Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Prediksi Harga Samsung Galaxy S23 Series yang Sebentar Lagi Rilis

KOMPAS.com - Samsung diyakini bakal meluncurkan ponsel flagship Galaxy S23 series di acara Galaxy Unpacked. Acara tersebut sendiri sudah dikonfirmasi akan digelar pada 1 Februari.

Sejumlah bocoran spesifikasi Samsung Galaxy S23 series sudah beredar di internet, begitu pula dengan harga Galaxy S23 series. Ponsel ini diyakini bakal hadir dalam tiga model, meliputi Galaxy S23 'reguler', Galaxy S23 Plus, dan Galaxy S23 Ultra.

Prediksi harga Galaxy S23 series

Menurut situs Tom's Guide, dikutip KompasTekno, Selasa (17/1/2023), harga Galaxy S23 Ultra ditaksir bakal dibanderol dengan harga yang sama seperti harga Samsung Galaxy S22 Ultra, yaitu 1.200 dollar AS (Rp 18,1 juta).

Ada pula kemungkinan harganya turun, seiring dengan harga iPhone 14 Pro Max sebagai kompetitor flagship Samsung, yang hanya dibanderol 1.100 dollar AS (Rp 16,6 juta).

Sementara itu rumor lain yang mencuat di internet menyebutkan bahwa harga Samsung Galaxy S23 series kemungkinan naik dibanding pendahulunya.

Menurut tipster dengan akun berhandle @OreXda yang mengutip SKTelecom, harga Galaxy S23 Ultra akan dijual mulai dari 1.599.400 won atau setara 1.253 dollar AS (Rp 18,9 juta), lebih mahal 5 persen dibanding Galaxy S22 Ultra.

Terlepas dari bocoran harga Galaxy S23 series itu, pihak Samsung sendiri belum memberikan konfirmasi. Harga resmi Galaxy S23 series akan diketahui pasti ketika perusahaan meluncurkannya pada 1 Februari nanti.

Satu hal yang sudah pasti adalah ponsel baru Samsung itu sudah bisa dipesan (pre-order), sesaat setelah perusahaan meluncurkannya secara resmi. Konsumen di berbagai negara yang berminat mendapatkan Galaxy S23 series juga suda bisa mendaftar melalui situs resmi Samsung, termasuk di Indonesia.

Nah, menariknya salah satu ritel Samsung di Estonia tak sengaja mengungkap bahwa konsumen yang melakukan pre-order Galaxy S23 Ultra akan mendapatkan benefit Galaxy Buds 2 Pro gratis.

Bocoran spesifikasi Galaxy S23 series

Menurut rumor yang beredar, ketiga model Galaxy S23 series mengandalkan chipset teranyar besutan Qualcomm, yakni Snapdragon 8 Gen 2. Namun, chipset dari model Galaxy S23 Ultra diprediksi bakal dirancang secara “istimewa”.

Pasalnya, chipset tersebut konon di-overclock sehingga menawarkan clock speed hingga 3,36 Ghz.

Chip tersebut diyakini akan dipadu dengan kombinasi RAM dan storage RAM 8 GB/12 GB dan media penyimpanan 256 GB/512 GB/1 TB.

Di sektor fotografi, Galaxy S23 Ultra yang diposisikan sebagai model paling tinggi konon dibekali kamera utama 200 MP. Resolusinya meningkat dibanding Galaxy S22 Ultra yang membawa resolusi kamera 108 MP.

Sementara itu, Galaxy S23 dan Galaxy S23 Plus disinyalir akan dibekali kamera resolusi 108 MP, dua kamera beresolusi 12 MP, dan kamera 2 MP.

Kemungkinan besar sensor kamera 108 MP itu menggunakan sensor kamera ISOCELL HM3 yang juga dipakai oleh Galaxy S22 Ultra sebelumnya. Untuk kamera selfie-nya disinyalir beresolusi 12 MP.

Pada aspek daya tahannya, ketiga model nantinya akan dibekali kapasitas baterai yang berbeda-beda. Galaxy S23 “reguler”, misalnya, akan dibekali baterai berkapasitas 3.900 mAH, Galaxy S23 Plus 4.700,AH, sedangkan Galaxy S23 Ultra 5.000 mAh.

https://tekno.kompas.com/read/2023/01/17/10450007/prediksi-harga-samsung-galaxy-s23-series-yang-sebentar-lagi-rilis

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke