Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

HP Flagship Xiaomi 14 Dipastikan Rilis di Indonesia

Dalam posting berformat video itu, pengguna bisa melihat sedikit bagian dari bodi Xiaomi 14 yang berwarna hijau alias Jade Green.

Kemudian, kamera menyorot bagian lensa Xiaomi 14 yang bertuliskan "Leica, Vario - Summilux 1:1.6-2.2/14-75 ASPH."

Video pendek tersebut pun diakhiri dengan tulisan "Legendary partnership continues" (Kemitraan legendaris terus berlanjut) diikuti oleh logo Xiaomi dan Leica. Kemudian, muncul tulisan "Xiaomi 14" yang mengonfirmasi identitas perangkat dalam video itu.

Adapun posting Xiaomi Indonesia dibubuhi dengan teks (caption) yang mengonfirmasi bahwa perangkat tersebut akan segera hadir di Indonesia. Akan tetapi, tidak dirincikan tanggal dan bulan perilisan Xiaomi 14 di Indonesia.

"Optik Leica generasi berikutnya, dengan seri Xiaomi generasi terbaru. Segera hadir," tulis akun Instagram dengan handle @xiaomi.indonesia sebagaimana dikutip KompasTekno pada Sabtu (9/3/2024).

Ini artinya Xiaomi 14 bakal menjadi suksesor dari Xiaomi 12 di Indonesia, karena lini flagship Xiaomi 13 tidak dihadirkan di Tanah Air, kecuali Xiaomi 13T. Kendati begitu, Xiaomi sendiri tidak merincikan model apa saja dari Xiaomi 14 series yang akan hadir di Indonesia.

Adapun Xiaomi 14 series terdiri dari Xiaomi 14 "reguler" dan Xiaomi 14 Ultra yang dirilis secara global pada Februari 2024, dan Xiaomi 14 Pro yang diluncurkan secara eksklusif di China pada Oktober 2023.

Apabila merujuk pada laman Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) dari Kementerian Perindustrian (Kemenperin), Xiaomi 14 "reguler" dengan nomor model 23127PN0CG adalah model yang akan dirilis di Indonesia.

Ponsel tersebut tercatat lolos TKDN dengan nilai 38,20 persen. Suatu smartphone memang harus lolos uji dan mendapatkan sertifikat TKDN dari Kemenperin terlebih dahulu, sebelum bisa dipasarkan di Indonesia.

Selain memenuhi persyaratan TKDN, ponsel yang dipasarkan di Indonesia harus mendapatkan izin dari Direktorat Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika (SDPPI) Kementerian Komunikasi dan Informatika.

Bobotnya berada di kisaran 190 gram, lebih ringan dari model Ultra dengan bobot 220 gram.

Layar Xiaomi 14 menggunakan panel LTPO OLED berukuran 6,36 inci dengan resolusi 2.670 x 1.200 piksel dan refresh rate 120 Hz yang didesain flat alias tanpa lekukan.

Frame di pinggiran perangkat yang memiliki ketebalan 8,2 mm ini juga flat dan terbuat dari bahan logam aluminium.

Seperti juga dua "kakaknya" model Pro dan Ultra, Xiaomi 14 mengetengahkan fitur andalan berupa rangkaian kamera hasil kerja sama dengan pabrikan Leica.

Ada tiga kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 50 MP (f/1.6, OIS), kamera ultra wide 50 MP (f/2.2, bidang pandang 115 derajat), dan kamera telefoto 50 MP (f/2.0, OIS optical zoom 3,2x). Adapun kamera depannya beresolusi 32 MP (f/2.0).

Dapur pacu Xiaomi 14 identik dengan Xiaomi 14 Pro dan Xiaomi 14 Ultra karena sama-sama menggunakan System-on-Chip Snapdragon 8 Gen 3, berikut RAM LPDDR5X (hingga 16 GB) dan media internal UFS 4.0 (hingga 1 TB).

Xiaomi 14 menjalankan sistem operasi (OS) Android 14 yang dipoles dengan tampilan antarmuka (UI) HyperOS. HyperOS merupakan antarmuka baru pengganti MiUI.

Untuk pasar Eropa, Xiaomi 14 dibanderol 999 Euro atau setara Rp 16,9 juta. Sebagai catatan, harga perangkat elektronik di Eropa pada umumnya lebih tinggi karena pengenaan pajak yang cukup besar.

Belum diketahui apakah Xiaomi 14 Ultra dan Pro akan menyambangi pasar Indonesia.

Untuk kedua perangkat itu, pengguna bisa mempelajari spesifikasinya secara lebih lanjut lewat artikel "Xiaomi 14 Ultra Resmi Meluncur Global, Kameranya Pakai Lensa Leica dan Sensor Sony 1 Inci" dan "Xiaomi 14 dan 14 Pro Meluncur dengan HyperOS dan Kamera Leica".

https://tekno.kompas.com/read/2024/03/09/18240047/hp-flagship-xiaomi-14-dipastikan-rilis-di-indonesia

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke