Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Oppo Gelar "Nobar" Final Liga Champions di Jakarta

Kompas.com - 27/05/2024, 14:31 WIB
Bill Clinten,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

Laga legenda sepak bola Indonesia vs legenda dunia

Selain dua acara untuk penggemar di atas, Oppo juga akan mempertemukan lima legenda sepak bola Indonesia dengan lima legenda sepak bola dunia yang pernah bermain di laga UCL.

Kelima legenda sepak bola Indonesia tersebut adalah mereka yang pernah mengharumkan nama Indonesia di mata dunia, yaitu Evan Dimas, Andritany, Irfan Bachdim, Syahrian Abimanyu, dan Raphael Maitimo.

Lalu kelima legenda sepak bola UCL sendiri adalah Ricardo Kaká, Iker Casillas, Roberto Carlos, Clarence Seedorf, dan Robert Pires.

"Setelah membawa Ricardo Kaka ke Indonesia tahun lalu, tahun ini Oppo dan UEFA, bersama dengan Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), akan menghadirkan pertandingan persahabatan 5 lawan 5 antara lima pemain sepak bola profesional Indonesia dan dunia di UCL Legends," ungkap Arga.

"Ini juga merupakan langkah Oppo untuk mewujudkan impian legenda Indonesia bermain dengan pemain sepak bola dunia, sekaligus memotivasi pemain sepak bola lainnya untuk terus berkarya mengharumkan nama Indonesia," imbuh Arga.

Pertandingan persahabatan dengan tajuk "The Legends Meet Garuda" ini akan digelar di Stadion Wembley, London, Inggris pada 30 Mei 2024 mendatang.

Arga mengatakan laga ini merupakan salah satu aktivitas Road to Finals UCL 2024. Meski demikian, penggemar tidak akan bisa menyaksikan laga persahabatan ini secara offline maupun online.

"Pertandingan ini tak akan ada livestream. Namun, penggemar bisa menyaksikan update mengenai laga The Legends Meet Garuda di media sosial resmi Oppo Indonesia," umbar Arga.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com