Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gugat Sejak 2008, Yahoo Akhirnya Dapat Ganti Rugi

Kompas.com - 21/12/2011, 10:51 WIB

KOMPAS.com - Yahoo Inc memenangkan gugatan terhadap spammer yang mengatasnamakan Yahoo atas berbagai undian palsu. Hakim mengabulkan gugatan Yahoo sebesar 610 juta dollar AS dengan rincian 27 juta dollar AS untuk pelanggaran hak merek dagang dan 583 juta dollar AS untuk pelanggaran Undang-Undang Can-Spam.

Yahoo mengajukan gugatan ini sejak tahun 2008 dan menyatakan bahwa spammer menggunakan undian palsu untuk menipu orang melalui email. Pesan-pesan yang dirancang untuk menipu adalah klaim menang undian. Selain itu, spammer juga menarik uang dari pengguna dengan alasan pemeliharaan mailing list.

"Yahoo mengambil perlindungan terhadap pengguna layanan dan melindungi merk dagang dengan serius. Tujuan utama kami adalah untuk memastikan pengguna tetap mempercayai Yahoo sebagai pemimpin penyedia e-mail di Amerika Serikat," ujar Christian Dowell, Direktrur Hukum Perlindungan Merk Global Yahoo.

Berdasarkan penelusuran, sekelompok individu dari Thailand dan Nigeria pun ditetapkan sebagai tersangka. Dua orang dan dua nama perusahaan yakni Ausdith Investment Ltd dan Alamin Industrial Cost kini ditetapkan sebagai terdakwa.

Setelah melalui proses panjang pengadilan selama dua tahun, akhirnya kasus ini selesai dan Yahoo berhak mendapatkan uang ganti rugi sebesar 610 juta dollar AS.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com