Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Vivo Y50 Sudah Bisa Dipesan di Indonesia, Harganya?

KOMPAS.com - Setelah diluncurkan di Kamboja awal April lalu, Vivo akhirnya resmi memboyong smartphone kelas menengah terbarunya, Y50, ke Indonesia. Sekilas, ponsel tersebut hadir dengan desain yang berbeda dari Vivo seri Y sebelumnya.

Pada bagian depan, misalnya, Vivo Y50 kini mengandalkan punch hole, alih-alih poni konvensional berbentuk waterdrop guna memuat kamera selfie 16 MP.

Desain tersebut mengingatkan pada layar "Ultra O Screen" di Vivo V19, hanya saja lubang kamera di ponsel tersebut diletakkan di sebelah kiri, bukan kanan. Layar Vivo Y50 sendiri berukuran 6,53 inci dengan resolusi Full HD Plus.

Di bagian punggungnya, Vivo Y50 memiliki empat kamera yang dimuat di dalam sebuah modul persegi panjang, mirip Vivo V19 pula.

Keempat kamera itu terdiri dari kamera utama 13 MP (f/2.2), kamera ultrawide 8 MP (f/2.2), kamera makro 2 MP (f/2.4), dan kamera depth sensor 2 MP (f/2.4).

Ada pula modul LED flash yang terpampang di bawah deretan kamera, serta pemindai sidik jari berbentuk persegi yang diletakkan secara simetris di sebelah kanan modul kamera tadi.

Beralih ke aspek dapur pacu, Vivo Y50 dibekali Snapdragon 665 dengan RAM 8 GB serta media penyimpanan 128 GB. Kapasitas baterainya terbilang besar di kelasnya, yakni 5.000 mAh dan bisa diisi melalui port USB Type-C. 

Fitur pendukung lainnya mencakup Android 10 yang dilapisi sistem antarmuka Funtouch OS 10, serta beberapa fitur kamera mencakup Super Night Camera, Ultra Stable Video, dan lain sebagainya. 

Di Indonesia, Vivo Y50 tersedia dalam dua varian warna, yakni Starry Black dan Iris Blue. Harganya dipatok di angka Rp 3,7 juta. Ponsel ini sendiri sudah bisa dipesan (pre-order) secara eksklusif di Tokopedia. 

"Untuk Vivo Y50 saat ini sudah bisa melakukan Online Pre-order Exclusive di Tokopedia dari tanggal 21-23 April 2020," ujar PR Manager Vivo Indonesia, Tyas Rarasmurti ketika dihubungi KompasTekno, Selasa (21/4/2020). 

https://tekno.kompas.com/read/2020/04/22/13050017/vivo-y50-sudah-bisa-dipesan-di-indonesia-harganya

Terkini Lainnya

Jadwal Maintenance 'Honkai Star Rail' Versi 2.2, Siap-siap Ada Karakter Baru

Jadwal Maintenance "Honkai Star Rail" Versi 2.2, Siap-siap Ada Karakter Baru

Game
'PUBG Mobile' PMSL SEA Summer 2024 Mulai 8 Mei, Ini Jadwal dan Tim yang Main

"PUBG Mobile" PMSL SEA Summer 2024 Mulai 8 Mei, Ini Jadwal dan Tim yang Main

Game
Internet Starlink Elon Musk Cocok di Daerah Terpencil yang Tak Terjangkau Fiber Optic

Internet Starlink Elon Musk Cocok di Daerah Terpencil yang Tak Terjangkau Fiber Optic

e-Business
Jokowi Prihatin Indonesia Hanya Punya 2 dari 320 'Supplier' Produk Apple

Jokowi Prihatin Indonesia Hanya Punya 2 dari 320 "Supplier" Produk Apple

e-Business
Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

e-Business
Cara Mengatasi Background Google Meet Terbalik

Cara Mengatasi Background Google Meet Terbalik

Software
Cara Nonton Apple Event Nanti Malam Pukul 21.00 WIB, iPad Baru Dirilis?

Cara Nonton Apple Event Nanti Malam Pukul 21.00 WIB, iPad Baru Dirilis?

Gadget
Bos TikTok Tampil Glamor di Met Gala 2024, Jadi 'Tuan Rumah Kehormatan' di Tengah Ancaman Pemblokiran

Bos TikTok Tampil Glamor di Met Gala 2024, Jadi "Tuan Rumah Kehormatan" di Tengah Ancaman Pemblokiran

e-Business
Komparasi: Samsung Galaxy S24 Plus Vs Samsung Galaxy S24 Ultra

Komparasi: Samsung Galaxy S24 Plus Vs Samsung Galaxy S24 Ultra

Gadget
Blackview BL9000 Pro Meluncur, Ponsel Tangguh dengan Pendeteksi Panas Tubuh

Blackview BL9000 Pro Meluncur, Ponsel Tangguh dengan Pendeteksi Panas Tubuh

Gadget
Cara Login WhatsApp Tanpa Kode Verifikasi dengan Mudah dan Cepat

Cara Login WhatsApp Tanpa Kode Verifikasi dengan Mudah dan Cepat

Software
Bocoran Gadget Baru yang Rilis di Apple Event Nanti Malam, Ada iPad Pro?

Bocoran Gadget Baru yang Rilis di Apple Event Nanti Malam, Ada iPad Pro?

Gadget
Kena Tipu, Penjual Bitcoin Rugi Rp 1 Triliun

Kena Tipu, Penjual Bitcoin Rugi Rp 1 Triliun

Internet
Penjualan Lesu, Tesla Lakukan PHK Karyawan

Penjualan Lesu, Tesla Lakukan PHK Karyawan

e-Business
Good Lock, Aplikasi Eksklusif Smartphone Samsung Galaxy Tersedia di Play Store

Good Lock, Aplikasi Eksklusif Smartphone Samsung Galaxy Tersedia di Play Store

Software
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke