Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Menonaktifkan Riwayat Kunjungan Profil TikTok

Kompas.com - 25/02/2024, 15:15 WIB
Soffya Ranti

Penulis

KOMPAS.com - Pengguna yang ingin menonaktifkan riwayat kunjungan profil TikTok biasanya memiliki berbagai alasan. Salah satunya tidak ingin melihat siapa saja yang telah berkunjung di profil sendiri, atau justru tidak ingin ketahuan pengguna lain bahwa akunnya telah melihat profil pada akun-akun tertentu. 

Adapun riwayat kunjungan profil TikTok sendiri bisa ditemukan dengan mudah di bagian profil dan akun TikTok. Fitur ini ditandai dengan ikon dua jejak yang terletak di pojok kanan atas sebelah menu pengaturan dengan garis tiga vertikal.

Fitur ini akan mencatat siapa saja akun pengguna yang telah mengintip atau melihat profil TikTok Anda. Apabila menonaktifkannya, maka pengguna tidak bisa lagi melihat akun-akun yang telah berkunjung di profilnya.

Begitu sebaliknya, apabila Anda melihat profil pengguna lain, maka nama akun Anda juga tidak tercatat dalam daftar riwayat kunjungan profil. Lantas bagaimana cara menonaktifkan riwayat kunjungan profil di TikTok? Selengkapnya berikut ini tutorialnya.

Baca juga: Cara Download Foto Slide TikTok tanpa Watermark

Cara menonaktifkan riwayat kunjungan profil di TikTok

cara melihat profil tiktok tanpa ketahuanKompas.com/soffyaranti cara melihat profil tiktok tanpa ketahuan

  • Buka akun TikTok Anda
  • Pilih menu garis tiga di pojok kanan atas
  • Klik “Pengaturan dan Privasi”
  • Klik “Privasi” Gulir ke bawah di pilih “Tayangan profil”
  • Selanjutnya geser toggle ke kiri untuk menonaktifkan

Cara menonaktifkan riwayat kunjungan langsung dari halaman profil

  • Buka akun Tiktok Anda
  • Klik ikon jejak di pojok kanan atas sebelah menu garis tiga
  • Pilih “Settings” yang ditandai dengan ikon gerigi
  • Selanjutnya geser toggle ke kiri untuk menonaktifkan

Baca juga: Cara Bisukan Postingan TikTok Orang Lain Tanpa Unfollow

Perlu diketahui bahwa riwayat kunjungan ini hanya dapat mencatat siapa yang mengunjungi profil Anda dalam 30 hari terakhir. Itulah cara menonaktifkan riwayat kunjungan profil TikTok. Semoga membantu.

Dapatkan update berita teknologi dan gadget pilihan setiap hari. Mari bergabung di Kanal WhatsApp KompasTekno.

Caranya klik link https://whatsapp.com/channel/0029VaCVYKk89ine5YSjZh1a.  Anda harus install aplikasi WhatsApp terlebih dulu di ponsel.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com