Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Membandingkan Samsung Galaxy A52 Vs Galaxy A51, Ini Bedanya

Kompas.com - 24/03/2021, 10:01 WIB
Conney Stephanie,
Oik Yusuf

Tim Redaksi

Sistem operasi bawaannya pun berbeda, Galaxy A52 sudah menjalankan OS Android 11 (One UI 3.0), sedangkan saat diluncurkan, Galaxy A51 masih mendukung OS Android 10 (One UI 2.0).

Hal tersebut wajar, sebab, Android 11 merupakan sistem operasi terbaru yang dirilis oleh Google. Meski demikian, Galaxy A51 pun bisa diperbarui ke Android 11.

Empat kamera, beda konfigurasi

Di bagian belakang, kedua ponsel ini sama-sama memiliki empat kamera yang disusun secara vertikal berikut dengan modul LED flash. Hanya saja, konfigurasi keempat kamera belakang pada Galaxy A52 dan Galaxy A51 sedikit berbeda.

Keempat kamera Galaxy A52 terdiri dari kamera utama 64 MP (f/1.8, 26mm, PDAF, OIS), kamera ultra wide 12 MP (f/2.2, 123 derajat), kamera makro 5 MP (f/2.4), dan kamera depth sensor 5 MP (f/2.4).

Baca juga: Galaxy A51 dan A71 Versi Baru Dapat Fitur Kamera S20, Bisa Dipesan di Indonesia

Sedangkan Galaxy A51 dulu mengusung empat kamera yang mencakup kamera utama 48 MP (f/2.0, 26mm, PDAF), kamera ultra wide 12 MP (f/2.2, 123 derajat), kamera makro 5 MP (f/2.4), dan kamera depth sensor 5 MP (f/2.2).

Harga Samsung Galaxy A52 di Indonesia

Adapun fitur lainnya yang sama-sama dimiliki oleh Galaxy A52 dan Galaxy A51 di antaranya adalah NFC, USB type-C, in-display fingerprint scanner, Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, Face Unlock, Bluetooth 5.0, jack audio 3,5 mm, dan Dual-SIM hybrid.

Pada peluncurannya tahun lalu, Galaxy A51 dijual seharga Rp 4.399.000 (6 GB/128 GB) dalam empat varian warna, yakni Prism Crush Black, Prism Crush White, Prism Crush Pink, dan Prism Crush Blue.

Galaxy A52 kini dibanderol lebih mahal di Indonesia, yakni Rp 4.999.000 untuk versi 8 GB/128 GB dan Rp 5.399.000 8 GB/ 256 GB. Ponsel ini hadir dengan empat varian warna yaitu Awesome Black, Awesome Violet, Awesome White, dan Awesome Blue.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com