Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ferdinand-Carrick: Moyes Hebat

Kompas.com - 10/05/2013, 07:55 WIB

MANCHSTER, KOMPAS.com - Pemain Manchester United, Rio Ferdinand, dan Michael Carrick, menyambut baik keputusan Setan Merah mengangkat David Moyes sebagai pelatih, menggantikan Sir Alex Ferguson.
 
"Penting bagi klub untuk membuat sebuah keputusan cepat dan semuanya selesai sebelum orang-orang mulai membuat rumor. Klub telah bertindak benar dalam hal ini," jelas Ferdinand.

"Senang rasanya melihat kedatangan pelatih baru. Kami tidak pernah memiliki masalah dengan dia di sini. Dia adalah pria yang sangat jujur dari penilaian pemain dan dia melakukan pekerjaan fantastis di klub sebelumnya, Everton," sambungnya.

Sementara Carrick mengatakan," Dia melakukan pekerjaan hebat di Everton. Dia sudah lama berada di sana dan dia meraih kesuksesan dengan apa yang dimilikinya. Jelas ini perubahan besar karena klub ini sangat lama dipimpin oleh satu orang. Aku ingin segera bertemu dengan dia dan menjalani latihan di pramusim, serta melihat ke depan untuk masa depan yang lebih baik."

Moyes yang dikontrak selama enam tahun akan memulai tugas barunya menangani MU pada 1 Juli 2013. Salah satu alasan MU mengangkat Moyes adalah karena pelatih asal Skotlandia tersebut punya kemampuan mengembangkan pemain muda. (SW)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com