Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
RIM di Indonesia

PKS: Kita Jangan Mau Jadi Sapi Perah

Kompas.com - 11/01/2011, 11:30 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Wakil Sekretaris Jenderal Partai Keadilan Sejahtera Mahfudz Siddiq menilai persoalan Research in Motion selaku penyedia layanan BlackBerry bukan hanya soal penyaringan konten pornografi, melainkan lebih pada prinsip keadilan investasi dan usaha di Indonesia.

"Jadi, kasus RIM ini bukan sekadar masalah filtering porno, tetapi keadilan usaha. Jangan seenaknya kita jadi sapi perah," ungkapnya kepada wartawan, Selasa (11/1/2011).

Menurut Wakil Ketua Komisi I DPR ini, meski pengguna BlackBerry di Indonesia sudah mencapai 2,5 juta orang, RIM tidak membawa manfaat ekonomi yang berarti bagi Indonesia, termasuk penyerapan tenaga kerja yang tidak signifikan. Apalagi, pihak RIM tidak menanamkan investasi apa pun di dalam negeri, selain hanya memasarkan produk.

Padahal, pendapatan RIM bisa mencapai 7 dollar AS per pengguna setiap bulannya atau sekitar 17,5 juta dollar AS untuk operator yang beroperasi dari Kanada ini.

Mahfudz bahkan menghitung dalam setahun keuntungan RIM dari pasar Indonesia mencapai 122 juta dollar AS per tahun. Semuanya masuk ke Kanada karena RIM bukan obyek pajak di Indonesia.

"Jadi tuntutan pemerintah dan Menkominfo agar RIM menjalankan peraturan perundang-undangan adalah untuk kepentingan nasional dan agar tidak terjadi diskriminasi dengan provider telekomunikasi lain yang ada di Indonesia," tandasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Epic Games Bagi-bagi 3 Game Gratis, Ada Permainan Multiplayer 'Orcs Must Die! 3'

    Epic Games Bagi-bagi 3 Game Gratis, Ada Permainan Multiplayer "Orcs Must Die! 3"

    Game
    Cara Membuat Kesimpulan Otomatis dengan Mudah buat Skripsi, Jurnal, dll

    Cara Membuat Kesimpulan Otomatis dengan Mudah buat Skripsi, Jurnal, dll

    e-Business
    Akhirnya, Mirrorless Canon Bisa Pakai Lensa Sigma dan Tamron

    Akhirnya, Mirrorless Canon Bisa Pakai Lensa Sigma dan Tamron

    Gadget
    'Honkai Star Rail' Bagi-bagi 1.600 Stellar Jade Gratis, Begini Cara Mendapatkannya

    "Honkai Star Rail" Bagi-bagi 1.600 Stellar Jade Gratis, Begini Cara Mendapatkannya

    Game
    Kenapa WhatsApp Desktop Keluar Sendiri? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya

    Kenapa WhatsApp Desktop Keluar Sendiri? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya

    Software
    Setelah TikTok, Drone DJI Juga Terancam Dilarang di AS

    Setelah TikTok, Drone DJI Juga Terancam Dilarang di AS

    e-Business
    2 Cara Membagi Layar Laptop Menjadi 2 di Windows 11 dengan Mudah dan Cepat

    2 Cara Membagi Layar Laptop Menjadi 2 di Windows 11 dengan Mudah dan Cepat

    Software
    Komparasi: Spesifikasi Samsung Galaxy A05 Vs Galaxy A05s

    Komparasi: Spesifikasi Samsung Galaxy A05 Vs Galaxy A05s

    Gadget
    Cara Menggunakan Privacy Extension for WhatsApp Web di Mozilla Firefox untuk Blur Chat

    Cara Menggunakan Privacy Extension for WhatsApp Web di Mozilla Firefox untuk Blur Chat

    Software
    Apa Itu Fiber Optik? Pengertian, Fungsi, Cara Kerja, Jenis, Kelebihan, dan Kekurangannya

    Apa Itu Fiber Optik? Pengertian, Fungsi, Cara Kerja, Jenis, Kelebihan, dan Kekurangannya

    Hardware
    Kenapa E-mail Hilang dari Kotak Masuk Gmail? Begini Cara Mengeceknya

    Kenapa E-mail Hilang dari Kotak Masuk Gmail? Begini Cara Mengeceknya

    Software
    Akhirnya, Samsung Galaxy AI Sudah Bisa Bahasa Indonesia

    Akhirnya, Samsung Galaxy AI Sudah Bisa Bahasa Indonesia

    Software
    Unik, Ada Mesin Gacha Berhadiah CPU Intel di Jepang

    Unik, Ada Mesin Gacha Berhadiah CPU Intel di Jepang

    Hardware
    Bos Nvidia Serahkan Langsung Chip AI DGX H200 Pertama di Dunia ke CEO OpenAI

    Bos Nvidia Serahkan Langsung Chip AI DGX H200 Pertama di Dunia ke CEO OpenAI

    e-Business
    Siap-siap, Harga SSD dan Hard Disk Bakal Makin Mahal

    Siap-siap, Harga SSD dan Hard Disk Bakal Makin Mahal

    Hardware
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com