Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sony Bikin Konsol PS5 Versi Baru, Bobot Lebih Ringan

Masih mengusung desain yang serupa, PS5 model anyar ini memiliki bobot yang lebih ringan 13 persen dibandingkan PS5 versi awal (CFI-1000) yang meluncur pada 2020 lalu.

Memiliki nomor model CFI-1202A, PS5 Standard Edition hadir dengan bobot 3,9 kg atau sekitar 600 gram lebih enteng dari PS5 versi awal yang berbobot 4,5 kg.

Sementara PS5 Digital Edition terbaru CFI-1202B memiliki bobot yang500 gram lebih ringan, yakni 3,4 kg. Sebagai perbandingan, PS5 Digital Edition model awal dirilis memiliki bobot mencapai 3,9 kg.

PS5 versi baru lebih ringan ini sudah bisa didapatkan di sejumlah toko retail di Australia dan bakal menyusul ke Jepang pada 15 September mendatang.

Masih belum diketahui secara pasti perubahan apa yang dilakukan Sony demi memangkas bobot konsol next-gen ini.

Dikabarkan bahwa sejak awal tahun, Sony mulai menggunakan chipset AMD yang dibangun dengan fabrikasi 6 nm dalam pembuatan konsol PS5.

Pada 2021 lalu, Sony juga telah merilis PS5 Standard Edition dan Digital Edition versi ringan, masing-masing berbobot 4,2 kg dan 3,6 kg.

Untuk dapat membuat konsol ini lebih ringan dari versi awal, Sony diketahui telah mengurangi komponen di pipa pendingin (heatsink) konsol menjadi 16 persen lebih kecil dari generasi sebelumnya.

Untuk lebih lengkapnya, perbandingan bobot PS5 bisa disimak melalui tabel berikut, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari ArsTechnica, Rabu (31/8/2022).

Nomor Model PS5 Tahun Bobot PS5 Disc Bobot PS5 Digital
CFI-10XX 2020 4,5 kg 3,9 kg
CFI-11XX 2021 4,2 kg 3,6 kg
CFI-12XX 2022 3,9 kg 3,4 kg

Pengurangan bobot pad PS5 versi terbaru ini terbilang cukup signifikan. PS5 Standard Edition versi terbaru memiliki bobot yang setara dengan PS5 Digital Edition versi awal.

Meski memangkas berat konsol PS5, belakangan raksasa teknologi asal Jepang ini memutuskan untuk meningkatkan harga konsol PS5 sebesar 13 persen.

Sony mengaku keputusan ini terpaksa dilakukan lantaran pihaknya ikut terdampak inflasi global.

Di Indonesia, harga eceran resmi (SRP) PS5 yang dijual di Tanah Air mengalami kenaikan Rp 900.000 baik untuk Sony PS5 Disc Version maupun PS5 Digital Version.

Harga terbaru untuk PS5 Disc Version kini naik menjadi Rp 9,7 juta, sedangkan PS5 Digital Version kini dijual dengan harga Rp 8,2 juta.

Sebagai perbandingan, harga SRP untuk PS5 Disc Version yang dijual di pasar Indonesia sebelumnya adalah Rp 8,8 juta dan Rp 7,3 juta untuk PS5 Digital Version.

https://tekno.kompas.com/read/2022/08/31/10300037/sony-bikin-konsol-ps5-versi-baru-bobot-lebih-ringan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke