Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nikon Indonesia Tutup

Kompas.com - 21/10/2020, 19:27 WIB
Wahyunanda Kusuma Pertiwi,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - PT. Nikon Indonesia mengumumkan penutupan operasionalnya di Indonesia mulai 22 Oktober 2020. Kabar itu disampaikan lewat akun Instagram resmi Nikon Indonesia pada Rabu (21/10/2020).

"Setelah hampir 8 tahun perjalanan Nikon Indonesia, kami informasikan bahwa hari ini tanggal 21 Oktober 2020 adalah hari terakhir Imaging Division PT. Nikon Indonesia beroperasi di Indonesia," tulis Nikon Indonesia lewat takarir (caption) di unggahan terbarunya.

Baca juga: Nikon Indonesia Tutup, ke Mana Pengguna Bisa Servis Kamera?

Dalam pengumuman yang sama, disebutkan pula bahwa seluruh kegiatan sales, marketing dan service diserahkan ke PT Alta Nikindo selaku distributor resmi di Indonesia.

Tidak dijelaskan alasan penutupan operasional Nikon di Indonesia.

KompasTekno telah menghubungi pihak Nikon Indonesia untuk meminta keterangan. Namun hingga berita ini ditayangkan, belum ada tanggapan dari pihak Nikon Indonesia.

Beberapa fotografer profesional Indonesia yang menjadi Nikon Official Photographer pun turut mengunggah kiriman ucapan perpisahan atas tutupnya Nikon Indonesia. Salah satunya adalah Didiet Maulana.

Baca juga: Nikon Keluar dari Indonesia, Alarm Kondisi Pasar Kamera Kita?

"Jujur sedih sekali posting ini, di sini saya belajar arti bagaimana sebuah brand bisa mengambil hati," tulis Didiet dalam takarirnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Setiap orang ada waktunya, dan setiap waktu ada orangnya...jujur sedih sekali posting ini..di sini saya belajar arti bagaimana sebuah brand bisa mengambil hati. Sebuah kebanggaan bisa menjadi bagian dari keluarga besar @nikonindonesia. Di Nikon, kami gak hanya bekerjasama sebagai profesional, tapi sebagai keluarga. Hari ini tanggal 21 Oktober 2020 adalah hari terakhir kami para Nikon Official Photographer, Nikon Icon dan Nikon Squad terafiliasi dengan brand Nikon. Tapi kami akan tetap berkontribusi di dunia photography dan videography di Indonesia. Terima kasih kepada @nikonindonesia atas segala kesempatan, support dan kerjasama yang luar biasa baik selama ini. Captain @sukiminthio you will always be our Captain, @danusagoro thanks ya Nu dah bawa gw ke keluarga Nikon Indonesia. Thx kaka @fernando.setiawan @nunikap kaka @gleincia utk kerjasamanya. Cuma kalian yg selalu perhatian dalam segalanya mulai setiap ultah dpt bingkisan, sampai dtg pas tahlilan bokap gw. I am honored to be a part of the best team in the world. #NikonIndonesia #yukmulaimotret #nikoniconindonesia

A post shared by Didiet Maulana (@didietmaulana) on Oct 21, 2020 at 4:06am PDT

Ucapan senada juga diunggah fotografer lain, Christina Tan.

"Sebuah kebanggaan bisa menjadi bagian dari keluarga besar @nikonindonesia. Di Nikon, kami gak hanya bekerja sama sebagai profesional, tapi sebagai keluarga," tulis Christina dalam takrirnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Samsung Experience Lounge Hadir di Jakarta, 'Ruangan' Smart Home dan Serba AI

Samsung Experience Lounge Hadir di Jakarta, "Ruangan" Smart Home dan Serba AI

Gadget
Bocoran iPhone 16 Series, Bawa Layar Lebih Luas dari iPhone 15

Bocoran iPhone 16 Series, Bawa Layar Lebih Luas dari iPhone 15

Gadget
Cara Mengatur Durasi Layar dan Aplikasi di iPhone

Cara Mengatur Durasi Layar dan Aplikasi di iPhone

Gadget
Microsoft Akan Beri Pelatihan AI Skilling untuk 840.000 Orang di Indonesia

Microsoft Akan Beri Pelatihan AI Skilling untuk 840.000 Orang di Indonesia

e-Business
Kenapa Aplikasi di iPhone Menginstal Ulang dengan Sendirinya? Begini Cara Mengatasinya

Kenapa Aplikasi di iPhone Menginstal Ulang dengan Sendirinya? Begini Cara Mengatasinya

Gadget
Merger XL Axiata-Smartfren, Siapa Berkuasa?

Merger XL Axiata-Smartfren, Siapa Berkuasa?

Internet
Bos Microsoft Satya Nadella Ungkap Peluang Komunitas Developer Indonesia Masuk 5 Besar Dunia

Bos Microsoft Satya Nadella Ungkap Peluang Komunitas Developer Indonesia Masuk 5 Besar Dunia

Software
Cara Mengaktifkan Passkey di WhatsApp Android

Cara Mengaktifkan Passkey di WhatsApp Android

Software
OpenAI Rilis Fitur 'Memory' di ChatGPT, Bisa Ingat dan Kenali Pengguna

OpenAI Rilis Fitur "Memory" di ChatGPT, Bisa Ingat dan Kenali Pengguna

Software
Daftar 20 HP Terlaris Sepanjang Sejarah, Nomor 1 Bukan Smartphone

Daftar 20 HP Terlaris Sepanjang Sejarah, Nomor 1 Bukan Smartphone

Gadget
Microsoft Investasi Rp 27 Triliun di Indonesia, Terbesar dalam 29 Tahun

Microsoft Investasi Rp 27 Triliun di Indonesia, Terbesar dalam 29 Tahun

e-Business
'Microsoft Build: AI Day' Digelar di Jakarta, Dihadiri CEO Microsoft Satya Nadella

"Microsoft Build: AI Day" Digelar di Jakarta, Dihadiri CEO Microsoft Satya Nadella

e-Business
Bukti Investasi Apple Rp 1,6 Triliun di Indonesia Masih Sekadar Janji

Bukti Investasi Apple Rp 1,6 Triliun di Indonesia Masih Sekadar Janji

e-Business
Smartphone Vivo Y18e Meluncur, Bawa Layar 90 Hz dan Baterai 5.000 mAh

Smartphone Vivo Y18e Meluncur, Bawa Layar 90 Hz dan Baterai 5.000 mAh

Gadget
Tablet Xiaomi Pad 6S Pro Meluncur di Indonesia 5 Mei, Ini Bocoran Spesifikasinya

Tablet Xiaomi Pad 6S Pro Meluncur di Indonesia 5 Mei, Ini Bocoran Spesifikasinya

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com