Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tim E-sports Jepang Juara "PUBG Mobile" PMGO 2024, Indonesia Peringkat 7

Kompas.com - 08/04/2024, 11:31 WIB
Mikhaangelo Fabialdi Nurhapy,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

Sumber Liquipedia

KOMPAS.com - Tim e-sports profesional asal Jepang, Reject, meraih gelar juara kompetisi internasional PUBG Mobile Global Open (PMGO) 2024, Minggu (7/4/2024).

Sebagai pemenang, Reject mendapatkan hadiah uang sebesar 100.000 dollar AS (sekitar Rp 1,5 miliar) dari total hadiah 356.000 dollar AS (setara Rp 5,6 miliar).

Kemenangan ini diperoleh berkat performa Reject SaRa, Reiji, Duelo, dan Devine yang gemilang selama tiga hari pertandingan, yang digelar dari 5 April 2024 hingga 7 April 2024.

Tim asal Jepang ini mencatatkan 157 poin dalam 18 ronde permainan, yang dibagi menjadi 63 poin posisi (placement) dan 94 poin eliminasi (kill). Mereka juga mengumpulkan sebanyak dua kemenangan alias Winner Winner Chicken Dinner (WWCD).

WWCD diamankan pada ronde ke-6 dan ronde ke-8, yang mana mereka memperoleh 8 kill dan 15 kill secara berurutan.

Baca juga: Tim E-sports Juara Dunia Dota 2 Bikin Divisi Mobile Legends

Reject juga secara konsisten menempati posisi lima besar dalam permainan yang dimainkan. Tim yang digawangi Reiji dkk ini menduduki peringkat ke-2 sebanyak 5 kali, peringkat ke-3 sebanyak 1 kali, dan peringkat ke-4 sebanyak 2 kali.

Kemenangan ini bisa dibilang menjadi angin segar bagi Reject. Sebab, pada turnamen internasional PUBG Mobile World Invitational (PMWI) 2023, perjuangan Reject hanya berhenti pada peringkat ke-14 saja.

Adapun juara ke-2 (runner-up) dan ke-3 di PMGO 2024 secara berurutan diamankan oleh Alpha7 Esports asal Brasil dan Vampire Esports asal Thailand.

Alpha7 Esports selaku tim tuan rumah mengumpulkan 139 poin, dengan pembagian 52 poin placement, 87 poin kill, dan 3 WWCD.

Poin eliminasi Alpha7 Esports tidak jauh berbeda dari Reject, sedangkan jumlah WWCD-nya lebih unggul. Alpha7 Esports bisa dibilang kalah jauh dalam poin posisi.

Berikutnya, Vampire Esports mendulang 127 poin, dengan pembagian 45 poin placement, 82 poin kill, dan 3 WWCD. Total poin ini sama seperti perolehan tim IHC Esports asal Mongolia, dengan pembagian 36 poin placement dan91 poin kill tanpa WWCD.

Peringkat ke-5 hingga ke-7 memiliki poin yang beda tipis, yaitu S2G Esports asal Turki dengan 126 poin, IW NRX asal Turki dengan 125 poin, dan Boom Esports asal Indonesia dengan 123 poin.

Boom Esports Indonesia peringkat tujuh

Boom Esports sendiri berhasil mendapatkan 81 poin kill dan 2 WWCD. Hanya saja, poin placement-nya belum bisa menembus angka 50 (42 poin).

Peringkat sepuluh besar ditutup oleh Team Falcons asal Mongolia dengan 115 poin, Regnum Carya Bra Esports asal Turki dengan 106 poin, dan Dplus asal Korea Selatan dengan 88 poin.

Setiap tim dari peringkat ke-11 hingga ke-16 memiliki total poin di bawah 100, yang mencakup HFIYS Esports asal Inggris (82 poin), Nova Esports asal China (76 poin), Royals of War asal Meksiko (72 poin), Death Wolves asal Brasil (66 poin), Zebra Master asal Brasil (64 poin), serta Smoke Gaming asal Brasil (61 poin).

