Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tim Cook ke Indonesia, Netizen Minta Buka Toko Fisik Apple Store

Kompas.com - 17/04/2024, 12:05 WIB
Mikhaangelo Fabialdi Nurhapy,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

Layanan purnajual kerap menjadi masalah tersendiri bagi para pembeli produk Apple di Indonesia. Sebab, layanan yang meliputi perbaikan, penggantian suku cadang, dan lain-lain ini tidak ditangani secara langsung oleh Apple.

Karena produk-produk Apple di Indonesia saat ini dijual oleh distributor resmi, proses perbaikan, pembelian suku cadang, dll kerap memakan waktu.

Baca juga: 5 Besar Vendor Smartphone Global Awal 2024, Samsung Teratas Setelah Salip Apple

Menurut Malvin, layanan after sales produk Apple yang ada di Indonesia, seperti iPhone, iPad, hingga Macbook, saat ini dianggap belum cukup memadai dan membuat pemilik produk-produk Apple tersebut nyaman.

Hal senada diungkapkan dua Youtuber teknologi lainnya yaitu Putu Reza (Reza) dari kanal @projectreview dan Satish dari kanal K2G.

Reza menyebut kehadiran Apple Store akan mengatasi segala keluhan dari layanan after sales yang berasal dari para pemilik produk Apple.

Sementara itu, Satish berpendapat kehadiran Apple Store akan turut meminimalisasi informasi keliru terkait garansi atau asuransi produk, serta biaya tambahan yang dibebankan ke pengguna untuk sekadar menikmati layanan after sales Apple.

Selain memperbaiki layanan purnajual, Malvin, Reza, dan Satish juga kompak mengatakan bahwa kehadiran Apple Store akan memberikan beragam benefit lainnya bagi penggemar Apple alias Apple Fanboy.

Salah satunya adalah jadwal peluncuran produk Apple, terutama iPhone di Indonesia yang sama atau setidaknya tidak jauh dengan peluncuran globalnya.

Di iPhone 15 series kemarin, jarak peluncuran antara global dan Indonesia berkisar di waktu satu bulan.

Dengan kata lain, jika Apple Store ada di Tanah Air, waktu untuk pengguna membeli iPhone terbaru di Indonesia kemungkinan akan semakin cepat.

Benefit lain yang bisa dirasakan Apple Fanboy jika ada Apple Store yaitu pihak Apple tentunya akan bisa mengembangkan produk, sekaligus menyusun strategi tersendiri yang spesifik khusus untuk pasar Indonesia.

Artinya, layanan atau produk yang ditawarkan akan relevan dan laku dilirik di Tanah Air.

Tanda-tanda Apple Store di Indonesia makin kuat

Tanda-tanda Apple akan membuka Apple Store di Indonesia kian menguat. Kabar ini awalnya mencuat dari munculnya akun YouTube resmi Apple berbahasa Indonesia.

Akun YouTube dengan handle @AppleIndonesia itu mengepos sejumlah video yang diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia.

Pantauan KompasTekno, akun ini dibuat sejak 22 Desember 2022 lalu. Di bagian halaman profil akun tersebut, tampak bahwa akun YouTube Apple Indonesia ini terafiliasi dengan 15 akun Apple lain, termasuk akun utama Apple.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Game 'GTA 6' Dipastikan Meluncur September-November 2025

Game "GTA 6" Dipastikan Meluncur September-November 2025

Game
Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Software
Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5'S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5"S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Gadget
Game PlayStation 'Ghost of Tsushima Director's Cut' Kini Hadir di PC

Game PlayStation "Ghost of Tsushima Director's Cut" Kini Hadir di PC

Game
iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

Gadget
Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

e-Business
Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Internet
Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Gadget
Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

e-Business
Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Gadget
Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Gadget
5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

e-Business
Epic Games Gratiskan 'Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition', Cuma Seminggu

Epic Games Gratiskan "Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition", Cuma Seminggu

Game
Motorola Rilis Moto X50 Ultra, 'Kembaran' Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Motorola Rilis Moto X50 Ultra, "Kembaran" Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Gadget
Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com