Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bukan Mobil Pintar, Xiaomi Bikin Skuter Elektrik

Kompas.com - 13/12/2016, 18:42 WIB
Fatimah Kartini Bohang

Penulis

Sumber NDTV

KOMPAS.com - Xiaomi beberapa kali dikabarkan hendak terjun ke industri mobil tanpa awak alias self-driving car. Pabrikan China itu bahkan sudah memasukkan sembilan paten self-driving car ke lembaga paten nasional di Negeri Tirai Bambu.

Namun belakangan tak terdengar kabar soal mobil pintar buatan Xiaomi. Alih-alih ikut tren, Xiaomi justru terlihat gencar meluncurkan skuter elektrik.

Dimulai dari Ninebot mini pada Oktober 2015, lalu disusul Qicycle Folding Bike pada Juni 2016, kini Xiaomi resmi memperkenalkan Mi Electric Scooter.

Skuter elektrik teranyar itu dirilis dalam sebuah acara pengumpulan dana MIJIA di China, sebagaimana dilaporkan NDTV dan dihimpun KompasTekno, Selasa (13/12/2016). Lantas, apa istimewanya?

Yang utama, Mi Electric Scooter bisa dilipat hanya dengan menekan satu tombol. Proses pelipatannya pun cuma butuh waktu sekitar tiga detik.

Mekanisme kerjanya menggunakan Kinetic Energy Recovery System (KERS) yang mampu mengonversi energi kinetik menjadi energi elektrik, sehingga lebih hemat baterai.

Informasi penjajalan skuter pun bisa diketahui via aplikasi pada smartphone melalui koneksi Bluetooth. Misalnya untuk merekam kecepatan skuter, melihat indikator baterai, serta menganalisa kesehatan baterai.

Lebih detail, kemampuan skuter pintar ini antara lain menyematkan kapasitas baterai 280 Wh dan bisa mencapai kecepatan maksimum hingga 25 km/jam.

Mi Electric Scooter memiliki bobot 12,5 kilogram dan bisa dilipat sehingga fleksibel dibawa ke mana-mana. Bodinya berbahan alluminium alloy yang kokoh.

Untuk sementara, skuter pintar terbaru dari Xiaomi cuma dipasarkan di China per 15 Desember mendatang. Harga yang dibanderol yakni 1.999 yuan atau setara Rp 3,8 jutaan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cara Atur Margin dan Ukuran Kertas di Google Docs

Cara Atur Margin dan Ukuran Kertas di Google Docs

Software
Cara Membuat Abstrak Otomatis dengan Mudah dan Cepat, Bisa buat Skripsi, Jurnal, dll

Cara Membuat Abstrak Otomatis dengan Mudah dan Cepat, Bisa buat Skripsi, Jurnal, dll

e-Business
Jadwal Maintenance 'Honkai Star Rail' Versi 2.2, Siap-siap Ada Karakter Baru

Jadwal Maintenance "Honkai Star Rail" Versi 2.2, Siap-siap Ada Karakter Baru

Game
'PUBG Mobile' PMSL SEA Summer 2024 Mulai 8 Mei, Ini Jadwal dan Tim yang Main

"PUBG Mobile" PMSL SEA Summer 2024 Mulai 8 Mei, Ini Jadwal dan Tim yang Main

Game
Internet Starlink Elon Musk Cocok di Daerah Terpencil yang Tak Terjangkau Fiber Optic

Internet Starlink Elon Musk Cocok di Daerah Terpencil yang Tak Terjangkau Fiber Optic

e-Business
Jokowi Prihatin Indonesia Hanya Punya 2 dari 320 'Supplier' Produk Apple

Jokowi Prihatin Indonesia Hanya Punya 2 dari 320 "Supplier" Produk Apple

e-Business
Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

e-Business
Cara Mengatasi Background Google Meet Terbalik

Cara Mengatasi Background Google Meet Terbalik

Software
Cara Nonton Apple Event Nanti Malam Pukul 21.00 WIB, iPad Baru Dirilis?

Cara Nonton Apple Event Nanti Malam Pukul 21.00 WIB, iPad Baru Dirilis?

Gadget
Bos TikTok Tampil Glamor di Met Gala 2024, Jadi 'Tuan Rumah Kehormatan' di Tengah Ancaman Pemblokiran

Bos TikTok Tampil Glamor di Met Gala 2024, Jadi "Tuan Rumah Kehormatan" di Tengah Ancaman Pemblokiran

e-Business
Komparasi: Samsung Galaxy S24 Plus Vs Samsung Galaxy S24 Ultra

Komparasi: Samsung Galaxy S24 Plus Vs Samsung Galaxy S24 Ultra

Gadget
Blackview BL9000 Pro Meluncur, Ponsel Tangguh dengan Pendeteksi Panas Tubuh

Blackview BL9000 Pro Meluncur, Ponsel Tangguh dengan Pendeteksi Panas Tubuh

Gadget
Cara Login WhatsApp Tanpa Kode Verifikasi dengan Mudah dan Cepat

Cara Login WhatsApp Tanpa Kode Verifikasi dengan Mudah dan Cepat

Software
Bocoran Gadget Baru yang Rilis di Apple Event Nanti Malam, Ada iPad Pro?

Bocoran Gadget Baru yang Rilis di Apple Event Nanti Malam, Ada iPad Pro?

Gadget
Kena Tipu, Penjual Bitcoin Rugi Rp 1 Triliun

Kena Tipu, Penjual Bitcoin Rugi Rp 1 Triliun

Internet
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com