTekno dari Android Authority, Senin (13/7/2015), BlackBerry bekerja sama dengan beberapa ODM (Original Device Manufacturer) asal Taiwan termasuk Foxconn, Compal Electronics, dan Wistron untuk membuat lebih banyak perangkat Android di masa mendatang.

Menurut sumber yang tidak mau disebut namanya, walau menggunakan sistem operasi Android, namun ponsel BlackBerry tersebut tetap menggunakan software, aplikasi, dan layanan BlackBerry, seperti BES12, BBM, dan BlackBerry Blend.

Langkah itu ditempuh BlackBerry agar pengguna yang selama ini tidak familiar dengan Android bisa dengan mudah mempelajarinya.

Selain itu, fitur-fitur BlackBerry yang disertakan dalam smartphone Android-nya juga disebut bakal menjadi nilai tambah dan pembeda dalam persaingan smartphone yang sudah ketat ini.

BlackBerry tidak akan menanggung biaya riset dan pengembangan, pemasaran, serta distribusi smartphone-smartphone Android tersebut, melainkan dibebankan kepada para ODM di atas tadi.

Mampukah para ODM membuat smartphone sesuai permintaan BlackBerry? Atau mampukah smartphone Android membantu BlackBerry dari keterpurukan, atau malah justru sebaliknya? Hanya waktu yang bisa menjawab.

Sebelumnya, BlackBerry dikabarkan bakal meluncurkan smartphone Android pada bulan Agustus mendatang. Rumor tersebut berasal dari Situs N4BB yang menyebut BlackBerry sedang menyiapkan ponsel Android dengan nama sandi "Prague."

Smartphone tersebut ditujukan bagi kelas low-end dengan spesifikasi rendah. "Prague akan menjadi smartphone (Android) low-end BlackBerry dengan bentuk menyerupai Z3," demikian tulis N4BB seperti dikutip KompasTekno (19/6/2015).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Chip Mediatek Dimensity 9300 Plus Resmi, Lebih Ngebut dan AI Lebih Pintar

Chip Mediatek Dimensity 9300 Plus Resmi, Lebih Ngebut dan AI Lebih Pintar

Hardware
Smartwatch Huawei Watch Fit 3 Meluncur, Desain Mirip Apple Watch

Smartwatch Huawei Watch Fit 3 Meluncur, Desain Mirip Apple Watch

Gadget
Apple Pencil Pro Meluncur, Bawa Fitur Meremas dan 'Haptic Feedback'

Apple Pencil Pro Meluncur, Bawa Fitur Meremas dan "Haptic Feedback"

Gadget
Pixel 8A Meluncur, Ponsel 'Murah' Google dengan Layar 120 Hz

Pixel 8A Meluncur, Ponsel "Murah" Google dengan Layar 120 Hz

Gadget
Foto Deepfake Rihanna dan Katy Perry Hadiri Met Gala 2024 Viral di X Twitter

Foto Deepfake Rihanna dan Katy Perry Hadiri Met Gala 2024 Viral di X Twitter

Internet
Chip Apple M4 Meluncur, Genjot AI dengan Neural Engine Lebih Kencang

Chip Apple M4 Meluncur, Genjot AI dengan Neural Engine Lebih Kencang

Hardware
Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

e-Business
Riset Canalys: Pasar Tablet Naik Tipis, Apple Masih Teratas

Riset Canalys: Pasar Tablet Naik Tipis, Apple Masih Teratas

e-Business
Pertama Kali, Sinyal Bluetooth Bisa Dikirim ke Satelit 600 Km di Orbit

Pertama Kali, Sinyal Bluetooth Bisa Dikirim ke Satelit 600 Km di Orbit

Internet
Tablet Apple iPad Air 2024 Meluncur, Ada Model Layar 13 Inci dan Pakai Chip M2

Tablet Apple iPad Air 2024 Meluncur, Ada Model Layar 13 Inci dan Pakai Chip M2

Gadget
iPad Pro 2024 Meluncur, Tablet Apple Paling Tipis dan Pakai Chip M4

iPad Pro 2024 Meluncur, Tablet Apple Paling Tipis dan Pakai Chip M4

Gadget
Cara Atur Margin dan Ukuran Kertas di Google Docs

Cara Atur Margin dan Ukuran Kertas di Google Docs

Software
Cara Membuat Abstrak Otomatis dengan Mudah dan Cepat, Bisa buat Skripsi, Jurnal, dll

Cara Membuat Abstrak Otomatis dengan Mudah dan Cepat, Bisa buat Skripsi, Jurnal, dll

e-Business
Jadwal Maintenance 'Honkai Star Rail' Versi 2.2, Siap-siap Ada Karakter Baru

Jadwal Maintenance "Honkai Star Rail" Versi 2.2, Siap-siap Ada Karakter Baru

Game
'PUBG Mobile' PMSL SEA Summer 2024 Mulai 8 Mei, Ini Jadwal dan Tim yang Main

"PUBG Mobile" PMSL SEA Summer 2024 Mulai 8 Mei, Ini Jadwal dan Tim yang Main

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com