Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ponsel Oppo "Poseidon" dengan Snapdragon 855 Muncul di Benchmark

Kompas.com - 15/01/2019, 19:08 WIB
Yudha Pratomo,
Oik Yusuf

Tim Redaksi

Sumber Gizmochina

KOMPAS.com - Awal tahun 2019 menjadi saat di mana para vendor smartphone berlomba menggarap ponsel baru dengan teknologi teranyar.

Oppo salah satunya. Vendor ponsel asal China ini diketahui tengah menyiapkan ponsel pertamanya yang menggunakan chip kelas atas Snapdragon 855 dari Qualcomm.

Informasi tersebut diketahui dari bocoran tangkapan layar benchmark Geekbench yang belakangan mengemuka dan beredar di internet.

Di dalamnya tampak hasil uji sebuah perangkat berkode nama "Oppo Poseidon" yang ditenagai Snapdragon 855 dan menjalankan sistem operasi Android 9.0 Pie.

Baca juga: Bocoran Hasil "Benchmark" Snapdragon 855 Beredar di Internet

Kehadiran Snapdragon 855 diketahui dari kode "msmnile" dalam bocoran screen shot tersebut. "Msm" adalah sebutan yang mewakili seri chip Snapdragon. Sementara, "nile" adalah kode untuk seri 855.

Hasil pengujian Geekbench dalam bocoran memperlihatkan perangkat Oppo Poseidon ini mendapat skor 3.810 poin dalam pengujian single-core dan 10.963 poin dalam pengujian multi-core.

Hasil uji benchmark Oppo Poseidon. Gizmochina Hasil uji benchmark Oppo Poseidon.

Snapdragon 855 sendiri baru saja diperkenalkan pada akhir 2018 lalu. Chip ini mendukung kemampuan koneksi 5G dan memiliki delapan inti CPU (octa-core).

Baca juga: Qualcomm Perkenalkan Chip Snapdragon 855

Dirangkum KompasTekno dari Gizmochina, Selasa (15/1/2019), spesifikasi ini mengisyaratkan bahwa Oppo Poseidon bakal masuk menjadi ponsel flagship atau segmen kelas atas.

Selain dapur pacunya, masih belum diketahui berapa besar RAM dan ruang penyimpanan yang dimiliki Oppo Poseidon. Jadwal kemunculannya juga masih belum diketahui.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com