Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Samsung Ubah Strategi Launching agar Galaxy S23 Ultra Laris

Kompas.com - 06/02/2023, 16:35 WIB
Bill Clinten,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Dalam acara peluncuran Samsung Galaxy S23 Series pada ajang "Galaxy Unpacked" pekan lalu, ada hal yang berbeda.

Dalam peluncuran tersebut, Samsung menghabiskan sekitar 20 menit untuk membahas soal kamera model ponsel teratas yaitu Galaxy S23 Ultra.

Porsi tersebut sangat besar untuk sebuah acara peluncuran. Hal ini merupakan strategi anyar Samsung untuk memperkenalkan kebolehan dari ponsel terbarunya.

Apabila mengacu pada kanal YouTube Samsung Global, acara Galaxy Unpacked kemarin, yang dipakai untuk memperkenalkan Galaxy S23 Series dan laptop Galaxy Book 3 Series, berdurasi sekitar 59 menit.

Dari total durasi 59 menit tersebut, nyaris 50 persennya, atau sekitar 28 menit, dipakai untuk memperkenalkan segala kebolehan Samsung Galaxy S23 Series, yang meliputi Samsung Galaxy S23, Samsung Galaxy S23 Plus, dan Samsung Galaxy S23 Ultra.

Baca juga: VIDEO: Hands-on Galaxy S23 Ultra, HP Pertama Samsung dengan Kamera 200 MP

Artinya, Samsung memang lebih banyak mengumbar kemampuan kamera Galaxy S23 Series di acara peluncuran Galaxy Unpacked kemarin.

Adapun sisa sekitar 8 menit dari 28 menit tadi dipakai membahas desain, spesifikasi, dan fitur lainnya yang ada di Galaxy S23 Series. 

Biasanya, jika mengacu pada Galaxy Unpacked 2022 lalu, Samsung membagi acara peluncuran ponsel flagship mereka menjadi dua sesi, yaitu satu sesi untuk Galaxy model "reguler" dan "Plus", dan satu sesi khusus untuk model "Ultra". 

Nah di Galaxy Unpacked 2023 kali ini, Samsung mencampur satu sesi 28 menit tadi untuk membahas keseluruhan Galaxy S23 Series, yang fokus di performa kamera Samsung Galaxy S23 Ultra. 

Terlebih, Samsung juga memasukkan wawancara eksklusif dengan dua sutradara kenamaan, yaitu Ridley Scott dan Na Hongjin, yang menggunakan Galaxy S23 Ultra untuk membuat dan merekam film garapannya masing-masing. 

Dengan kata lain, peluncuran kali ini tampaknya merupakan strategi baru Samsung supaya konsumen paham betul kebolehan kamera Galaxy S23 Ultra, dan berharap konsumen kepincut hingga membeli ponsel tersebut. 

Baca juga: Fitur Penting Ini Absen di Galaxy S23 Series, Bos Samsung Buka Suara

Punya kamera 200 MP

Samsung Galaxy S23 Ultra.KOMPAS.com/Galuh Putri Riyanto Samsung Galaxy S23 Ultra.
Seperti sudah disebutkan di atas, Samsung Galaxy S23 Ultra menjadi model Galaxy S23 Series dengan spesifikasi yang paling mumpuni, terutama di bidang fotografi.

Di Galaxy S23 Ultra inilah Samsung untuk pertama kalinya membenamkan kamera utama beresolusi 200 MP, naik kelas dari kamera utama Galaxy S22 Ultra yang beresolusi 108 MP. 

Kamera utama ponsel ini mengandalkan sensor kamera paling baru bikinan Samsung, yaitu Isocell HP2.

Sensor kamera yang mendukung resolusi hingga 200 MP tersebut merupakan sensor 1/1,3 inci dengan ukuran piksel sebesar 0,6 mikrometer (μm).

Halaman:


Terkini Lainnya

Samsung Experience Lounge Hadir di Jakarta, 'Ruangan' Smart Home dan Serba AI

Samsung Experience Lounge Hadir di Jakarta, "Ruangan" Smart Home dan Serba AI

Gadget
Bocoran iPhone 16 Series, Bawa Layar Lebih Luas dari iPhone 15

Bocoran iPhone 16 Series, Bawa Layar Lebih Luas dari iPhone 15

Gadget
Cara Mengatur Durasi Layar dan Aplikasi di iPhone

Cara Mengatur Durasi Layar dan Aplikasi di iPhone

Gadget
Microsoft Akan Beri Pelatihan AI Skilling untuk 840.000 Orang di Indonesia

Microsoft Akan Beri Pelatihan AI Skilling untuk 840.000 Orang di Indonesia

e-Business
Kenapa Aplikasi di iPhone Menginstal Ulang dengan Sendirinya? Begini Cara Mengatasinya

Kenapa Aplikasi di iPhone Menginstal Ulang dengan Sendirinya? Begini Cara Mengatasinya

Gadget
Merger XL Axiata-Smartfren, Siapa Berkuasa?

Merger XL Axiata-Smartfren, Siapa Berkuasa?

Internet
Bos Microsoft Satya Nadella Ungkap Peluang Komunitas Developer Indonesia Masuk 5 Besar Dunia

Bos Microsoft Satya Nadella Ungkap Peluang Komunitas Developer Indonesia Masuk 5 Besar Dunia

Software
Cara Mengaktifkan Passkey di WhatsApp Android

Cara Mengaktifkan Passkey di WhatsApp Android

Software
OpenAI Rilis Fitur 'Memory' di ChatGPT, Bisa Ingat dan Kenali Pengguna

OpenAI Rilis Fitur "Memory" di ChatGPT, Bisa Ingat dan Kenali Pengguna

Software
Daftar 20 HP Terlaris Sepanjang Sejarah, Nomor 1 Bukan Smartphone

Daftar 20 HP Terlaris Sepanjang Sejarah, Nomor 1 Bukan Smartphone

Gadget
Microsoft Investasi Rp 27 Triliun di Indonesia, Terbesar dalam 29 Tahun

Microsoft Investasi Rp 27 Triliun di Indonesia, Terbesar dalam 29 Tahun

e-Business
'Microsoft Build: AI Day' Digelar di Jakarta, Dihadiri CEO Microsoft Satya Nadella

"Microsoft Build: AI Day" Digelar di Jakarta, Dihadiri CEO Microsoft Satya Nadella

e-Business
Bukti Investasi Apple Rp 1,6 Triliun di Indonesia Masih Sekadar Janji

Bukti Investasi Apple Rp 1,6 Triliun di Indonesia Masih Sekadar Janji

e-Business
Smartphone Vivo Y18e Meluncur, Bawa Layar 90 Hz dan Baterai 5.000 mAh

Smartphone Vivo Y18e Meluncur, Bawa Layar 90 Hz dan Baterai 5.000 mAh

Gadget
Tablet Xiaomi Pad 6S Pro Meluncur di Indonesia 5 Mei, Ini Bocoran Spesifikasinya

Tablet Xiaomi Pad 6S Pro Meluncur di Indonesia 5 Mei, Ini Bocoran Spesifikasinya

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com