Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indosat Perbarui Layanan Unduh Lagu “Arena Musik”

Kompas.com - 14/01/2014, 14:23 WIB
Aditya Panji

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Indosat telah mengubah nama layanan unduh lagunya, dari Backstage menjadi Arena Musik pada pertengahan 2013 lalu. Kini, Arena Musik hadir dengan fitur baru dan konten musik yang lebih beragam.

Arena Musik merupakan portal musik yang berisi lagu dari dalam maupun luar negeri. Layanan ini dapat dinikmati dengan dua cara. Pertama, cara berlangganan dengan memilih paket yang menarik, yaitu paket harian, mingguan, dan bulanan, harganya mulai Rp 2.000 sampai Rp 50.000.

Sementara cara kedua adalah, mengunduh lagu tanpa berlangganan terlebih dahulu. Selain itu, Indosat juga menyediakan lagu yang dapat diunduh gratis, namun tetap legal.

“Selain untuk memberikan kemudahan pelanggan dalam menikmati musik terkini, layanan ini juga hadir sebagai wujud komitmen Indosat sebagai operator telkomunikasi yang mendorong perkembangan digital musik di Indonesia,” kata Division Head Content & Value Added Service Indosat, Hesti Diyahanita Priamsari, dalam siaran pers yang diterima KompasTekno, Senin (13/1/2014).

Guna menghindari pembajakan lagu serta melindungi hak cipta, Hesti mengatakan, pihaknya menyediakan aplikasi pemutar musik untuk file berformat DRM (Digital Rights Management). Dengan format DRM, lagu hanya bisa diputar pada aplikasi Arena Musik.

“Sehingga, pelanggan tidak bisa menduplikasikan lagu tersebut ke ponsel lainnya,” tambahnya.

Layanan Arena Musik dapat diakses dari aplikasi yang tersedia untuk ponsel Android, iOS, BlackBerry, Nokia, atau melalui situs web.

Indosat juga akan melakukan aktivitas promosi dalam Arena Musik, yang berhadiah bonus pulsa atau suvenir yang ditandatangani oleh musisi, tiket konser, hingga kesempatan berjumpa dengan musisi idola.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com