Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Telkomsel Ingatkan Pengguna Pakai Masker dengan Ubah "Sinyal"

Meski kembali beraktivitas, masyarakat diimbau tetap mematuhi protokol kesehatan, seperti mengenakan masker setiap keluar rumah, rajin mencuci tangan, dan menjaga jarak.

Operator seluler Telkomsel turut mengingatkan penggunanya agar tetap mengenakan masker demi mencegah penularan virus Covid-19. Caranya adalah melalui network name atau tulisan di sisi kanan informasi sinyal/jaringan.

Tulisan yang tertera di network name tersebut adalah "PakaiMasker". Sebelumnya, pada awal-awal imbauan bekerja dan belajar di rumah bulan Maret lalu, Telkomsel juga menyematkan tulisan "DiRumahAja" pada network name.

Saat itu, Telkomsel beralasan bahwa tulisan tersebut merupakan sosialisasi bagi para penggunanya agar tetap di rumah. Beberapa pengguna Telkomsel mengamati perubahan network name itu.

Mereka pun memperbincangkannya di Twitter dengan mengunggah tangakapan layar ponselnya. Salah satunya pengguna Telkomsel di Twitter dengan nama akun @NHeryana96 yang sempat menebak-nebak network name Telkomsel setelah "DiRumahAja".

"Kirain @Telkomsel yang tadinya Tsel-DiRumahAja?mau beralih ke Tsel-Cucitangan atau Tsel-Jagajarak, tapi yang dipilih Tsel-PakaiMasker #telkomsel," twitnya.

Malah ada pula pengguna Telkomsel lain yang menantikan perubahan network name. Dengan me-mention akun resmi @Telkomsel, pengguna dengan akun @bunvaaaa menanyakan bagaimana caranya agar mendapat perubahan network name tersebut.

https://tekno.kompas.com/read/2020/07/04/10330047/telkomsel-ingatkan-pengguna-pakai-masker-dengan-ubah-sinyal-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke