Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Kesalahan dari CV Bill Gates yang Sebaiknya Tidak Ditiru Pelamar Kerja

Kompas.com - 18/07/2022, 19:30 WIB
Caroline Saskia,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

Sumber Fortune

Contoh lain, Grunt menyarankan untuk menulis kalimat “saya bertanggung jawab untuk …”. alih-alih menggunakan “pernah membuat”, atau “pernah mengembangkan”.

CV milik Bill Gates dinilai banyak menggunakan kata yang lebih pasif dan repetitif. Hal ini tidak dinilai efesien oleh pakar.

Baca juga: 5 Aplikasi Gratis untuk Membuat CV Lamaran Kerja lewat HP

3. Ada "gangguan" di CV

Bill Gates mencantumkan kartu nama perusahaan di bagian kiri atas CV miliknya.

Kartu nama tersebut menggunakan warna biru, sehingga cukup mencolok untuk dilihat perekrut. Seharusnya, hal tersebut tidak perlu dilakukan karena Gates dinilai malah mempromosikan sebuah perusahaan, bukan dirinya sendiri di dalam CV.

Area yang dijadikan tempat “kartu nama” tersebut seharusnya ditulis dengan informasi penghargaan, pendidikan, dan berbagai pencapaian yang pernah diraih Bill Gates.

Tidak hanya itu, adanya “kartu nama” tersebut membuat CV Gates menjadi terlalu padat, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Fortune, Senin (18/7/2022).

Terlepas dari tiga kekurangan di atas, para pakar menilai gaya dan format yang dimiliki Bill Gates cukup konsisten. Poin penting yang ditemukan adalah Gates bisa tahu dan memahami tentang pekerjaan yang ingin dilakukan.

Oleh karena itu, penting bagi para pelamar kerja untuk mengetahui secara jelas dan mendalam dari pekerjaan yang dilamar, sebelum mengirim CV tersebut ke perusahaan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com