Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Project Katalis: Arsip Musik Digital, Sejarah Indonesia

Kompas.com - 17/10/2014, 12:27 WIB
KOMPAS.com - Project Katalis adalah sebuah platform untuk mempertemukan dan mendorong kolaborasi antara para pegiat gerakan sosial (social movement) dengan para developer aplikasi untuk menciptakan solusi teknologi yang bertujuan mendukung gerakan tersebut memiliki dampak yang lebih besar.

Program ini mengambil semangat Sumpah Pemuda yang bertujuan untuk mempersatukan pemuda untuk bergerak menuju Indonesia lebih baik.

Industri musik di Indonesia sudah mengakar begitu lama sejak dahulu kala, tapi sayang belum ada pengarsipan dan dokumentasi musik yang memadai. Banyak dari arsip tersebut tidak terawat dan menghilang satu persatu, mengakibatkan masyarakat sulit mendapatkan referensi musik populer.

Irama Nusantara dibangun untuk mengajak masyarakat luas turut terlibat, berkolaborasi, dan mendukung dari kegiatan pelestarian khazanah musik Indonesia.

Baca juga di: http://ziliun.com/id/articles/belajar-sejarah-indonesia-lewat-arsip-musik-digital  

Irama Nusantara mengubah data fisik seperti piringan hitam, pita kaset, maupun betamax dan mentranskripnya dalam bentuk data digital.

Data ini kemudian dikumpulkan menjadi sebuah perpustakaan musik digital yang dapat diakses oleh masyarakat umum untuk berbagai hal, mulai dari apresiasi hingga keperluan riset untuk meningkatkan kualitas industri musik Indonesia.

Mereka membayangkan situs www.iramanusantara.org sebagai sebuah sistem yang terintegrasi, serta lebih interaktif dan terstruktur, karena data dan koleksi ini nantinya akan terus bertambah seiring berjalannya waktu.

Bagaimana arsip yang sedemikian banyak ini dapat mudah diakses dan dipelajari datanya oleh lebih banyak orang.

Dukung industri musik Indonesia dengan belajar mengapresiasi sejarah, yuk kita bantu Irama Nusantara dan mimpi besar mereka!

Tertarik untuk membantu gerakan-gerakan sosial dalam Project Katalis? Daftarkan diri Anda melalui katalis.ziliun.com.

KompasTekno merupakan rekanan media untuk Project Katalis. Dalam beberapa hari belakangan profil gerakan sosial dalam Project Katalis telah ditampilkan di KompasTekno.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Samsung Experience Lounge Hadir di Jakarta, 'Ruangan' Smart Home dan Serba AI

Samsung Experience Lounge Hadir di Jakarta, "Ruangan" Smart Home dan Serba AI

Gadget
Bocoran iPhone 16 Series, Bawa Layar Lebih Luas dari iPhone 15

Bocoran iPhone 16 Series, Bawa Layar Lebih Luas dari iPhone 15

Gadget
Cara Mengatur Durasi Layar dan Aplikasi di iPhone

Cara Mengatur Durasi Layar dan Aplikasi di iPhone

Gadget
Microsoft Akan Beri Pelatihan AI Skilling untuk 840.000 Orang di Indonesia

Microsoft Akan Beri Pelatihan AI Skilling untuk 840.000 Orang di Indonesia

e-Business
Kenapa Aplikasi di iPhone Menginstal Ulang dengan Sendirinya? Begini Cara Mengatasinya

Kenapa Aplikasi di iPhone Menginstal Ulang dengan Sendirinya? Begini Cara Mengatasinya

Gadget
Merger XL Axiata-Smartfren, Siapa Berkuasa?

Merger XL Axiata-Smartfren, Siapa Berkuasa?

Internet
Bos Microsoft Satya Nadella Ungkap Peluang Komunitas Developer Indonesia Masuk 5 Besar Dunia

Bos Microsoft Satya Nadella Ungkap Peluang Komunitas Developer Indonesia Masuk 5 Besar Dunia

Software
Cara Mengaktifkan Passkey di WhatsApp Android

Cara Mengaktifkan Passkey di WhatsApp Android

Software
OpenAI Rilis Fitur 'Memory' di ChatGPT, Bisa Ingat dan Kenali Pengguna

OpenAI Rilis Fitur "Memory" di ChatGPT, Bisa Ingat dan Kenali Pengguna

Software
Daftar 20 HP Terlaris Sepanjang Sejarah, Nomor 1 Bukan Smartphone

Daftar 20 HP Terlaris Sepanjang Sejarah, Nomor 1 Bukan Smartphone

Gadget
Microsoft Investasi Rp 27 Triliun di Indonesia, Terbesar dalam 29 Tahun

Microsoft Investasi Rp 27 Triliun di Indonesia, Terbesar dalam 29 Tahun

e-Business
'Microsoft Build: AI Day' Digelar di Jakarta, Dihadiri CEO Microsoft Satya Nadella

"Microsoft Build: AI Day" Digelar di Jakarta, Dihadiri CEO Microsoft Satya Nadella

e-Business
Bukti Investasi Apple Rp 1,6 Triliun di Indonesia Masih Sekadar Janji

Bukti Investasi Apple Rp 1,6 Triliun di Indonesia Masih Sekadar Janji

e-Business
Smartphone Vivo Y18e Meluncur, Bawa Layar 90 Hz dan Baterai 5.000 mAh

Smartphone Vivo Y18e Meluncur, Bawa Layar 90 Hz dan Baterai 5.000 mAh

Gadget
Tablet Xiaomi Pad 6S Pro Meluncur di Indonesia 5 Mei, Ini Bocoran Spesifikasinya

Tablet Xiaomi Pad 6S Pro Meluncur di Indonesia 5 Mei, Ini Bocoran Spesifikasinya

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com