Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pesan WhatsApp Channel Kini Bisa Dibagikan ke WA Status

Saluran WhatsApp merupakan fitur yang sudah resmi dirilis pada September 2023. Fitur ini punya fungsi menyampaikan informasi satu arah ke audiens yang lebih luas secara mudah.

Di WhatsApp Channel, audiens hanya bisa memberi komentar lewat emoji reaksi (emoji reactions).

Nah, berdasarkan penelusuran KompasTekno, Senin (5/2/2024), fitur meneruskan pesan untuk dibagikan menjadi status WhatsApp sudah tersedia di Indonesia.

Pengguna hanya perlu mengunjungi salah satu saluran yang diikuti (follow). Klik dan tahan (tap and hold) pesan yang ingin dibagikan, klik ikon tanda panah ke kanan.

Pengguna akan dialihkan ke halaman daftar kontak dan grup yang tergabung. Di atas daftar, akan muncul tulisan “My status”. Klik tanda panah berwarna hijau di kanan bawah. Pesan dalam bentuk status tadi akan langsung muncul di Whatsapp Status.

Dalam halaman resmi Whatsapp bagian FAQ (Frequently Asked Questions), perusahaan perpesanan instan berlogo hijau itu mengungkapkan bahwa fitur baru di Saluran WhatsApp sudah tersedia untuk perangkat Android, iOS, Whatsapp versi desktop, dan web.

Kendati begitu, saat diuji coba, KompasTekno menemukan WhatsApp Web masih belum dapat membagikan pesan di Saluran ke WhatsApp Status.

Opsi yang tersedia hanya ditujukan ke kontak lain (individu) atau grup yang terdaftar saja. Jadi untuk sementara waktu, pengguna WhatsApp Web hanya dapat membagikan informasi dari Saluran WhatsApp lewat kontak atau grup saja.

Walau masih ada sedikit keterbatasan, kemampuan berbagi pesan Saluran ke status WhatsApp bisa dikatakan sebagai peningkatan dan memudahkan pengguna.

Sebab, pengguna kini memiliki opsi cakupan audiens yang lebih beragam. Pengguna tidak perlu lagi memilih satu kontak atau grup tertentu secara manual, tetapi bisa sekaligus ke seluruh kontak yang terdaftar.

Pesan yang dibagikan dalam bentuk status tadi juga bisa dibagikan ke lintas platform Meta, seperti Facebook. Caranya dengan mengunjungi unggahan status yang sudah dibagikan, klik Share atau Share to Facebook. Pengguna juga bisa memilih platform media sosial yang lain, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Android Police, Senin (5/2/2024)

https://tekno.kompas.com/read/2024/02/05/16010017/pesan-whatsapp-channel-kini-bisa-dibagikan-ke-wa-status

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke