Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Semua Aplikasi iPhone Bisa Jalan di iPad

Kompas.com - 28/01/2010, 17:46 WIB

SAN FRANCISCO, KOMPAS.com — Banyak yang menyebut iPad, tablet baru buatan Apple, sebagai iPhone dalam ukuran besar. Sebutan demikian beralasan karena sistem operasi yang digunakan berplatform sama.

Dengan "jeroan" yang sama, semua aplikasi yang jalan di iPhone pun kini langsung bisa digunakan di iPad. Apple sampai mengiming-imingi konsumen untuk memilih iPad dengan 140.000 aplikasi yang kini sudah ada di Apple App Store dan terus bertambah.

"iPad bisa menjalankan 140.000 aplikasi dari App Store. Jadi, Anda dapat menggunakan semua aplikasi yang sangat asyik dan berguna, termasuk semua hal dari game hingga aplikasi produktif," demikian pernyataan Apple dalam situsnya.

Semua aplikasi dijamin dapat dijalankan di iPad tanpa modifikasi apa pun, termasuk melakukan perbesaran layar sampai penuh (full screen). Namun, tidak semua tampilan bisa sepenuhnya sesuai untuk layar 9,7 inci. Untuk mengatasinya, Apple telah menyediakan software development kit (SDK) terbaru iPhone SDK 3.2 sehingga para pengembang dapat segera melakukan penyesuaian berdasarkan karakteristik iPad.

"iPhone SDK 3.2 beta menyediakan semua alat yang Anda butuhkan untuk mulai mengembangkan dan mengotimalkan aplikasi iPhone OS untuk iPad," demikian pengantar Apple di situs webnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com