Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Rumah Ramping", Cocok untuk Keluarga Mungil!

Kompas.com - 31/03/2013, 19:44 WIB

KOMPAS.com - Hanya dengan tanah seluas 36,95 meter persegi, Fujiwaramuro Architects dapat membangun sebuah rumah nyaman bagi keluarga kecil. Hasil karyanya di Nada, Hyogo, Jepang, ini terbilang lengkap dengan ruang parkir, ruang keluarga, kamar tidur utama, kamar anak, dapur, ruang makan, hingga ruang penyimpanan, balkon mungil, serta sebuah teras atap.

Dilihat dari depan, rumah ini tampak sangat ramping. Fasadnya penuh dengan deretan kayu yang dijejerkan secara vertikal. Di dalam, rumah ini juga penuh dengan aksen kayu. Selain lantai, lis pintu dan jendela, perabotan, serta aksen yang berfungsi ganda sebagai rak penyimpanan juga terbuat dari kayu. Namun, kesan lebih ringan justeru didapatkan dari penggunaan warna putih di seluruh dinding rumah ini.

Dengan tanah hanya seluas 36,95 meter persegi, tim Fujiwaramuro Architects hanya menggunakan 22,13 meter persegi tanah. Dari luas tersebut, mereka membangun sebuah rumah bertingkat dengan jumlah luas lantai sebesar 63,33 meter persegi.

Fujiwaramuro Architects terlihat berupaya "melawan" rasa tertekan dan terjebak dalam ruang sempit dengan membangun atrium di tengah-tengah rumah. Area terbuka tersebut memberikan sinar matahari langsung dari atap hingga mencapai lantai dasar rumah ini. Dengan cara tersebut, penghuni rumah dapat "bernapas" di dalam rumah tanpa merasa terpenjara.

Selain itu, cara lain ditempuh Fujiwaramuro Architects adalah membuat ruang-ruang di rumah ini tersembunyi tanpa adanya pintu. Meskipun minim jendela, cara ini mampu menciptakan ruang penuh dengan sinar matahari.

Selain itu, rumah ini tidak membuang banyak ruang. Bagian atrium di tengah rumah tidak dibiarkan kosong begitu saja. Bagian ini juga berfungsi sebagai ruang penyimpanan. Deretan kayu pada dinding dapat menjadi tempat menyimpan buku, hingga alat memasak.

Untuk mengakses seluruh lantai rumah ini, penghuninya harus menggunakan tangga-tangga kecil atau ladder. Tangga tersebut bukan hanya membuat penghuninya dapat mengakses seluruh rumah, namun juga mencapai teras atap. Meski rumah ini sangat cocok bagi gaya hidup urban sebuah keluarga muda, sayangnya dengan jenis tangga seperti ini, rumah ramping karya Fujiwaramuro Architects tidak ramah bagi lansia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Huawei Rilis TWS FreeClip Varian Beige, Harga Rp 3 Jutaan

Huawei Rilis TWS FreeClip Varian Beige, Harga Rp 3 Jutaan

Gadget
Waspada Aplikasi WhatsApp dan Instagram Palsu, Bisa Curi Data Pribadi

Waspada Aplikasi WhatsApp dan Instagram Palsu, Bisa Curi Data Pribadi

Software
Huawei MateBook X Pro 2024 Meluncur, Laptop yang Ramping dan Tangguh

Huawei MateBook X Pro 2024 Meluncur, Laptop yang Ramping dan Tangguh

Gadget
Arloji Pintar Huawei Watch Fit 3 Meluncur di Asia, Harga Rp 2 Jutaan

Arloji Pintar Huawei Watch Fit 3 Meluncur di Asia, Harga Rp 2 Jutaan

Gadget
4 Cara Membuat Link WhatsApp dengan Mudah buat Chat Langsung Tanpa Simpan Nomor

4 Cara Membuat Link WhatsApp dengan Mudah buat Chat Langsung Tanpa Simpan Nomor

e-Business
WD Perkenalkan SSD Eksternal SanDisk Desk Drive 8 TB

WD Perkenalkan SSD Eksternal SanDisk Desk Drive 8 TB

Hardware
Mengulik Kemampuan Fredrinn, Hero 'Tank' Mobile Legends yang Sering Dipasang Jadi 'Jungler'

Mengulik Kemampuan Fredrinn, Hero "Tank" Mobile Legends yang Sering Dipasang Jadi "Jungler"

Game
HP iQoo Z9 5G dan Z9x Rilis di Indonesia 21 Mei, Intip Spesifikasinya

HP iQoo Z9 5G dan Z9x Rilis di Indonesia 21 Mei, Intip Spesifikasinya

Gadget
HMD Siapkan 'HMD Arrow', HP Buatan Sendiri untuk Pasar India

HMD Siapkan "HMD Arrow", HP Buatan Sendiri untuk Pasar India

Gadget
Cara Kirim E-mail Gmail ke Banyak Alamat Sekaligus

Cara Kirim E-mail Gmail ke Banyak Alamat Sekaligus

Software
Microsoft Tutup 4 Studio Game, Termasuk Pembuat Game Populer 'Redfall'

Microsoft Tutup 4 Studio Game, Termasuk Pembuat Game Populer "Redfall"

e-Business
5 Konsol Game yang Tidak Laku di Pasar, Dua di Antaranya dari Nintendo

5 Konsol Game yang Tidak Laku di Pasar, Dua di Antaranya dari Nintendo

Game
Orang Terkaya Dunia Elon Musk Tak Hanya Jadi Bos Tesla dan SpaceX, Ini Bisnis Lainnya

Orang Terkaya Dunia Elon Musk Tak Hanya Jadi Bos Tesla dan SpaceX, Ini Bisnis Lainnya

e-Business
Wawancara Eksklusif Kompas.com dengan CEO Microsoft Satya Nadella, Ungkap Manfaat AI di Indonesia

Wawancara Eksklusif Kompas.com dengan CEO Microsoft Satya Nadella, Ungkap Manfaat AI di Indonesia

e-Business
Iklan iPad Pro Diprotes Warganet, Apple Minta Maaf

Iklan iPad Pro Diprotes Warganet, Apple Minta Maaf

Internet
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com