Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cegah Tangkal Bioterorisme

Kompas.com - 01/07/2013, 13:16 WIB


Penulis: Arli Aditya Parikesit*

KOMPAS.com — Bioterorisme adalah upaya menebarkan aksi teror menggunakan agen/senjata biologis. Apa maksudnya agen biologis di sini? Ia adalah makhluk hidup, atau bagian dari makhluk hidup. Contoh disini adalah mikroorganisme, atau jasad renik, seperti bakteri, virus, dan fungi.

Apakah mereka benar-benar berbahaya bagi kita? Balitbang Kemenhan pernah merilis artikel mengenai ancaman bioterorisme di tautan ini. Namun, kita tidak perlu panik karena menurut Kepala Badan Intelijen Negara Letjen TNI Marsiano Norman, belum ada bukti bahwa wabah virus H5N1 yang terjadi merupakan aksi terorisme. Bagaimana melakukan cegah tangkal terhadap bioterorisme ini?

Sejarah singkat bioterorisme

Di zaman modern, Uni Soviet dan Jepang pada era Perang Dunia II diketahui melakukan pengembangan bioterorisme. Dekrit Stalin tahun 1928 merupakan titik tolak pengembangan bioterorisme Uni Soviet, sementara Jepang disinyalir mengembangkan agen bioterorisme di bawah pimpinan Jenderal Shiro Isihi, untuk keperluan perang pasifik.

Hanya saja, pada akhirnya, penggunaan agen bioterorisme selama Perang Dunia II tidak pernah terlalu diekspos, sebab dunia terlalu takjub dengan dijatuhkannya bom atom di Hiroshima dan Nagasaki.

Tidak berhenti di situ, ternyata setelah Perang Dunia II, bioterorisme disinyalir masih dikembangkan. Ken Alibek, seorang ilmuwan yang membelot dari Uni Soviet ke barat, menulis buku Biohazard, yang menunjukkan pengembangan senjata biologis. Tidak hanya itu, pengembangan SDM pakar bioterorisme di Soviet juga dijelaskan. Hanya, setelah Uni Soviet pecah, proyek tersebut mati suri. Amerika Serikat (AS) sendiri telah menghentikan program pengembangan senjata biologis sejak 1972.

Bantuan bioinformatika dan informasi geografis

Sains sangat diperlukan untuk melakukan identifikasi, pencegahan, dan kurasi terhadap agen bioterorisme. Hal ini penting sebab bioterorisme bukan bagian dari sains, melainkan merupakan penyalahgunaan sains untuk pelanggaran yang sangat serius terkait hukum dan kemanusiaan.

Hal ini bisa dianalogikan dengan penyalahgunaan narkoba. Oleh karena itu, ilmu bioinformatika dan informasi geografis mencoba memberikan beberapa kontribusi dalam konteks cegah tangkal bioterorisme ini.

Pusat data genomik dan proteomik bagi agen bioterorisme

Tewari dan kawan-kawan baru saja menerbitkan artikel ilmiah di Bioinformation, pada tautan ini, yang membahas pengembangan database, yang dapat digunakan untuk sumber informasi dalam rangka menangkal dan mitigasi serangan bioterorisme.

Mereka membahas 10 agen mikro-organisme, yang berpotensi digunakan dalam serangan bioterorisme. Salah satu kuman (bakteri) yang sering disebut sebagai kandidat potensial untuk dikembangkan sebagai agen bioterorisme adalah antraks (Bacillus anthracis). Umumnya, bakteri ini menyerang ternak, seperti sapi, dan sesekali dapat menyerang manusia. Namun, dalam perkembangannya, kuman antraks ini akhirnya disalahgunakan untuk aksi teror.

AS pada bulan september 2001 mengalami event terorisme yang boleh dibilang terbesar dalam sejarah mereka. Runtuhnya menara kembar WTC pada 9/11 adalah event yang selalu diingat oleh semua orang. Namun, pada bulan yang sama, AS juga mengalami gelombang serangan bioterorisme, yang agak dilupakan oleh publik.

Di sisi lain, 10 kasus pertama serangan kuman antraks telah dilaporkan di AS. Pada publikasi ini, dijelaskan mengenai gejala infeksi, jenis kelamin, dan rata-rata umur dari pasien. Dengan terapi yang ada, ternyata pasien infeksi antraks lebih memiliki kemungkinan yang besar untuk bertahan hidup.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

e-Business
Epic Games Gratiskan 'Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition', Cuma Seminggu

Epic Games Gratiskan "Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition", Cuma Seminggu

Game
Motorola Rilis Moto X50 Ultra, 'Kembaran' Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Motorola Rilis Moto X50 Ultra, "Kembaran" Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Gadget
Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

e-Business
Oppo A60 Resmi di Indonesia, HP 'Tahan Banting' Harga Rp 2 Jutaan

Oppo A60 Resmi di Indonesia, HP "Tahan Banting" Harga Rp 2 Jutaan

Gadget
Bos Nvidia Jensen Huang Makin Tajir berkat AI, Sekian Harta Kekayaannya

Bos Nvidia Jensen Huang Makin Tajir berkat AI, Sekian Harta Kekayaannya

e-Business
TWS Oppo Enco Air 4 Pro Meluncur, Baterai Awet 44 Jam

TWS Oppo Enco Air 4 Pro Meluncur, Baterai Awet 44 Jam

Gadget
Cara Bikin Konten Reveal di Instagram Stories

Cara Bikin Konten Reveal di Instagram Stories

Software
Hands-on Laptop Huawei MateBook X Pro 2024, Ramping, Ringan, dan Layar 'Upgrade'

Hands-on Laptop Huawei MateBook X Pro 2024, Ramping, Ringan, dan Layar "Upgrade"

Gadget
Paket Internet Starlink, Rp 750.000 hingga Rp 86 Juta per Bulan

Paket Internet Starlink, Rp 750.000 hingga Rp 86 Juta per Bulan

Internet
SteelSeries Rilis Actris Nova 5, Headset dengan 100 'Preset' Game

SteelSeries Rilis Actris Nova 5, Headset dengan 100 "Preset" Game

Gadget
HP Tahan Banting Oppo A60 Rilis di Indonesia Besok, Intip Harganya

HP Tahan Banting Oppo A60 Rilis di Indonesia Besok, Intip Harganya

Gadget
Pengguna iPhone yang Update iOS 17.5 Kaget, Foto yang Lama Dihapus Muncul Lagi

Pengguna iPhone yang Update iOS 17.5 Kaget, Foto yang Lama Dihapus Muncul Lagi

Software
Cara Membuat Notifikasi WhatsApp Suara Google Tanpa Aplikasi dengan Mudah

Cara Membuat Notifikasi WhatsApp Suara Google Tanpa Aplikasi dengan Mudah

Software
Dokumen Bocor, Rencana Apple Bikin iPhone SE 4 dan iPhone Lipat Terungkap

Dokumen Bocor, Rencana Apple Bikin iPhone SE 4 dan iPhone Lipat Terungkap

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com