Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Acer Perkenalkan Kartu Grafis Radeon Pertamanya

GPU yang digunakan adalah Radeon RX 7600 yang merupakan model entry-level dari jajaran GPU RDNA 3 AMD.

Spesifikasinya mirip dengan kartu grafis berbasis Radeon RX 7600 dari pabrikan lain, termasuk game clock 2.250 MHz, boost clock 2.655 MHz, RAM GDDR6 8 GB, interface PCIe 4.0 8x, TDP 170 watt, dan konektor daya PCIe 8-pin.

Nama lengkap kartu grafis Acer ini adalah Predator BiFrost Radeon RX 7600. Kata "BiFrost" mengacu pada dua jenis kipas berbeda yang digunakan sebagai bagian dari sistem pendingin kartu grafisnya.

Panas dari GPU diserap oleh vapor chamber dan ditransfer ke sirip-sirip heatsink, untuk kemudian dibuang ke udara oleh dua jenis kipas.

Kipas pertama yang terletak di bagian tengah kartu grafis berjenis blower dengan ukuran 70 mm dan membuang panas ke luar casing lewat celah di slot ekspansi. Kipas kedua berjenis axial 92 mm dan membuang panas ke dalam casing.

Konfigurasi kipas tersebut unik karena biasanya kartu grafis komputer hanya menggunakan satu jenis kipas aja, blower atau axial. Kipas blower banyak digunakan hingga beberapa tahun lalu, tapi kini sudah ditinggalkan karena cenderung berisik.

Seperti dihimpun KompasTekno dari Tom's Hardware, Jumat (14/7/2023), sebelum merangkul AMD Radeon, Acer sudah lebih dulu membuat kartu grafis dengan CPU seri Arc dari Intel, juga dengan sistem pendingin BiFrost.

Selain Predator BiFrost Radeon RX 7600 yang dijual seharga 7.990 dollar Taiwan (sekitar Rp 3,9 juta), Acer juga memperkenalkan dua kartu grafis lain pada saat bersamaan.

Yang pertama adalah Predator BiFrost Radeon RX 7600 OC alias versi overclock dengan peningkatan game clock menjadi 2.320 MHz, boost clock menjadi 2.725 MHz, dan TDP menjadi 180 watt. Harganya dipatok sebesar 8.490 dollar Taiwan (Rp 4,1 juta).

Lalu ada Predator BiFrost Radeon Intel Arc A750 OC dengan clock 2.200 MHz, RAM GDDR6 8 GB, interface PCIe 4.0 16x, TDP 250 watt, dan dua konektor daya PCIe 8-pin. Banderolnya adalah sebesar 8.999 dollar Taiwan (sekitar Rp 4,4 juta).

https://tekno.kompas.com/read/2023/07/14/16150077/acer-perkenalkan-kartu-grafis-radeon-pertamanya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke