Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Strategi "Triple Camera" Huawei Dongkrak Pengiriman Ponsel Global

Kompas.com - 20/06/2018, 12:03 WIB
Yoga Hastyadi Widiartanto,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

Sumber SCMP

KOMPAS.com - Huawei telah menuai hasil dari keputusan untuk menjalankan strategi yang fokus pada kemampuan fotografi. Pengapalan smartphone perusahaan asal China itu meningkat hingga memengaruhi total pengapalan perangkat genggam di dunia.

Hal menariknya adalah, smartphone yang pengapalannya meningkat itu merupakan kategori flagship, yakni P20 dan P20 Pro yang memiliki tiga kamera utama di belakang, yang dibuat bersama Leica.

Berdasarkan keterangan dari President of Handset Product Lines Huawei, Kevin Ho, perusahaan telah mencatatkan kenaikan hingga 80 persen pengapalan smartphone P20. Catatan tersebut pun dicapai dalam waktu singkat, kurang dari tiga bulan.

Lebih rincinya, Huawei telah berhasil mengapalkan total 6 juta unit smartphone tipe P20 dan P20 Pro sejak peluncuran perdananya Maret lalu. Tipe P20 merupakan flasghip dengan kamera ganda, dan tipe P20 Pro merupakan flagship dengan tiga kamera belakang.

Mendorong pengapalan global

Informasi yang dilansir KompasTekno dari SCMP, Rabu (20/6/2018), pengapalan Huawei P20 dan P20 Pro itu mendorong peningkatan pengapalan smartphone global hingga mencapai 81 persen year on year. Adapun pencapaian itu terjadi dalam durasi 10 pekan.

Baca juga: Huawei Pastikan Smartphone Tiga Kamera Belakang P20 Pro Masuk Indonesia

Sementara itu, menurut Ho, dalam periode tersebut, pengapalan smartphone di China dan berbagai pasar dunia meningkat masing-masing 63 persen dan 150 persen.

“Kerja keras Huawei dalam mempromosikan fotografi smartphone yang lebih baik telah mendorong peningkatan total pengapalan smartphone P20 baik di dalam negeri maupun di luar negeri,” jelasnya.

Selama ini, perusahaan asal China itu selalu memosisikan diri sebagai merek premium serta mengincar konsumen kelas atas. Mereka merilis berbagai produk mahal, yang banderol harganya di atas 500 dollar AS atau sekitar Rp 7 juta.

Smartphone Huawei P20 Pro sendiri merupakan yang paling mahal di lini produknya. Harga banderol perangkat tersebut mencapai 982 dollar AS atau setara Rp 13,8 juta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cara Atur Margin dan Ukuran Kertas di Google Docs

Cara Atur Margin dan Ukuran Kertas di Google Docs

Software
Cara Membuat Abstrak Otomatis dengan Mudah dan Cepat, Bisa buat Skripsi, Jurnal, dll

Cara Membuat Abstrak Otomatis dengan Mudah dan Cepat, Bisa buat Skripsi, Jurnal, dll

e-Business
Jadwal Maintenance 'Honkai Star Rail' Versi 2.2, Siap-siap Ada Karakter Baru

Jadwal Maintenance "Honkai Star Rail" Versi 2.2, Siap-siap Ada Karakter Baru

Game
'PUBG Mobile' PMSL SEA Summer 2024 Mulai 8 Mei, Ini Jadwal dan Tim yang Main

"PUBG Mobile" PMSL SEA Summer 2024 Mulai 8 Mei, Ini Jadwal dan Tim yang Main

Game
Internet Starlink Elon Musk Cocok di Daerah Terpencil yang Tak Terjangkau Fiber Optic

Internet Starlink Elon Musk Cocok di Daerah Terpencil yang Tak Terjangkau Fiber Optic

e-Business
Jokowi Prihatin Indonesia Hanya Punya 2 dari 320 'Supplier' Produk Apple

Jokowi Prihatin Indonesia Hanya Punya 2 dari 320 "Supplier" Produk Apple

e-Business
Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

e-Business
Cara Mengatasi Background Google Meet Terbalik

Cara Mengatasi Background Google Meet Terbalik

Software
Cara Nonton Apple Event Nanti Malam Pukul 21.00 WIB, iPad Baru Dirilis?

Cara Nonton Apple Event Nanti Malam Pukul 21.00 WIB, iPad Baru Dirilis?

Gadget
Bos TikTok Tampil Glamor di Met Gala 2024, Jadi 'Tuan Rumah Kehormatan' di Tengah Ancaman Pemblokiran

Bos TikTok Tampil Glamor di Met Gala 2024, Jadi "Tuan Rumah Kehormatan" di Tengah Ancaman Pemblokiran

e-Business
Komparasi: Samsung Galaxy S24 Plus Vs Samsung Galaxy S24 Ultra

Komparasi: Samsung Galaxy S24 Plus Vs Samsung Galaxy S24 Ultra

Gadget
Blackview BL9000 Pro Meluncur, Ponsel Tangguh dengan Pendeteksi Panas Tubuh

Blackview BL9000 Pro Meluncur, Ponsel Tangguh dengan Pendeteksi Panas Tubuh

Gadget
Cara Login WhatsApp Tanpa Kode Verifikasi dengan Mudah dan Cepat

Cara Login WhatsApp Tanpa Kode Verifikasi dengan Mudah dan Cepat

Software
Bocoran Gadget Baru yang Rilis di Apple Event Nanti Malam, Ada iPad Pro?

Bocoran Gadget Baru yang Rilis di Apple Event Nanti Malam, Ada iPad Pro?

Gadget
Kena Tipu, Penjual Bitcoin Rugi Rp 1 Triliun

Kena Tipu, Penjual Bitcoin Rugi Rp 1 Triliun

Internet
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com