Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa Itu Sideload di HP dan Amankah Dilakukan? Begini Penjelasannya

Kompas.com - 11/02/2024, 09:02 WIB
Zulfikar Hardiansyah

Penulis

KOMPAS.com - Sideload atau sideloading merupakan salah satu istilah terkait tindakan yang cukup umum dilakukan dalam pengoperasian HP (handphone). Sebagian dari Anda mungkin juga sudah pernah melakukan sideload.

Dalam situasi tertentu, sideload bisa berpotensi membahayakan HP. Untuk waspada terkait bahayanya, pengguna kiranya perlu mengetahui apa itu sideload. Lantas, sebenarnya apa itu sideload?

Baca juga: Apa Itu Fastboot di HP Xiaomi dan Cara Keluar dari Modenya

Jika tertarik untuk mengetahui lebih lanjut, silakan simak penjelasan lengkap di bawah ini mengenai pengertian sideload dan bahayanya jika dilakukan di HP.

Apa itu sideload?

Sideload atau sideloading memiliki beberapa pengertian. Pertama, sideload bisa merujuk pada proses mentransfer file antara dua perangkat. Proses transfer biasanya dilakukan melalui koneksi kabel ataupun jaringan nirkabel.

Selain itu, proses transfer antar perangkat atau sideloading juga biasa dilakukan dengan menggunakan kartu memori atau perangkat penyimpanan eksternal seperti Hard Disk. Dalam pengertian ini, pengguna mungkin sudah sering melakukan sideload di HP.

Contoh sideload pada pengertian tersebut adalah sesederhana pengguna mentransfer file dari komputer ke HP menggunakan sambungan kabel. Sideload berbeda dengan proses mengunduh atau mengunggah file di internet.

Dalam sideload, transfer file dapat dilakukan langsung antar dua perangkat lokal. Sideload pada pengertian ini tidak dilakukan melalui internet yang membutuhkan koneksi antara perangkat lokal dan server jarak jauh.

Selain pengertian, ada pengertian lain terkait sideload. Di perangkat HP, sideload memiliki pengertian lain yang cukup berbeda dengan pengertian di atas.

Pengertian yang kedua, sideload adalah tindakan atau proses menginstal aplikasi di HP dari sumber tak dikenal yang berada di luar toko aplikasi resmi. Sebagian dari Anda mungkin juga sudah pernah melakukan sideload dalam pengertian ini.

Cara menginstal aplikasi yang bersumber di luar toko aplikasi resmi atau sideload, bisa berbeda-beda di HP. Untuk kebanyakan HP Android, pengguna bisa melakukan sideload dengan lebih mudah.

Sistem di HP Android memungkinkan pengguna untuk menginstal aplikasi yang berasal dari berbagai sumber, termasuk aplikasi yang bukan dari Play Store sebagai toko aplikasi resmi.

Di HP Android, pengguna bisa mendapatkan aplikasi yang bukan dari toko aplikasi resmi, dengan mengunduhnya di website atau transfer dari komputer. Setelah memilikinya, pengguna dapat menginstal file aplikasi tersebut di HP Android.

Berbeda cerita dengan di iPhone. Untuk melakukan sideload, caranya relatif lebih sulit ketimbang HP Android. Sistem di iPhone pada dasarnya tidak mengizinkan pengguna untuk menginstal aplikasi yang bukan berasal dari App Store sebagai toko aplikasi resmi.

Baca juga: 13 Cara Memperkuat Sinyal WiFi di HP Android dengan Mudah dan Praktis

Untuk melakukan sideload di iPhone, pengguna biasanya perlu melakukan jailbreak atau memodifikasi lapisan keamanan pada sistem operasi iPhone, sehingga beberapa akses bisa terbuka, termasuk akses untuk menginstal aplikasi dari sumber selain App Store.

Itulah pengertian sideload di HP. Dalam pengertian yang pertama, tindakan sideload yang berarti transfer file antar perangkat lokal, cenderung tidak membahayakan HP. Sebab, sebelum ditransfer ke HP, kita tahu bagaimana file tersebut dibuat.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com