KOMPAS.com - Memindahkan file foto biasa diperlukan saat pengguna handphone (HP) Android ingin beralih ke iPhone. Namun, memindahkan foto dari Android ke iPhone mungkin bakal sedikit rumit. Sebab, foto tak bisa dikirim langsung via koneksi Bluetooth.
Lantas, bagaimana cara memindahkan foto dari Android ke iPhone? Meski tak bisa dikirim langsung via koneksi Bluetooth, transfer foto dari Android ke iPhone masih dapat dilakukan dengan memanfaatkan beberapa platform.
Baca juga: 2 Cara Melihat Aplikasi yang Disembunyikan di iPhone dengan Mudah
Bila berencana untuk transfer foto dari Android ke iPhone, silakan simak penjelasan caranya lebih lanjut di bawah ini.
Cara transfer foto dari Android ke iPhone yang pertama dapat dilakukan dengan menggunakan aplikasi Move to iOS. Aplikasi buatan Apple ini dikembangkan secara khusus untuk memudahkan pengguna Android beralih ke iPhone.
Hampir semua data di HP Android, termasuk foto, bisa ditransfer langsung ke iPhone menggunakan Move to iOS. Untuk transfer foto dari Android ke iPhone via Move to iOS, langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:
Baca juga: 2 Cara Backup iPhone dengan Mudah via iTunes dan iCloud
Cara transfer foto dari Android ke iPhone yang berikutnya bisa dilakukan dengan menggunakan iCloud. Sebagai informasi, iCloud merupakan layanan penyimpanan berbasis Cloud untuk perangkat Apple, termasuk iPhone. Fungsinya mirip Google Drive.
Foto di HP Android bisa diunggah ke iCloud dan dipulihkan di iPhone. Untuk memindahkan foto dari Android ke iPhone via iCloud, caranya adalah sebagai berikut:
Cara transfer foto dari Android ke iPhone yang ketiga adalah menggunakan iTunes. Perlu diketahui, iTunes merupakan penghubung antara iPhone dengan desktop. Dengan iTunes, pengguna bisa memindahkan foto dari Android ke iPhon lewat komputer atau laptop.
Untuk transfer foto dari Android ke iPhone lewat iTunes di komputer, berikut adalah penjelasan caranya:
Baca juga: 5 Cara Mengatasi iCloud Penuh di iPhone dengan Mudah
Cukup mudah bukan cara transfer foto dari Android ke iPhone? Demikianlah penjelasan cara transfer foto dari Android ke iPhone, sebagaimana dilansir laman resmi dukungan Apple, semoga bermanfaat.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.