Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Begini Cara Sony Pertahankan Bisnis Xperia

Kompas.com - 02/04/2015, 16:31 WIB
Fatimah Kartini Bohang

Penulis

Sony Mobile tak melulu tentang smartphone

Ada banyak perangkat-perangkat mobile yang bisa dikembangkan untuk mempermudah kegiatan manusia. Perangkat mobile tak selalu berarti smartphone, walau ia adalah perangkat pintar paling populer.

"Sony Mobile adalah elemen yang potensial untuk pengembangan bisnis," kata Totoki San.

Smartwatch adalah salah satu kategori bisnis mobile yang belakangan jadi populer. Semua vendor seakan berlomba menelurkan produk jam pintar. Menurut Totoki, wearable device memang potensial ke depannya.

Tak heran, beberapa tahun lalu sebelum para vendor memasuki ranah wearable device, Sony telah lebih dulu menelurkan smartwatch pertamanya. Belakangan, Sony juga menambah wearable device buatannya, mencakup gelang pintar dan kacamata augmented reality bernama SmartEyeGlass.

"Tak hanya smartphone atau smartwear. Selalu ada kemungkinan untuk ekspansi pasar. Ini untuk mendukung sinkronisasi dan kolaborasi telekomunikasi," Totoki San menjelaskan.

Tantangan Sony Mobile ke depannya, menurut Totoki San, bersumbu pada dua hal, yakni "menciptakan produk yang benar-benar baru dan layanan baru untuk pertumbuhan bisnis," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com