Ketimbang pergi berlibur, mereka memilih bermain petak umpat di rumah. Sang anak yang belum genap berusia 5 tahun ditunjuk sebagai "si pencari".
Sang ayah, Don Iver, kemudian punya ide "iseng". Ia memasangkan kamera GoPro di atas kepala anaknya, sebagaimana dilaporkan PetaPixel dan dihimpun KompasTekno, Selasa (9/2/2016).
Sembari sang anak berhitung dan tutup mata, Iver dan istrinya bersembunyi di lemari pakaian yang terletak di ruang bermain keluarga.
Usai berhitung, sang anak pun berlari ke sana kemari mencari kedua orangtuanya. Video yang terekam memperlihatkan sudut pandang sang anak saat melihat sekelilingnya.
Di tengah kebingungan anak balita tersebut, kedua orangtuanya justru tertawa terbahak-bahak. Pasalnya, video yang terekam tersambung langsung ke smartphone Iver.
Lelah mencari, sang anak akhirnya dibantu anjing peliharaan keluarga mereka, yang bernama Ollie. Ollie menunjukkan kepada sang anak bahwa ayah dan ibunya ada di dalam lemari. Alhasil, sang anak pun menemukan kedua orangtuanya setelah lebih kurang satu menit mencari.
Video sudut pandang anak balita yang menggemaskan itu kemudian diunggah ke YouTube. Tak dinyana, video tersebut jadi viral. Hingga kini, sudah ada sekitar 1,3 juta netizen yang melihat video tersebut.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.