Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tablet Huawei MatePad 11.5 PaperMatte Edition Resmi di Indonesia

Adapun yang berbeda dengan tablet Huawei MatePad 11.5 PaperMatte Edition ini adalah layarnya. Huawei seri "PaperMatte" menawarkan layar yang bebas refleksi atau pantulan cahaya.

Layar tablet Huawei 11.5 "PaperMatte" ini juga diklaim menawarkan berbagai kelebihan dibandingkan layar dengan permukaan matte biasa.

Salah satunya adalah kenyamanan dan keamanan yang ditawarkan layar tablet ini dalam penggunaan jangka waktu lama, khususnya bagi mata dan otak pengguna. Sebab, layar ini memiliki teknologi anti-glare, yang diklaim mereduksi pantulan cahaya hingga 97 persen.

"Orang yang biasa melihat layar saat ada pantulan cahaya, secara tidak sadar akan terus-menerus menyaring (filter) cahaya itu supaya bisa melihat layarnya," kata Edy Supartono, Training Director Huawei Device Indonesia di kantor Huawei, Rabu (13/3/2024).

"Itulah yang membuat otak kita cepat lelah ketika melihat layar tablet. Jika dibandingkan dengan layar matte atau anti-scratch matte, layar PaperMatte bisa membuat pantulan cahaya hampir tidak kelihatan meski di bawah lampu neon," imbuh Edi.

Tablet ini diklaim sebagai yang pertama mengantongi sertifikat SGS Low Visual Fatigue Premium Performance. Dengan sertifikasi ini, indeks kelelahan otak disebut berkurang 20 persen saat menggunakan tablet, dan kelelahan mata berkurang 41 persen.

Selain SGS, Huawei MatePad 11.5 edisi PaperMatte juga dikatakan sebagai tablet pertama yang mendapatkan sertifikat TUV Rheinland Reflection Free. Seperti namanya, Reflection Free merujuk pada kemampuan layar untuk meminimalisasi pantulan cahaya.

Sertifikasi berikutnya adalah TUV Rheinland Low Blue Light & Flicker-free. Tablet dibekali teknologi yang mengurangi paparan cahaya biru (blue light) dan flicker yang berbahaya.

Dengan fitur dan berbagai sertifikasi ini, Huawei berusaha menanggulangi isu-isu kesehatan yang sering muncul saat menggunakan gadget, seperti rabun dekat, pusing-pusing, kesulitan berkonsentrasi, dan produktivitas yang berkurang.

Karena fitur anti-glare, pengguna pun bakal lebih nyaman ketika ingin membaca novel, komik hitam putih, komik berwarna, dan buku yang di-scan, dengan menggunakan Huawei MatePad 11.5 PaperMatte Edition.

Sehubungan dengan itu, pengguna juga bisa mengaktifkan fitur eBook Mode untuk membuat pengalaman membaca lebih nyaman.

Ketika masuk mode ini, tampilan warna RGB (Red, Green, Blue) akan diubah menjadi CMYK (Cyan, Magenta, Yellow, Key/Black). Tampilan CMYK biasanya digunakan untuk komik cetak berwarna, sehingga mode warna ini bisa dibilang lebih akurat ketimbang RGB.

Fitur unggulan lainnya, Huawei MatePad 11.5 PaperMatte Edition turut dibekali dengan teknologi getaran dan peredam mikro, yang diklaim menghadirkan pengalaman mencatat layaknya di kertas saat pengguna memanfaatkan pena (stylus) Huawei M-Pencil generasi kedua.

Pena digital ini disebut memiliki pressure sensing hingga 4.096 level, sehingga bisa mendeteksi perubahan kekuatan penekanan pena yang kecil. Ketebalan garis ini disesuaikan dengan kekuatan penekanan itu, sama seperti penggunaan pena pada kehidupan nyata.

"Huawei MatePad 11.5 PaperMatte Edition memiliki fitur pressure sensitivity. Makin keras kita menekan pena, makin tebal garis yang dihasilkan, dan makin ringan kita menekan pena, makin tipis pula garisnya," kata Edy kepada KompasTekno.

