Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa Arti Tap-tap Layar di Live Streaming TikTok? Begini Penjelasannya

Kompas.com - 08/12/2023, 15:16 WIB
Soffya Ranti

Penulis

KOMPAS.com - TikTok live streaming merupakan salah satu fitur dari TikTok yang memungkinkan pengguna atau kreator mengadakan video siaran langsung. Hal ini berguna bagi kreator atau pemilik usaha yang ingin meningkatkan keterlibatan audiens maupun pengikut di TikTok.

Saat melakukan siaran langsung/live streaming inilah akun TikTok biasanya akan memberikan notifikasi kepada para pengikutnya bahwa dirinya sedang melakukan siaran langsung.

Nah bagi Anda yang ternotifikasi untuk bergabung di salah satu siaran langsung tersebut, pasti tak asing dengan instruksi dari streamer yang memohon penonton untuk melakukan “tap-tap layar”.

Bagi sebagian pengguna yang baru saja bergabung, atau pertama kali membuat layanan streaming, bisa jadi cukup bertanya-tanya mengapa audiens disarankan untuk melakukan tap-tap layar live streaming.

Nah bagi Anda yang penasaran apa alasannya, selengkapnya berikut ini uraiannya.

Baca juga: 3 Tips Upload Video TikTok Tidak Pecah dan Kualitas Tinggi

Arti tap-tap layar di live streaming TikTok 

Dilansir dari laman Whizcase, aktivitas tap-tap siaran langsung di TikTok ini memberitahu bahwa streamer meminta penonton dapat terlibat dalam siaran langsungnya. Tap-tap inilah mengindikasikan tombol suka pada siaran langsung mereka. 

Tap-tap bisa diartika dengan mengetuk layar dua kali sehingga layar siaran lansung yang diketuk dua kali oleh penonton akan memuncul tombol suka/like. 

Apabila lebih banyak orang yang menyukai video langsung secara bersamaan, maka algoritma TikTok akan membaca siaran langsung tersebut dan menyebarluaskan video ke halaman untuk Anda/For You Your Page (FYP).

Hal ini tentu akan bermanfaat bagi penyelenggara siaran langsung agar live streaming semakin banyak ditonton dan meningkatkan keterlibatan audiens. Hal ini bisa juga menjadi salah satu cara mempromosikan di TikTok secara tidak langsung pada live streaming yang  Anda selenggarakan. 

Berdasarkan pengamatan dan eksperimen para kreator

Dilansir dari pengamatan KompasTekno dari beberapa kreator TikTok, tap-tap layar di live streaming TikTok tidak hanya bermanfaat bagi streamer, namun juga berguna bagi penonton agar meningkatkan keterlebitannya dengan akun - akun lain.

Hal ini bisa bermanfaat agar akun Anda terlihat aktif dan bisa membawa manfaat untuk meningkatkan pengikut mereka. Melakukan tap-tap video atau menyukai siaran langsung itu juga membantu akun Anda tampak aktif.

Ini tentu sangat bermanfaat bagi Anda yang memang aktif membuat konten TikTok, sehingga secara tidak langsung bisa menunjukkan bahwa akun Anda aktif mengunggah berbagai konten, dan berharap bisa meningkatkan keterlibatan dari audiens.

Baca juga: Cara agar Video TikTok Tidak Tersimpan Otomatis di Galeri HP

Kendati demikian perlu diperhatikan bahwa dari laman resmi TikTok sendiri tidak pernah merilis mengenai penjelasan istilah tap-tap di TikTok.

Namun sejalan dengan pengamatan dan eksperimen para streamer, tap tap atau memberikan tombol suka di TikTok kepada streamer dapat secara langsung membantu mereka meningkatkan jumlah penonton, dan mendorong mereka untuk membuat lebih banyak membuat video siaran langsung lebih banyak dan mengembangkan konten-kontennya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com