Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Lebaran Ditanya Kapan Nikah dan Pertanyaan “Template” Lain, Jawab Pakai ChatGPT Saja

KOMPAS.com - Lebaran 2024 atau hari raya Idul Fitri 1445 H tak terasa sebentar lagi akan tiba. Dalam merayakan Lebaran, terdapat beberapa kebiasaan yang umum dilakukan pengguna. Contohnya seperti kumpul Lebaran dengan keluarga besar.

Kumpul Lebaran dapat menjadi ajang yang menggembirakan karena bisa menjalin silaturahmi dengan sanak saudara. Akan tetapi, kumpul Lebaran dengan keluarga besar juga bisa menjadi momentum yang menjengkelkan.

Pasalnya, di momen kumpul Lebaran, terdapat beberapa kebiasaan yang mungkin ingin dihindari oleh sebagian besar pengguna. Saat kumpul Lebaran, saudara seperti paman, bibi, dan lainnya, mungkin akan bertanya soal capaian pribadi pengguna.

Contoh beberapa pertanyaan yang kerap terlontar saat Lebaran itu, seperti “kapan nikah”?, “kapan lulus kuliah?”, “kapan kerja?”, “kapan punya anak?”, dan sebagainya. Dalam kondisi tertentu, untuk sebagian orang, pertanyaan Lebaran yang demikian bisa cukup mengganggu.

Beberapa orang mungkin bakal bingung ketika diberondong pertanyaan “template” saat Lebaran seperti itu. Jika bingung ketika ditanya demikian, sejatinya terdapat solusi yang bisa dilakukan pengguna.

Untuk berjaga-jaga bila ditanya oleh keluarga dengan pertanyaan Lebaran “template” seperti yang disebutkan di atas, pengguna dapat memanfaatkan platform chatbot artificial intelligence (AI) ChatGPT.

Perlu diketahui, ChatGPT merupakan program model bahasa yang dilatih untuk bisa menanggapi perintah atau menjawab pertanyaan pengguna. Lewat ChatGPT, pengguna bisa mendapatkan ide menjawab pertanyaan Lebaran dari keluarga dengan baik.

Lalu, bagaimana cara menggunakan ChatGPT buat bantu jawab pertanyaan Lebaran? Bila ingin menggunakan ChatGPT untuk mengatasi kebingungan dalam menjawab pertanyaan Lebaran yang cukup meresahkan, berikut adalah caranya.

Cukup mudah bukan cara menggunakan ChatGPT untuk bantu jawab pertanyaan Lebaran? Sebagai informasi tambahan, setelah ChatGPT memberikan tanggapan, jika jawabannya kurang sesuai pengguna bisa memintanya untuk menghasilkan jawaban yang lain.

Jika menggunakan ChatGPT, penting untuk diingat, jawaban atau saran yang dihasilkan mungkin tidak sesuai dengan konteks nyata yang penggunaalami. Jadi, saran ChatGPT untuk menjawab pertanyaan Lebaran sebaiknya jangan ditelan mentah-mentah.

Pengguna bisa menyesuaikan jawaban ChatGPT kembali dengan konteks yang dialami secara nyata. Demikianlah penjelasan mengenai cara menggunakan ChatGPT buat bantu jawab pertanyaan Lebaran “template”, selamat mencoba.

Dapatkan update berita teknologi dan gadget pilihan setiap hari. Mari bergabung di Kanal WhatsApp KompasTekno. Caranya klik link https://whatsapp.com/channel/0029VaCVYKk89ine5YSjZh1a. Anda harus install aplikasi WhatsApp terlebih dulu di ponsel.

https://tekno.kompas.com/read/2024/04/09/14300057/lebaran-ditanya-kapan-nikah-dan-pertanyaan-template-lain-jawab-pakai-chatgpt

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke