Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Dia, Konsep Motor Pintar Rancangan Samsung dan Yamaha

Kompas.com - 29/03/2016, 15:11 WIB
Oik Yusuf

Penulis

Sumber The Verge


KOMPAS.com - Setelah mobil, giliran motor yang dibikin “pintar”. Tepatnya, kendaraan roda dua itu bisa ditambahi kaca depan cerdas yang ditempel di depan dashboard seperti perangkat windshield pada umumnya.

Konsep produk bernama Smart Windshield ini merupakan buah kerja sama dua raksasa di bidang elektronik dan otomotif, yakni Samsung dan Yamaha, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari The Verge, Selasa (29/3/2016).

Cara kerja Smart Windshield belum dijelaskan secara pasti. Video demonstrasi yang dirilis Samsung memperlihatkan bahwa ia berfungsi mirip Head-Up Display pada pesawat tempur yang menampilkan berbagai informasi di kaca depan.

Bedanya, Smart Windshield bukan memperlihatkan informasi soal rudal atau sasaran tembak, melainkan aneka macam notifikasi dari smartphone sang pengendara motor yang terhubung lewat koneksi Wi-Fi.

“Smart Windshield menampilkan navigator GPS, jadi Anda selalu tahu arah. Atau, siapa yang menelepon, jadi Anda bisa memutuskan apakah ingin berhenti dan menjawab panggilan,” sebut narator video Samsung dalam deskripsinya soal pernagkat itu.

Jenis notifikasi lain yang bisa ditampikan mencakup pesan teks, e-mail, dan lain-lain.

Bisa dibilang fungsinya mirip-mirip smartwatch, tapi untuk melihatnya tak perlu mengalihkan pandangan ke pergelangan tangan. “Anda hanya perlu melihat ke depan,” lanjut sang narator.

Samsung mengklaim bahwa Smart Windshield bakal meningkatkan keamanan berkendara karena pengguna jadi relatif tak terganggu dengan gadget selagi menunggangi sepeda motornya.

Pengendara motor yang sibuk menggenggam smartphone memang bukan monopoli Indonesia, melainkan juga terjadi di luar negeri, terutama di kalangan anak muda.

Tentu, klaim Samsung soal keamanan Smart Windshield ini masih perlu dibuktikan kebenarannya. Masih belum jelas mana yang lebih berbahaya, pengendara yang perhatiannya teralihkan oleh smartphone atau kaca depan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

HP Vivo Y200T dan Y200 GT Meluncur dengan Baterai Jumbo 6.000 mAh

HP Vivo Y200T dan Y200 GT Meluncur dengan Baterai Jumbo 6.000 mAh

Gadget
Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Resmi Masuk Indonesia, Harga Mulai Rp 3 Jutaan

Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Resmi Masuk Indonesia, Harga Mulai Rp 3 Jutaan

Gadget
iQoo Neo 9S Pro Resmi, HP Android Dimensity 9300 Plus Rp 6 Jutaan

iQoo Neo 9S Pro Resmi, HP Android Dimensity 9300 Plus Rp 6 Jutaan

Gadget
Microsoft Luncurkan Laptop Surface Copilot Plus PC Pertama dengan Chip Snapdragon X Series

Microsoft Luncurkan Laptop Surface Copilot Plus PC Pertama dengan Chip Snapdragon X Series

Gadget
Apple Rilis iOS 17.5.1, Perbaiki Bug Penyebab Foto yang Sudah Dihapus Muncul Lagi

Apple Rilis iOS 17.5.1, Perbaiki Bug Penyebab Foto yang Sudah Dihapus Muncul Lagi

Software
Google, Meta, dan Microsoft Kembangkan 'SLM', Model Bahasa untuk Program AI Lebih Murah

Google, Meta, dan Microsoft Kembangkan "SLM", Model Bahasa untuk Program AI Lebih Murah

Software
Microsoft Umumkan Copilot+ PC, Standar Laptop dengan Dukungan AI

Microsoft Umumkan Copilot+ PC, Standar Laptop dengan Dukungan AI

Gadget
Bos Google Mengaku 'Kecepetan' Rilis Kacamata Pintar Google Glass

Bos Google Mengaku "Kecepetan" Rilis Kacamata Pintar Google Glass

Hardware
Ramai soal iPhone Terdaftar di Kemendikbud, Begini Penjelasannya

Ramai soal iPhone Terdaftar di Kemendikbud, Begini Penjelasannya

Gadget
Game Pesaing 'Mobile Legends' Rilis di Indonesia 20 Juni

Game Pesaing "Mobile Legends" Rilis di Indonesia 20 Juni

Game
Game 'PUBG Mobile' Bagi-bagi 9 Skin Permanen Gratis, Ada Kostum Baru Khusus Musim Ini

Game "PUBG Mobile" Bagi-bagi 9 Skin Permanen Gratis, Ada Kostum Baru Khusus Musim Ini

Game
Uni Eropa Selidiki Facebook dan Instagram gara-gara Bikin Candu

Uni Eropa Selidiki Facebook dan Instagram gara-gara Bikin Candu

e-Business
Flash Disk Ini Kecil tapi Tahan hingga 200 Tahun

Flash Disk Ini Kecil tapi Tahan hingga 200 Tahun

Hardware
Telkomsel Rilis Paket Data Streaming Anime Tanpa Iklan, mulai Rp 11.000

Telkomsel Rilis Paket Data Streaming Anime Tanpa Iklan, mulai Rp 11.000

e-Business
Sejarah Bethesda, Pembuat Game Fenomenal 'Skyrim' yang Nyaris Bangkrut

Sejarah Bethesda, Pembuat Game Fenomenal "Skyrim" yang Nyaris Bangkrut

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com