Selengkapnya, berikut ini klasemen akhir PMGO 2024, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Liquipedia, Senin (8/4/2024):

Peringkat Nama tim Jumlah kemenangan (WWCD) Poin placement Poin kill Total poin
1 Reject 2 63 94 157
2 Alpha7 Esports 3 52 87 139
3 Vampire Esports 3 45 82 127
4 IHC Esports 0 36 91 127
5 S2G Esports 2 50 76 126
6 IW NRX 1 37 88 125
7 Boom Esports 2 42 81 123
8 Team Falcons 1 37 78 115
9 Regnum Carya Bra 2 42 64 106
10 Dplus Kia 1 38 50 88
11 HFIYS Esports 1 32 50 82
12 Nova 0 19 57 76
13 Royals of War 0 17 55 72
14 Death Wolves 0 25 41 66
15 Zebra Master 0 20 44 64
16 Smoke Gaming 0 21 40 61
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Samsung Experience Lounge Hadir di Jakarta, 'Ruangan' Smart Home dan Serba AI

Samsung Experience Lounge Hadir di Jakarta, "Ruangan" Smart Home dan Serba AI

Gadget
Bocoran iPhone 16 Series, Bawa Layar Lebih Luas dari iPhone 15

Bocoran iPhone 16 Series, Bawa Layar Lebih Luas dari iPhone 15

Gadget
Cara Mengatur Durasi Layar dan Aplikasi di iPhone

Cara Mengatur Durasi Layar dan Aplikasi di iPhone

Gadget
Microsoft Akan Beri Pelatihan AI Skilling untuk 840.000 Orang di Indonesia

Microsoft Akan Beri Pelatihan AI Skilling untuk 840.000 Orang di Indonesia

e-Business
Kenapa Aplikasi di iPhone Menginstal Ulang dengan Sendirinya? Begini Cara Mengatasinya

Kenapa Aplikasi di iPhone Menginstal Ulang dengan Sendirinya? Begini Cara Mengatasinya

Gadget
Merger XL Axiata-Smartfren, Siapa Berkuasa?

Merger XL Axiata-Smartfren, Siapa Berkuasa?

Internet
Bos Microsoft Satya Nadella Ungkap Peluang Komunitas Developer Indonesia Masuk 5 Besar Dunia

Bos Microsoft Satya Nadella Ungkap Peluang Komunitas Developer Indonesia Masuk 5 Besar Dunia

Software
Cara Mengaktifkan Passkey di WhatsApp Android

Cara Mengaktifkan Passkey di WhatsApp Android

Software
OpenAI Rilis Fitur 'Memory' di ChatGPT, Bisa Ingat dan Kenali Pengguna

OpenAI Rilis Fitur "Memory" di ChatGPT, Bisa Ingat dan Kenali Pengguna

Software
Daftar 20 HP Terlaris Sepanjang Sejarah, Nomor 1 Bukan Smartphone

Daftar 20 HP Terlaris Sepanjang Sejarah, Nomor 1 Bukan Smartphone

Gadget
Microsoft Investasi Rp 27 Triliun di Indonesia, Terbesar dalam 29 Tahun

Microsoft Investasi Rp 27 Triliun di Indonesia, Terbesar dalam 29 Tahun

e-Business
'Microsoft Build: AI Day' Digelar di Jakarta, Dihadiri CEO Microsoft Satya Nadella

"Microsoft Build: AI Day" Digelar di Jakarta, Dihadiri CEO Microsoft Satya Nadella

e-Business
Bukti Investasi Apple Rp 1,6 Triliun di Indonesia Masih Sekadar Janji

Bukti Investasi Apple Rp 1,6 Triliun di Indonesia Masih Sekadar Janji

e-Business
Smartphone Vivo Y18e Meluncur, Bawa Layar 90 Hz dan Baterai 5.000 mAh

Smartphone Vivo Y18e Meluncur, Bawa Layar 90 Hz dan Baterai 5.000 mAh

Gadget
Tablet Xiaomi Pad 6S Pro Meluncur di Indonesia 5 Mei, Ini Bocoran Spesifikasinya

Tablet Xiaomi Pad 6S Pro Meluncur di Indonesia 5 Mei, Ini Bocoran Spesifikasinya

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com