Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Top Up Saldo Ovo, GoPay, dan ShopeePay via BCA

Cara top up OVO, GoPay, dan ShopeePay dapat dilakukan dengan mudah melalui berbagai M-Banking salah satunya BCA.

Berikut ini KompasTekno merangkum beberapa cara top up saldo ketiga e-wallet tersebut.

Cara top up saldo OVO via M-Banking BCA

  • Log in ke akun m-BCA Anda
  • Pilih menu m-Transfer
  • Pilh BCA Virtual Account
  • Masukkan kode 39358 + nomor ponsel Anda (contoh: 393580822XXXXXXXX)
  • Masukkan nominal top up saldo yang diinginkan
  • Setelah itu, ikuti intruksi selanjutnya untuk menyelesaikan transaksi

Untuk minimal top up saldo OVO di M-Banking BCA adalah Rp 20.000 serta biaya admin yang dikenakan Rp 1.000 dan dipotong dari minimal top up OVO cash.

Cara top up saldo GoPay via M-Banking BCA

  • Log in ke akun m-BCA Anda
  • Pilih menu m-Transfer
  • Pilh BCA Virtual Account
  • Masukkan kode 70001 + nomor ponsel Anda (contoh: 700010822XXXXXXXX)
  • Masukkan jumlah GoPay yang diisi
  • Masukkan PIN m-BCA Anda
  • Setelah itu ikuti intruksi selanjutnya untuk menyelesaikan transaksi

Biaya admin GoPay adalah Rp 1.000 daan jumlah minimun top up saldo Rp 10.000.

Cara top up saldo ShopeePay via M-Banking BCA

  • Log in ke akun m-BCA Anda
  • Pilih menu m-Transfer
  • Pilh BCA Virtual Account
  • Masukkan kode 122 + nomor ponsel Anda (contoh: 1220822XXXXXXXX)
  • Masukkan nominal top up saldo
  • Periksa informasi yang tertera di layar
  • Pastikan nama yang tertera adalah ShopeePay dan username akun Shopee Anda
  • Jika benar, klik OK
  • Masukkan PIN m-BCA Anda dan pilih OK

Perlu diketahui untuk nominal top up saldo ShopeePay di M-Banking BCA adalah Rp 10.000 dan biaya admin Rp 500 yang akan dipotong otomatis dari minimal top up ShopeePay.

Itulah beberapa cara top up saldo OVO, GoPay, dan ShopeePay via M-Banking BCA. Semoga membantu.

https://tekno.kompas.com/read/2022/01/27/15450067/cara-top-up-saldo-ovo-gopay-dan-shopeepay-via-bca-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke