Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Prediksi Spesifikasi Lengkap Samsung Galaxy S8

Kompas.com - 24/11/2016, 09:33 WIB
Fatimah Kartini Bohang

Penulis

Sumber SlashGear

KOMPAS.com - Samsung Galaxy S8 diprediksi bakal meluncur pada April 2017 mendatang. Meski masih sekitar lima bulan dari sekarang, spesifikasi flagship tersebut sudah bocor di ranah maya.

Pembocornya adalah beberapa sumber yang tidak mau disebutkan namanya. Sumber-sumber itu dikatakan mengetahui rencana Samsung sehingga bisa menyebutkan secara mendetail prediksi spesifikasi dari Galaxy S8.

Menurut sumber, peningkatan paling signifikan bisa ditilik dari "jeroannya". Galaxy S8 digadang-gadang bakal menggunakan Snapdragon 835 buatan Qualcomm yang baru diluncurkan beberapa saat lalu.

Baca: Snapdragon 835 Dirilis, Diklaim Hemat Baterai Ponsel 40 Persen

Chipset tersebut memang diproyeksikan untuk perangkat premium keluaran 2017. Dengan proses fabrikasi 10 nm FinFET, Snapdragon 835 diklaim memiliki performa lebih tinggi 27 persen, ukuran fisik lebih mungil 30 persen, dan hemat daya 40 persen ketimbang Snapdragon 820.

Untuk Galaxy S8, prosesor Snapdragon 835 disebut akan bekerja dengan arsitektur Kyro 200 berinti delapan (octa-core) sehingga performanya maksimal. Grafisnya dikatakan akan mengandalkan Adreno 540 yang mumpuni.

Dengan prosesor demikian, Galaxy S8 diharapkan mampu menghantarkan jaringan 4G LTE dengan kecepatan hingga 1 Gbps. Selain itu, pengecasan cepat generasi keempat juga dimungkinkan, dengan proses pengecasan dari kosong hingga 50 persen selama 15 menit.

Salah satu fitur baru yang diboyong, menurut bocoran, adalah asisten digital bernama Bixby. Sang asisten bakal bisa dipanggil dengan sebuah tombol khusus yang disematkan di sisi samping perangkat.

Bixby inilah yang dikatakan menunda waktu peluncuran Galaxy S8. Sebelumnya, seperti kebiasaan, Samsung dijadwalkan merilis seri Galaxy S bersamaan dengan ajang MWC di Barcelona tiap Februari. Entah penundaan ini benar atau tidak.

Baca: Galaxy S8 Tertunda gara-gara Asisten Pintar?

Selain spesifikasi prosesor dan fitur, berikut elemen-elemen lebih lengkap yang dikatakan bakal terbenam pada Galaxy S8, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Slashgear, Kamis (24/11/2016).

Tampilan: 5,5 inci Super-AMOLED, resolusi 1440x2560 piksel (atau 5,7 inci untuk varian Plus)
Sistem operasi: Android 7.1 "Nougat"
Prosesor: Qualcomm Snapdragon 835 atau Samsung Exynos X (octa-core)
RAM: 6GB
Kamera utama: 16 megapiksel dengan perekaman 4K dan dual LED flash
Kamera depan: 8 megapiksel dengan lensa wide-angle
Baterai: 3.000 mAh
Memori: 32/64/128 GB dengan slot microSD
Fitur: Bixby, pemindai sidik jari, pemindai iris, Force Touch, Corning Gorilla Glass 6 pada panel depan dan belakang, layar lengkung sama seperti Note 7

Spesifikasi di atas masih berupa bocoran dan prediksi yang terendus dari sumber. Verifikasinya baru bisa ditemukan tahun depan ketika Galaxy S8 resmi dirilis.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

'PUBG Mobile' PMSL SEA Summer 2024 Mulai 8 Mei, Ini Jadwal dan Tim yang Main

"PUBG Mobile" PMSL SEA Summer 2024 Mulai 8 Mei, Ini Jadwal dan Tim yang Main

Game
Internet Starlink Elon Musk Cocok di Daerah Terpencil yang Tak Terjangkau Fiber Optic

Internet Starlink Elon Musk Cocok di Daerah Terpencil yang Tak Terjangkau Fiber Optic

e-Business
Jokowi Prihatin Indonesia Hanya Punya 2 dari 320 'Supplier' Produk Apple

Jokowi Prihatin Indonesia Hanya Punya 2 dari 320 "Supplier" Produk Apple

e-Business
Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

e-Business
Cara Mengatasi Background Google Meet Terbalik

Cara Mengatasi Background Google Meet Terbalik

Software
Cara Nonton Apple Event Nanti Malam Pukul 21.00 WIB, iPad Baru Dirilis?

Cara Nonton Apple Event Nanti Malam Pukul 21.00 WIB, iPad Baru Dirilis?

Gadget
Bos TikTok Tampil Glamor di Met Gala 2024, Jadi 'Tuan Rumah Kehormatan' di Tengah Ancaman Pemblokiran

Bos TikTok Tampil Glamor di Met Gala 2024, Jadi "Tuan Rumah Kehormatan" di Tengah Ancaman Pemblokiran

e-Business
Komparasi: Samsung Galaxy S24 Plus Vs Samsung Galaxy S24 Ultra

Komparasi: Samsung Galaxy S24 Plus Vs Samsung Galaxy S24 Ultra

Gadget
Blackview BL9000 Pro Meluncur, Ponsel Tangguh dengan Pendeteksi Panas Tubuh

Blackview BL9000 Pro Meluncur, Ponsel Tangguh dengan Pendeteksi Panas Tubuh

Gadget
Cara Login WhatsApp Tanpa Kode Verifikasi dengan Mudah dan Cepat

Cara Login WhatsApp Tanpa Kode Verifikasi dengan Mudah dan Cepat

Software
Bocoran Gadget Baru yang Rilis di Apple Event Nanti Malam, Ada iPad Pro?

Bocoran Gadget Baru yang Rilis di Apple Event Nanti Malam, Ada iPad Pro?

Gadget
Kena Tipu, Penjual Bitcoin Rugi Rp 1 Triliun

Kena Tipu, Penjual Bitcoin Rugi Rp 1 Triliun

Internet
Penjualan Lesu, Tesla Lakukan PHK Karyawan

Penjualan Lesu, Tesla Lakukan PHK Karyawan

e-Business
Good Lock, Aplikasi Eksklusif Smartphone Samsung Galaxy Tersedia di Play Store

Good Lock, Aplikasi Eksklusif Smartphone Samsung Galaxy Tersedia di Play Store

Software
Cerita Orang Bandung dan Jaksel Pakai Internet 'Starlink' Elon Musk, Kecepatan Tembus 300 Mbps

Cerita Orang Bandung dan Jaksel Pakai Internet "Starlink" Elon Musk, Kecepatan Tembus 300 Mbps

Internet
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com