Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

CES Akan Jadi Ajang Perang Tablet

Kompas.com - 03/01/2011, 15:07 WIB

SAN FRANCISCO, KOMPAS.com — Pameran elektronik Consumer Electronics Show (CES) 2011 di Las Vegas, AS, 6-9 Januari 2011, diperkirakan akan menjadi ajang unjuk gigi perangkat terbaru dari berbagai vendor. Bagaimana perkiraan analis produk teknologi?

"Tentu saja tren nomor satu bakal tablet," kata Stephen Baker, analis dari NPD Group, seperti dilansir AFP pada akhir pekan lalu. Ia memprediksi setiap produsen smartphone dan PC akan menampilkan minimal satu produk tabletnya baik secara terbuka ataupun tidak.

Penyelenggara CES menyatakan bahwa di ajang tersebut akan ada 40-80 jenis perangkat tablet yang dipamerkan. Beberapa vendor juga dilaporkan berencana meluncurkan perangkat tablet terbarunya di ajang CES itu, misalnya Lenovo.

Semua perangkat tablet tersebut mencoba peruntungan, seperti iPad buatan Apple yang sukses dan menjadi penggerak perusahaan lain untuk masuk ke bisnis tablet. Namun, Apple sepertinya tidak akan hadir membuka booth di CES meski produk aksesori untuk iPhone, iPad, dan iPod bakal tetap menjadi salah satu daya tarik pameran itu.

Jadi, jangan harap iPad 2 yang kini masih sebatas rumor akan dipamerkan. Apple bakal memilih untuk menggelar acara peluncuran sendiri yang tidak dibayangi produk lainnya. Hewlett-Packard (HP) juga kemungkinan belum berencana merilis tablet-tablet barunya pasca-akuisisi Palm awal tahun lalu.

Jumlah peserta pameran tersebut diprediksi naik dari 2.000 peserta pada pameran yang sama tahun lalu menjadi 2.700 peserta. Sementara jumlah pengunjung diyakini melebihi tahun lalu yang menembus 126.000 orang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com