Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kalahkan Apple, Microsoft Jadi Perusahaan Terkaya di Dunia

Kompas.com - 03/01/2019, 15:02 WIB
Yudha Pratomo,
Oik Yusuf

Tim Redaksi

KOMPAS.com - 2018 bisa menjadi tahun yang bersejarah untuk Microsoft. Pasalnya pada akhir tahun 2018 kemarin, Microsoft kembali menorehkan prestasi sebagai perusahaan publik terkaya alias memiliki nilai valuasi terbesar di dunia.

Terhitung pada akhir Desember 2018, Microsoft tercatat memiliki angka valuasi sebesar 780 miliar dollar AS. Meski turun dari bulan sebelumnya, angka ini tetap membuat Microsoft bertengger di peringkat pertama, tepat di atas Apple.

Sama seperti Microsoft, angka valuasi Apple di akhir 2018 kemarin juga menurun dari bulan sebelumnya. Valuasi Apple tercatat sebesar 748,5 miliar dollar AS dan disusul oleh Amazon dengan nilai 734 miliar dollar AS.

Baca juga: Microsoft Kini Lebih Kaya dari Google

Naik dan turunnya valuasi ini dipengaruhi oleh harga saham yang terus bergerak. Selain itu faktor yang juga sangat berpengaruh adalah kondisi penjualan produk yang dibuat setiap tahun.

Meski Apple dan Amazon sama sama tercatat sebagai perusahaan publik yang sudah menyentuh angka valuasi 1 triliun dollar AS, kedua perusahaan ini mengalami masa sulit terkait dengan penjualan.

Dirangkum KompasTekno dari Phone Arena, Kamis (3/1/2019), angka penjualan Apple tercatat mengalami penurunan sebesar 32 persen di akhir tahun 2018, sementara Amazon turun 27 persen.

Berdasarkan laporan, angka permintaan pasar untuk trio iPhone 2018 yang diperkenalkan September lalu memang tidak sesuai harapan. Karena hal ini, dalam beberapa pekan terakhir pada November lalu nilai kapitalisasi pasar Apple menyusut 300 miliar dollar AS.

Sementara itu layanan cloud Azure dan Office 365 miliknya memang tengah berkembang dengan pesat.

Baca juga: Pendiri Microsoft Paul Allen Meninggal Dunia Karena Kanker

Pada November 2018 lalu Microsoft untuk pertama kalinya setelah 8 tahun, mampu menyalip Apple sebagai perusahaan terkaya di dunia. Nilai saham Microsoft terus membaik dalam beberapa waktu belakangan.

Salah satu faktor yang menyebabkan peningkatan ini adalah penunjukkan Satya Nadella sebagai CEO yang kemudian mengubah haluan perusahaan untuk fokus pada layanan cloud.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

e-Business
Epic Games Gratiskan 'Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition', Cuma Seminggu

Epic Games Gratiskan "Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition", Cuma Seminggu

Game
Motorola Rilis Moto X50 Ultra, 'Kembaran' Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Motorola Rilis Moto X50 Ultra, "Kembaran" Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Gadget
Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

e-Business
Oppo A60 Resmi di Indonesia, HP 'Tahan Banting' Harga Rp 2 Jutaan

Oppo A60 Resmi di Indonesia, HP "Tahan Banting" Harga Rp 2 Jutaan

Gadget
Bos Nvidia Jensen Huang Makin Tajir berkat AI, Sekian Harta Kekayaannya

Bos Nvidia Jensen Huang Makin Tajir berkat AI, Sekian Harta Kekayaannya

e-Business
TWS Oppo Enco Air 4 Pro Meluncur, Baterai Awet 44 Jam

TWS Oppo Enco Air 4 Pro Meluncur, Baterai Awet 44 Jam

Gadget
Cara Bikin Konten Reveal di Instagram Stories

Cara Bikin Konten Reveal di Instagram Stories

Software
Hands-on Laptop Huawei MateBook X Pro 2024, Ramping, Ringan, dan Layar 'Upgrade'

Hands-on Laptop Huawei MateBook X Pro 2024, Ramping, Ringan, dan Layar "Upgrade"

Gadget
Paket Internet Starlink, Rp 750.000 hingga Rp 86 Juta per Bulan

Paket Internet Starlink, Rp 750.000 hingga Rp 86 Juta per Bulan

Internet
SteelSeries Rilis Actris Nova 5, Headset dengan 100 'Preset' Game

SteelSeries Rilis Actris Nova 5, Headset dengan 100 "Preset" Game

Gadget
HP Tahan Banting Oppo A60 Rilis di Indonesia Besok, Intip Harganya

HP Tahan Banting Oppo A60 Rilis di Indonesia Besok, Intip Harganya

Gadget
Pengguna iPhone yang Update iOS 17.5 Kaget, Foto yang Lama Dihapus Muncul Lagi

Pengguna iPhone yang Update iOS 17.5 Kaget, Foto yang Lama Dihapus Muncul Lagi

Software
Cara Membuat Notifikasi WhatsApp Suara Google Tanpa Aplikasi dengan Mudah

Cara Membuat Notifikasi WhatsApp Suara Google Tanpa Aplikasi dengan Mudah

Software
Dokumen Bocor, Rencana Apple Bikin iPhone SE 4 dan iPhone Lipat Terungkap

Dokumen Bocor, Rencana Apple Bikin iPhone SE 4 dan iPhone Lipat Terungkap

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com