Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Cara Mengatasi Speaker HP Mati dengan Mudah dan Praktis

Kompas.com - 03/03/2024, 14:15 WIB
Zulfikar Hardiansyah

Penulis

3. Matikan mode Jangan Ganggu

Cara mengatasi speaker HP mati berikutnya adalah dengan mematikan mode Jangan Ganggu atau dikenal juga dengan mode Do Not Disturb. Mode ini dapat membuat HP tidak menampilkan notifikasi dan suara.

Alhasil, saat mode ini aktif, pengguna tidak akan mendengarkan suara dari speaker ketika terdapat pemberitahuan baru masuk. Oleh karena itu, pengguna perlu mematikan mode Jangan Ganggu di HP.

Untuk mematikan mode Jangan Ganggu, caranya bisa berbeda-beda di tiap HP. Namun, umumnya, pengaturan mode Jangan Ganggu bisa dijumpai pada menu pengaturan “Pemberitahuan” atau “Notifications”.

4. Matikan mode Mute pada HP

Selanjutnya, pengguna juga dapat mematikan mode Mute, mode Silent, atau mode Hening pada HP. Hampir mirip dengan mode Do Not Disturb, saat mode Mute aktif, HP tidak akan mengeluarkan suara notifikasi.

Dengan demikian, jika terdapat notifikasi baru masuk, pengguna tak akan mendengarkan suaranya. Oleh karena itu, pengguna bisa mematikan mode Mute pada HP, supaya speaker bisa mengeluarkan suara ketika terdapat notifikasi masuk.

Cara mematikan mode Mute pada HP juga beragam. Misalnya, jika di iPhone, pengguna bisa mematikan mode Mute dengan menggunakan tombol saklar yang berada di bodi samping. Jika di HP Android, pengguna bisa membuka pusat kontrol dan klik opsi mode Silent.

5. Pastikan volume media di aplikasi telah aktif

Jika saat memutar media di aplikasi dan speaker HP tidak mengeluarkan suara, pengguna bisa memeriksa apakah volumenya telah aktif atau belum. Misalnya, di aplikasi YouTube, saat menonton video, terdapat opsi untuk mengaktifkan atau mematikan volume suaranya.

6. Bersihkan speaker HP

Cara memperbaiki speaker HP mati yang keenam adalah dengan membersihkan speaker dari kotoran. Lubang pada speaker HP bisa berpotensi kotor karena banyak debu yang menempel. Saat speaker kotor, suara yang dihasilkan bakal terganggu.

Untuk itu, pengguna bisa membersihkan speaker HP. Speaker HP bisa dibersihkan dengan mengusap-usap lubang-lubangnya menggunakan kain atau bahan yang lembut dan tidak bersifat korosif.

7. Restart HP

Cara memperbaiki speaker HP mati yang ketujuh adalah dengan melakukan restart. Tindakan ini bisa menyegarkan kembali sistem HP yang mengalami gangguan, yang mungkin bisa menyebabkan masalah pada speaker HP.

Untuk restart HP, caranya matikan HP dengan menekan tombol power dan tunggu beberapa saat. Setelah mati dalam beberapa waktu, pengguna bisa menekan tombol power untuk menghidupkan HP kembali.

8. Masuk ke Safe Mode

Masalah HP tidak ada suara bisa datang dari aplikasi berbahaya yang mengandung virus, sehingga menimbulkan gangguan. Untuk mendeteksi dan memastikan apakah terdapat aplikasi berbahaya atau tidak, pengguna bisa masuk Safe Mode.

Safe Mode memungkinkan perangkat berjalan dengan sistem bawaan.
Artinya, aplikasi dan layanan tambahan tidak akan termuat. Cara ini bisa dilakukan untuk mengidentifikasi apakah masalah speaker ditimbulkan dari aplikasi tambahan tertentu.

Untuk bisa masuk ke Safe Mode, pengguna bisa menekan tombol power beberapa saat hingga daya HP mati. Setelah mati, pengguna dapat menekan kembali tombol tombol power dan volume bawah secara bersamaan.

Saat masuk ke Safe Mode, pengguna bisa mengidentifikasi apakah suara pada HP telah normal kembali. Jika suara telah muncul lagi, artinya terdapat aplikasi tambahan yang berbahaya dan perlu dihapus.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Software
Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5'S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5"S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Gadget
Game PlayStation 'Ghost of Tsushima Director's Cut' Kini Hadir di PC

Game PlayStation "Ghost of Tsushima Director's Cut" Kini Hadir di PC

Game
iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

Gadget
Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

e-Business
Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Internet
Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Gadget
Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

e-Business
Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Gadget
Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Gadget
5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

e-Business
Epic Games Gratiskan 'Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition', Cuma Seminggu

Epic Games Gratiskan "Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition", Cuma Seminggu

Game
Motorola Rilis Moto X50 Ultra, 'Kembaran' Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Motorola Rilis Moto X50 Ultra, "Kembaran" Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Gadget
Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

e-Business
Oppo A60 Resmi di Indonesia, HP 'Tahan Banting' Harga Rp 2 Jutaan

Oppo A60 Resmi di Indonesia, HP "Tahan Banting" Harga Rp 2 Jutaan

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com