Tablet ini memiliki dimensi 260,88 mm x 176,82 mm x 6,85 mm dengan bobot 499 gram. Ketebalan dan bobot ini sama seperti Huawei MatePad 11.5 versi "reguler", tetapi dimensi panjang dan lebarnya lebih mungil.

Di sektor fotografi, perangkat terbaru Huawei sudah dibekali kamera depan 8 MP (f/2.2) dengan wide angle 105 derajat. Pengguna bisa memanfaatkan fitur FollowCam yang secara otomatis menempatkan fokus pada wajah pengguna.

Sementara itu, kamera belakang tablet ini memiliki resolusi 13 MP (f/1.8, Autofocus). Kamera tersebut memiliki berbagai fitur seperti Beauty, Panorama, Time-Lapse, AI Lens, dan lain seterusnya.

Huawei MatePad 11.5 PaperMatte Edition ditenagai System-on-Chip (SoC) bikinan Qualcomm, Snapdragon 7 Gen 1 dengan fabrikasi 4 nm.

Chipset dengan clockspeed maksimum 2,40 GHz ini diklaim menghasilkan multi tasking yang lebih mulus, performa yang lebih baik, dan penggunaan yang lebih hemat daya. SoC ini  dipadankan dengan RAM 8 GB dan media penyimpanan (storage) 256 GB.

Untuk daya, tablet dengan layar PaperMatte ini ditopang oleh baterai 7.700 mAh. Baterai ini disebut bisa bertahan 900 jam dalam mode siaga (standby), 10,5 jam untuk pemutaran video tanpa henti, dan 6,3 jam untuk meeting online.

Jika sudah habis, daya baterai dapat diisi penuh dalam kurun waktu 140 menit alias sekitar dua jam.

Sistem operasi (OS) yang dijalankan adalah HarmonyOS 3.1, bukan Android bikinan Google. Oleh karena itu, Huawei MatePad 11.5 PaperMatte Edition tidak dibekali layanan dan aplikasi Google (Google Mobile Services/GMS).

Dengan kata lain, pengguna tidak bisa mengunduh aplikasi dari Google Play Store, melihat peta di Google Maps, dan lain-lain.

Sebagai gantinya, tablet Huawei ini mengandalkan ekosistem buatan sendiri bernama Huawei Mobile Services (HMS), dengan toko aplikasi Huawei AppGallery.

Tablet ini dilengkapi berbagai aksesori seperti stylus Huawei M-Pencil generasi kedua, keyboard dengan jarak antar key 1,5 mm, dan software PC-level WPS Office 2.0 yang ditingkatkan, misalnya dengan kehadiran fitur mencetak (printing) hasil dokumen dan peningkatan performa sebesar 70 persen.

Spesifikasi Huawei MatePad 11.5 PaperMatte Edition lainnya mencakup Wi-Fi 6, empat speaker dengan algoritma Huawei Histen 8.1, Huawei Notes, Huawei Books, USB Type-C, Bluetooth 5.2, dua mikrofon, dan masih banyak lagi.

Harga MatePad 11.5 PaperMatte Edition

Huawei MatePad 11.5 PaperMatte Edition sudah bisa dibeli di Indonesia dalam varian warna abu-abu (Space Grey). Berikut ini harganya:

  • Huawei MatePad 11.5 PaperMatte Edition (8 GB/256 GB): Rp 6,4 juta

Tablet terbaru Huawei ini dapat dibeli secara online atau offline di toko resmi Huawei dan marketplace rekanan Huawei.

Pengguna yang membelinya pada periode 21 Maret 2024 hingga 15 April 2024 berhak mendapatkan benefit gratis senilai Rp 3,3 juta.

Penawaran sudah termasuk aksesori Huawei Smart Keyboard, Huawei M-Pencil 2nd Gen, dan Huawei Bluetooth Mouse. Benefit ini bersifat first come first serve, alias siapa cepat dia dapat.

Pengguna nantinya juga bisa mendapatkan bunga cicilan nol persen hingga 12 bulan dan garansi VIP Services hingga satu tahun.

https://tekno.kompas.com/read/2024/03/14/10020037/tablet-huawei-matepad-115-papermatte-edition-resmi-di-indonesia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke