Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Layanan Awal Yahoo Ditutup

Kompas.com - 30/12/2014, 11:44 WIB
Yoga Hastyadi Widiartanto

Penulis

KOMPAS.com – Yahoo Directory, salah satu layanan pertama Yahoo kini telah ditutup. Layanan tersebut memang rencananya akan pensiun pada 31 Desember 2014, namun penutupan tersebut dilakukan lebih cepat pada 27 Desember 2014 waktu setempat.

Dilansir KompasTekno dari SearchEngineLand, Selasa (30/12/2014), jika pengunjung mencoba membuka Yahoo Directory yang beralamat di dir.yahoo.com, akan dialihan ke alamat business.yahoo.com yang memiliki logo Yahoo Small Business.

Penutupan layanan tersebut memang sudah direncanakan sejak September 2014, seiring dengan upaya Yahoo untuk menata fokus produknya. Sebelumnya pada 10 Desember 2009 silam, layanan Yahoo Directory di Perancis, Jerman, Italia dan Spanyol lebih dulu ditutup.

Yahoo Directory mengandalkan manusia untuk meninjau sebuah website, merangkum deskripsinya lalu mengaturnya ke dalam topik terkait. Misalkan Anda ingin mencari tahu situs tentang games, maka Anda klik topik “Computers and Internet”, lalu “Games”, kemudian “Video Games” untuk melihat situs-situs yang telah dikumpulkan.

Pada masa kejayaannya dulu, Yahoo Directory merupakan yang paling terorganisir dibanding mesin pencari berbasis crawler generasi lama yang hasilnya cenderung tidak konsisten. Sistem manual itu efektif karena jumlah halaman website belum sebanyak sekarang.

Pada kurun 1996-1999, ada banyak website yang mengantri untuk bisa masuk ke dalam daftar situs baru di Yahoo Directory. Pada masa itu, pemilik situs khawatir webnya tidak akan ditemukan orang bila tidak terdaftar di Yahoo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Samsung Experience Lounge Hadir di Jakarta, 'Ruangan' Smart Home dan Serba AI

Samsung Experience Lounge Hadir di Jakarta, "Ruangan" Smart Home dan Serba AI

Gadget
Bocoran iPhone 16 Series, Bawa Layar Lebih Luas dari iPhone 15

Bocoran iPhone 16 Series, Bawa Layar Lebih Luas dari iPhone 15

Gadget
Cara Mengatur Durasi Layar dan Aplikasi di iPhone

Cara Mengatur Durasi Layar dan Aplikasi di iPhone

Gadget
Microsoft Akan Beri Pelatihan AI Skilling untuk 840.000 Orang di Indonesia

Microsoft Akan Beri Pelatihan AI Skilling untuk 840.000 Orang di Indonesia

e-Business
Kenapa Aplikasi di iPhone Menginstal Ulang dengan Sendirinya? Begini Cara Mengatasinya

Kenapa Aplikasi di iPhone Menginstal Ulang dengan Sendirinya? Begini Cara Mengatasinya

Gadget
Merger XL Axiata-Smartfren, Siapa Berkuasa?

Merger XL Axiata-Smartfren, Siapa Berkuasa?

Internet
Bos Microsoft Satya Nadella Ungkap Peluang Komunitas Developer Indonesia Masuk 5 Besar Dunia

Bos Microsoft Satya Nadella Ungkap Peluang Komunitas Developer Indonesia Masuk 5 Besar Dunia

Software
Cara Mengaktifkan Passkey di WhatsApp Android

Cara Mengaktifkan Passkey di WhatsApp Android

Software
OpenAI Rilis Fitur 'Memory' di ChatGPT, Bisa Ingat dan Kenali Pengguna

OpenAI Rilis Fitur "Memory" di ChatGPT, Bisa Ingat dan Kenali Pengguna

Software
Daftar 20 HP Terlaris Sepanjang Sejarah, Nomor 1 Bukan Smartphone

Daftar 20 HP Terlaris Sepanjang Sejarah, Nomor 1 Bukan Smartphone

Gadget
Microsoft Investasi Rp 27 Triliun di Indonesia, Terbesar dalam 29 Tahun

Microsoft Investasi Rp 27 Triliun di Indonesia, Terbesar dalam 29 Tahun

e-Business
'Microsoft Build: AI Day' Digelar di Jakarta, Dihadiri CEO Microsoft Satya Nadella

"Microsoft Build: AI Day" Digelar di Jakarta, Dihadiri CEO Microsoft Satya Nadella

e-Business
Bukti Investasi Apple Rp 1,6 Triliun di Indonesia Masih Sekadar Janji

Bukti Investasi Apple Rp 1,6 Triliun di Indonesia Masih Sekadar Janji

e-Business
Smartphone Vivo Y18e Meluncur, Bawa Layar 90 Hz dan Baterai 5.000 mAh

Smartphone Vivo Y18e Meluncur, Bawa Layar 90 Hz dan Baterai 5.000 mAh

Gadget
Tablet Xiaomi Pad 6S Pro Meluncur di Indonesia 5 Mei, Ini Bocoran Spesifikasinya

Tablet Xiaomi Pad 6S Pro Meluncur di Indonesia 5 Mei, Ini Bocoran Spesifikasinya

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com